Tag Archives: PC Game

Honkai Star Rail Resmi Buka Registrasi CBT Kedua

GAMEFINITY.ID, PATIGacha game akhir – akhir ini menjadi salah satu genre game favorit dikalangan para gamer, terutama para pecinta anime. Pasalnya gacha game menawarkan segudang karakter yang dapat dimainkan. Di antara puluhan game – game gacha yang ada, Hoyoverse merupakan raksasa dalam industri ini. Hoyoverse tidak henti – hentinya membuat game gacha untuk para otaku. Sesuai tagline mereka “Otaku Save The World”. Setelah kesuksesan Honkai Impact 3 dan Genshin Impact, kini mereka sedang mengembangkan game baru berjudul Honkai Star Rail.

Tentang Honkai Star Rail

Berbeda dengan game hoyoverse sebelumnya yang bergenre real-time action RPG, Honkai Star Rail mencoba genre baru. Honkai Star Rail mengusung tema turn based RPG dengan style khas anime dan lore ala game Honkai sebelumnya. Beberapa karakter pada Honkai Star Rail juga memilki kemiripan dengan karakter game Hoyoverse lainnya. Membuktikan cerita dalam Honkai Star Rail masih berhubungan dengan honkai universe. Pengembangan Honkai Star Rail Sendiri sudah dari beberapa tahun kebelakang.

Honkai Star Rail
Honkai Star Rail Gameplay

Sebelumnya Hoyoverse telah membuka masa closed beta pertama Honkai Star Rail pada akhir tahun 2021 kemarin. Beberapa konten dan karakter pun sudah sedikit diperlihatkan. Kualitas grafisnya juga sudah cukup bagus. Namun dikarenakan masih dalam tahap Closed Beta, segala konten, optimasi, hingga grafis masih bisa ditingkatkan lebih jauh lagi sebelum game-nya full realease.

Baca Juga : Review Kamisato Ayato : Kepala Clan Kamisato Penyuka Boba

Untuk menguji kualitas game mereka kembali, Hoyoverse saat ini sedang membuka pre-registrasi masa closed beta kedua Honkai Star Rail. Gamer yang tertarik ingin mencoba game ini lebih dulu dapat mulai mendaftarkan diri mereka di situs resmi Honkai Star Rail. Pendaftaran bisa dilakukan mulai tanggal 28 April hingga 15 Mei 2022. Untuk tanggal mulai closed beta sendiri masih belum diumumkan.

Adapun Spesifikasi Device yang dibutuhkan dalam menjalankan Honkai Star Rail versi CBT yaitu :

PC : rekomendasi spesifikasi Processor Intel Core i5, 8GB RAM, VGA NVIDIA GTX 970 atau lebih.

Android : Snapdragon 865, Kirin 9000, atau lebih.

IOS :

  • iPhone: iPhone X, iPhone 8 Plus, atau lebih.
  • iPad : iPad dengan processor Apple A12 atau lebih.

Bagaimana menurut kalian? Apa kalian tertarik untuk mencoba game baru milik Hoyoverse ini lebih awal?

Nah, untuk mengetahui informasi game terbaru yang selain Honkai Star Rail CBT, kalian langsung aja baca-baca di Gamefinity. Jangan lupa buat yang mau top up untuk game kesayangan bisa banget klik gamefinity.id

Sifu Berikan Update Gratis Hadirkan Opsi Difficulty

GAMEFINITY.ID, PATI – Pada umumnya gamer memainkan sebuah game untuk menghilangkan stres. Setiap gamer pun memiliki preferensi game – game yang dapat menghilangkan stres mereka. Sebagai contoh ada yang lebih suka memainkan game – game santai yang tidak begitu sulit untuk dimainkan, namun ada juga sebaliknya. Beberapa gamer justru mencari game dengan tingkat kesulitan yang tinggi. Karena inilah tidak sedikit game yang tidak memiliki pilihan tingkat kesulitan alias sudah diatur ke tingkat kesulitan tinggi. Kita bisa ambil contoh seperti game – game dari FromSoftware yaitu Dark Soul series, Sekiro, hingga yang paling terbaru, Elden Ring. Kini, Sifu hadir untuk gamer yang menyukai adrenalin.

Sifu, Game Beladiri Penuh Adrenalin

Salah satu game beladiri karya Sloclap, Sifu memiliki tingkat kesulitan yang hampir mirip dengan game – game FromSoftware. Menawarkan aksi beladiri super komplek yang memerlukan refleks cepat. Pertarungan yang sangat mengandalkan dodge and counter membuat tidak sedikit gamer merasa frustasi dalam memainkannya. Dengan tingkat kesulitan seperti itu, bukan hal aneh jika target dari game ini bukanlah gamer – gamer kasual yang lebih menginginkan mekanisme simple tapi asik.

Namun, karena kesuksesan game yang mendapatkan review baik dari para gamer, membuat Sloclap ingin melebarkan target pasarnya ke para casual player. Hal ini bisa dilihat dengan penambahan sistem pemilihan difficulty seperti pada update roadmap yang telah mereka bagikan. Akan ada 4 update secara bertahap untuk setiap season.

Baca Juga : Streamer Twitch Tamatkan Elden Ring Tanpa Terkena Hit

Update Tambahan Buat Lebih Casual

Sifu
Sifu update roadmap

Update pertama akan rilis pada tanggal 3 Mei bertepatan dengan rilisnya versi fisik di Playstation. Pada update ini akan ditambahkan opsi kesulitan dari yang paling rendah yaitu Student, Disciple untuk menengah, hingga yang paling tinggi yaitu Master. Ditambah juga dengan outfit baru menambah estetika karakter player.

Pada summer, Sifu akan mendapatkan update advanced scoring dan gameplay modifier untuk meningkatkan adrenalin dalam permainan. Gameplay modifier nantinya akan memberikan beberapa opsi seperti “0ne health point“, “no guard“, “stronger enemies“, dan “no pendent“. Selain modifier untuk menambah kesulitan, juga terdapat modifier untuk mempermudah permainan seperti “all skill unlocked” dan “bullet time” yang mungkin seperti slow mode.

Pada update Fall akan menambahkan fitur editor replay, modifier tambahan hingga lebih banyak outfit baru. Terakhir pada Winter, selain outfit baru, Sifu juga akan kedatangan game mode baru yaitu Arenas Mode. Sifu dapat kalian mainkan melalui PlayStation 4, PlayStation 5, dan PC melalui Epic Games Store.

Buat kalian yang sebelumnya minder dengan skill kalian dalam memainkan game ini, apakah kalian tertarik untuk memainkannya? Dan buat yang stuck di stage tertentu sepertinya akan ada kemajuan pada saat update ini dirilis. Pantau terus gamefinity untuk tips dan triknya. selain itu, buat yang mau top up untuk game kesayangan kalian bisa banget di gamefinity.id

WoTB Guide: Tips Memilih Nation untuk Pemula

GAMEFINITY.ID, Kota Batu – World of Tanks Blitz atau lebih dikenal sebagai WoTB merupakan sebuah game besutan Wargaming. Game ini ditujukan sebagai versi WoT yang lebih cepat dan ringkas dari game aslinya.

Nah, bedanya lagi, WoTB juga dapat dimainkan di PC maupun Mobile dan dapat dimainkan cross-platform. Jadi player PC dapat bertemu player Mobile. Tapi jangan salah, setiap device yang digunakan punya kekurangannya masing-masing jadi matchmaking masih dapat dibilang fair.

Bagi pemula yang baru pertama kali bermain, kalian pasti akan dihadapkan dengan 8 pilihan nation atau negara untuk dikembangkan tech tree-nya.

Di artikel kali ini, kita akan membahas tips untuk memilih nation yang tepat bagi pemula dengan menunjukkan pros dan cons yang dimiliki setiap nation.

Pendahuluan Sebelum Membaca Tips WoTB Ini

Sebagai catatan pendahuluan, mungkin kalian akan berpikir “ya sesuai play style masing-masing lah bang cara milihnya”. Memang benar, namun kalau misal nation yang kalian pilih ini perlu skill tinggi dan pengalaman yang tinggi kan sebagai pemula pasti keteteran.

Tips kali ini akan saya jabarkan berupa kelebihan dan kekurangan rata-rata tank pada masing-masing nation tech tree. Nanti juga akan direkomendasikan line tank yang cenderung mudah untuk di-grind oleh pemula.

Namun, pemula tidak akan direkomendasikan line Light Tank dikarenakan sebagus-bagusnya LT masih perlu skill dan pengalaman untuk mengoptimalkan kemampuannya. LT yang dimaksud disini adalah LT yang ada di tier yang lebih ke atas (tier 6 – 10). Karena LT di tier bawah (tier 1-4) masih dapat dimainkan secara santai.

Baca Juga: Review Assassin’s Creed: Bloodlines, Assassin’s Mobile Series

Karakteristik Setiap Nation di WoTB

US WoTB Tech Tree

US WoTB Tech Tree | Personal Archive
US WoTB Tech Tree | Personal Archive

Kita mulai dari yang paling atas dulu, tank punya Amerika Serikat.

Tech tree milik AS sendiri didominasi oleh tank yang memiliki gun depression di atas rata-rata nation lainnya. Kelebihan ini  memungkinkan tank milik AS untuk mengarahkan gun miliknya ke bawah lebih jauh yang menghasilkan gaya bermain lebih fleksibel pada kondisi map tidak rata. Hal tersebut juga didukung oleh turret milik tank AS yang terkenal keras.

Namun, kelemahan dari tank AS sendiri ialah hull armor yang tidak merata. Maksudnya yang gampang dipahami ialah “kadang keras di depan, kertas di sisi lain atau bahkan nggak ada yang keras sama sekali”.

Betul, armor dari badan tank AS dapat dikatakan hampir tanpa proteksi, jadi bisa dikatakan kalian harus menyembunyikan badan tank menggunakan objek yang ada di dalam map dan hanya menunjukkan turret bagian depan saja.

Kesimpulannya, nation ini cenderung ke newbie friendly karena dapat memberikan setidaknya proteksi bagi pemula dan sedikit all-rounder.

Germany WoTB Tech Tree

Germany WoTB Tech Tree | Personal Archive
Germany WoTB Tech Tree | Personal Archive

Tank Jerman, sangat memuaskan dan terkenal dengan gun yang dipakai selalu di atas rata-rata gun milik nation lainnya. Mulai dari penetration, dispersion, dan alpha, semuanya membuat player puas.

Bukan hanya itu, rata-rata tank Jerman memiliki armor dengan angle yang dapat memaksimalkan potensinya. Jadi player tidak perlu untuk melakukan angling atau memiringkan tank untuk memaksimalkan armor. Kelebihan armor tersebut tidak dimiliki semua tank Jerman. tank Leopard I dan Grille 15 yang tidak memuiliki armor tapi kemampuan mobilitasnya bagus.

Untuk kelemahannya semua dapat dibilang tergantung tank. Biasanya yang punya armor tebal diganti dengan mobilitas yang terbatas atau sebaliknya. Tank seperti Leopard I dan Grille memerlukan skill yang tinggi karena harus melihat kondisi setiap waktu agar dapat bermain bagus.

Direkomendasikan untuk pemula adalah E 100, karena punya kemampuan yang lebih baik daripada tank Jerman lainnya. Gun bagus, armor bagus, mobilitas untuk sebuah HT bagus, intinya overall bagus, namun bukan tanpa kelemahan.

Soviet Tech Tree

Soviet WoTB Tech Tree | Personal Archive
Soviet WoTB Tech Tree | Personal Archive

Terkenal sebagai tech tree yang isi tank-nya dapat dikatakan all-rounder, tank Soviet menjadi nation paling ramah untuk pemula. memiliki kemampuan rata-rata yang cukup baik. Dari armor yang merata dan sudah punya angle yang lumayan optimal, tidak tegak lurus ke atas.

Gun yang dimiliki punya keunggulan di alpha meskipun beberapa punya konsekuensi penetrasi yang rendah. Turret yang tebal dan merata, tidak seperti tank milik AS. Hal tersebut membuat Soviet menjadi nation paling ramah pemula. Pengecualian, untuk line Object 263 sangat tidak disarankan untuk pemula dikarenakan gaya bermainnya yang out of the box.

Kelemahan rata-rata ada di masing-masing tank bukan seluruh nation. Karena rata-rata tank Soviet grinding-nya lebih sulit, apalagi kalau pakai tank stock (tank yang belum di-upgrade sama sekali). Line yang direkomendasikan untuk pemula adalah line IS-7 lalu IS-4. Ingat IS-7 dulu baru IS-4 supaya pengalaman grinding lebih nyaman.

British Tech Tree

British WoTB Tech Tree | Personal Archive
British WoTB Tech Tree | Personal Archive

Terkenal akan DPM yang di atas rata-rata nation lain, gun di nation ini sering disebut sebagai machine gun. Namun, bila sebuah gun milik Inggris tidak mempunyai DPM yang bagus, biasanya diganti dengan tingkat penetrasi yang jauh lebih tinggi.

Gun milik Inggris juga terkenal dengan HESH Premium Shell, tidak seperti HE biasa, HESH ini mempunyai tingkat penetrasi yang lebih tinggi namun tidak mengurangi damage seperti peluru HEAT. Armor jadi perhatian dalam bermain tank Inggris. Karena terkadang ada, kadang hilang armor tersebut. Tank seperti FV 4005 dan FV215b 183 merupakan contoh tank yang tidak cocok bagi pemula. Yang lebih ramah adalah line FV4202 dan FV215b yang punya armor lebih tebal dan kemampuannya merata.

Japan Tech Tree

Japan WoTB Tech Tree | Personal Archive
Japan WoTB Tech Tree | Personal Archive

Tank nation Jepang sangat tidak direkomendasikan untuk pemula. Karena dapat menyebabkan lose streak jika tidak mengerti cara memainkannya. Tank Jepang memang bagus rata-rata mulai dari tier 8, tetapi tidak ramah untuk pemula.

Ketiadaaan armor merupakan kelemahan yang dimiliki setiap tank Jepang. Namun, rata-rata tank tier tinggi di Jepang memiliki gun yang bagus dan akurat serta mobilitas yang baik. Untuk tank di bawah tier 8, semua masih standar tidak memiliki kekhususan berarti. Meskipun sudah di atas tier 8, tank Jepang bukanlah rekomendasi untuk pemula

China Tech Tree

China WoTB Tech Tree | Personal Archive
China WoTB Tech Tree | Personal Archive

Overall, tank milik Cina adalah versi “KW super” tank milik Soviet. Hampir semuanya punya downgrade. Meski begitu yang menjadikan nation ini tidak ramah bagi pemula adalah gun depression yang dimiliki sangat rendah. Akibatnya tank Cina yang notabene punya turret armor yang kuat harus beradaptasi kembali, karena tidak cocok bermain di pegunungan. Padahal turret armor yang kuat merupakan modal pertama untuk bermain di area pegunungan.

Memang tank tier 10 milik Cina semuanya bagus, namun tetap membutuhkan skill dan pengalaman yang tidak dimiliki oleh pemula. Meski begitu kalau kalian suka tantangan bisa mencoba tech tree milik Cina yang tidak seburuk tank Jepang. Tapi tank tier 9 ke bawah memiliki tingkat penetrasi yang rendah. Sehingga jangan kecewa ketika tembakan dari depan tidak dapat tembus tank musuh.

Baca Juga: God of War Ragnarok Tetap Rilis Tahun Ini!

France Tech Tree

France WoTB Tech Tree | Personal Archive
France WoTB Tech Tree | Personal Archive

Sama seperti tank Jepang, tank Prancis juga tidak disarankan bagi seorang yang baru bermain. Namun, kalau sudah ada pengalaman sedikit dan mulai terbiasa bisa disarankan untuk tank Prancis. Karena uniknya, tank Prancis yang ramah pemula dan mudah digunakan justru ada di tier 10 miliknya, yaitu Foch 155. Meskipun memiliki proses grinding-nya banyak memakan waktu. Berbeda dengan tank sebelum Foch 155, dapat dikatakan sangat biasa atau bahkan di bawah rata-rata.

Tidak disarankan untuk HT Prancis, kecuali sudah mahir dan punya banyak pengalaman. Sering disebut Heavy Tank tanpa armor dan hanya punya mobilitas dan gun yang bagus. HT tanpa armor yang tebal memiliki gaya bermain yang berbeda dari umumnya. Oleh karena itu, HT Prancis tidak disarankan untuk pemula.

European Union Tech Tree

EU WoTB Tech Tree | Personal Archive
EU WoTB Tech Tree | Personal Archive

Karena ada 4 nation masuk tech tree ini maka saya akan bahas satu persatu secara singkat.

Tank Swedia sedikit tidak disarankan untuk player baru karena mekanisme auto-loader dan auto-reloader miliknya harus dipelajari lebih lanjut. Kalau sudah sedikit terbiasa dengan WoTB mungkin bisa disarankan.

Tank Italia mempunyai alasan yang sama dengan tank Swedia ditambah lagi dengan hilangnya armor di tank Italia membuatnya tidak ramah pemula.

Tank Polandia bisa dikatakan ramah untuk pemula namun memerlukan pembiasaan khusus karena gun yang dimiliki punya waktu reload yang lama. Ini membuat kalian harus perhitungan tembakan kalian akan mengenai sasaran atau tidak.

Tank Ceko juga tidak disarankan untuk pemula karena sistem auto-loader yang asing untuk player baru. Namun, seperti tank Swedia, kalau sudah terbiasa bisa disarankan.

Kesimpulan

Setiap nation memiliki kelebihan dan kelemahan masing masing. Dapat dikatakan semua nation mempunyai keunikan masing-masing. Tank AS punya kelebihan di map dengan gaya perbukitan, Soviet yang armor-nya mumpuni, Jerman memiliki gun bagus, dan masih banyak lagi.

Kalau perlu diurutkan mana nation yang newbie friendly, maka dapat menjadi seperti berikut ini:

  1. Soviet
  2. AS
  3. Jerman
  4. Inggris
  5. Cina
  6. Polandia (EU)
  7. Swedia (EU)
  8. Italia (EU)
  9. Prancis
  10. Ceko (EU)
  11. Jepang

Pemula tidak direkomendasikan untuk bermain Light Tank (LT), karena dibutuhkan kemampuan mekanik yang baik. Hal ini dikarenakan LT memerlukan observasi dan harus bergerak setiap waktu. Belum lagi perubahan gaya bermain di setiap waktunya. Semakin lama, nanti para pemula akan jadi paham tentang game WoTB dan akan gameplay dari tank yang ada.

Xbox PC Game Pass Resmi Hadir di Indonesia!

GAMEFINITY.ID, BANDUNG – Microsoft akhirnya mengumumkan Xbox PC Game Pass sudah tersedia di Indonesia. Ternyata bukan hanya di Indonesia, tetapi juga empat negara Asia Tenggara lainnya, yaitu Malaysia, Thailand, Filipina, dan Vietnam.

Game yang Tersedia di PC Game Pass

Dengan berlangganan PC Game Pass, pemain PC ber-OS Windows dapat bermain lebih dari 100 game populer dan berkualitas tinggi, terutama game dari Xbox Game Studios dan Bethesda Softworks. Pemain dapat memainkan game populer seperti Halo Infinite, Minecraft, Microsoft Flight Simulator, Forza Horizon 5, dan Doom. Berbagai game indie juga nantinya akan tersedia di katalog.

Berbagai judul game baru, termasuk game eksklusif untuk Windows, nantinya akan ditambah ke depannya.

Xbox PC Game Pass EA Play
Xbox PC Game Pass EA Play

Tidak hanya itu, pemain juga mendapat membership gratis EA Play. Pemain juga berkesempatan untuk bermain berbagai game populer dari Electronic Arts seperti Battlefield, FIFA, Mass Effect, dan The Sims 4.

Berapa Harga Berlangganan PC Game Pass?

Pada awal peluncuran, Microsoft membanderol harga promo sebesar Rp 14.999 selama tiga bulan pertama. Setelah promo tiga bulan pertama berakhir, Xbox PC Game Pass akan tersedia dengan harga normal sebesar Rp. 49.999. Cukup terjangkau, bukan? Sayangnya, cara pembayaran sejauh ini hanya dapat menggunakan kartu kredit atau PayPal.

Sebelumnya, Microsoft membanderol PC Game Pass dalam tahap uji coba dengan harga Rp. 1.500 dalam rangka program Xbox Insider.

Baca juga: Harga Tier Baru Playstation Plus di Indonesia

Bagaimana Cara Berlangganan PC Game Pass?

Cara berlangganannya sangat sederhana. Pertama, kunjungi halaman promo PC Game Pass dan tekan tombol “BERGABUNG Penawaran Khusus”. Kedua, log in menggunakan akun Microsoft. Terakhir, lakukan proses pembayaran menggunakan kartu kredit atau PayPal.

Setelah berhasil berlangganan, pemain tinggal memilih, mengunduh, dan menginstal game dari tersedia yang ingin dimainkan. Tanpa perlu membelinya, pemain siap bermain game yang mereka inginkan.

Sayangnya, belum ada kabar apakah Xbox Game Pass akan ikut hadir di Indonesia, mengingat konsol Xbox belum dijual secara resmi di sana.

Semoga dengan hadirnya PC Game Pass ini dapat memuaskan pemain bagi yang ingin menikmati game dengan harga terjangkau.

Guilty Gear -Strive- Dapatkan DLC Story Baru

GAMEFINITY.ID, PATI – Arc System Works mengumumkan pada hari Jumat, 22 April 2022 bahwa mereka akan meluncurkan DLC story “Another Story” baru untuk fighting game mereka, Guilty Gear -Strive-. Mereka juga akan meluncurkan season pass 1 untuk pengguna Playstation 4, Playstation 5, dan PC via Steam. DLC ini rencananya akan dirilis pada tanggal 29 April 2022 mendatang.

DLC ini akan menghadirkan beberapa karakter baru yang belum sempat hadir di main story seperti Ramlethal, May, dan Baiken.

Guilty Gear
Ramlethal Valentine | Source: Arc System Works

Story Baru dengan Sudut Pandang Berbeda

Berikut deskripsi singkat mengenai DLC “Another Story” :

Ketika Insiden di Amerika yang dipicu oleh penyerahan diri Asuka R. Kreutz’s tersebar…

Special Brigade Commander Ramlethal Valentine pergi ke pinggiran Illyria setelah menerima laporan keadaan darurat.

Di sana dia menemukan seorang gadis yang sangat mirip dengan “Bedman” yang pernah bekerja dengan Universal Will melawan umat manusia.

Mereka juga memberikan deskripsi untuk karakter baru, Delilah :

Guilty Gear
Karakter Baru untuk DLC “Another Story”, Delilah | Source: Arc System Works

Seorang gadis muda yang terbangun dari tidur panjangnya. Dia hidup dalam mimpi sejak lahir karena kondisi unik yang disebabkan oleh ketidakmampuan otaknya untuk menahan kecerdasan dan kekuatannya yang luar biasa. Karena dia baru saja bangun, dia tidak memiliki pemahaman yang kuat tentang akal sehat dan keterampilan sosial.

Satu – satu motifnya adalah untuk membalaskan dendam kakaknya.

Baca Juga : Granblue Fantasy Versus Hadirkan Sistem Baru pada Juni 2022

Tentang Guilty Gear -Strive-

Guilty Gear -Strive- rilis untuk Playstation 4, Playstation 5 dan PC pada juni 2021, mundur dari yang awalnya april 2021. Arc System Works sebelumnya juga melakukan delay pada perilisan gamenya dari akhir 2020 karena pandemi Covid 19.

Daftar Roster pada awal game yaitu Sol Badguy, Ky Kiske, May, Axl Low, Chipp Zanuff, Potemkin, Faust, Millia Rage, Zato-1, Ramlethal, Leo Whitefang, Nagoriyuki, Giovanna, Anji, and I-NO. Mereka juga telah merilis beberapa DLC sebelumnya.

DLC game pertama rilis pada Juli 2021 menambah karakter baru Goldlewis Dickinson. DLC kedua rilis pada akhir agustus 2021 dengan Jack O’ sebagai karakter barunya. Pada tanggal 30 november 2021, mereka kembali merilis DLC baru Happy Chaos bersamaan dengan fitur baru “Room Customization”. DLC keempat rilis pada 28 januari dengan Baiken sebagai karakter tambahan dibarengi dengan update gratis “Combo Maker” dan tambahan battle stage. DLC terbaru yaitu DLC Testament rilis pada maret 28 2021 bersama dengan update gratis “Digital Figure Mode”.

Season pass pertama game ini menghadirkan lima karakter baru, lima warna untuk setiap karakter, dua stage, dan cerita tambahan.

DLC “Season 2” game ini sedang dalam tahap developing yang nantinya akan menghadirkan 4 karakter tambahan.

Harga VGA Akan Terus Mengalami Penurunan Harga

GAMEFINITY.ID, PATI – Bagi kita yang mengerti soal komponen – komponen PC pasti tidak asing dengan yang Namanya VGA atau Video Graphics Adapter. Komponen yang memberikan kemampuan komputer dalam mengolah hal – hal yang berhubungan dengan grafis. VGA sangat berperan penting terutama dalam menjalankan game, aplikasi pengolah gambar dan video, pembuatan animasi dan masih banyak lagi.

Harga VGA yang Terus Naik

Beberapa tahun terakhir ini, harga VGA terus – menerus naik. Banyak faktor yang mempengaruhi hal tersebut. Salah satunya yaitu meledaknya tren mining. Kegiatan ini mengharuskan penggunaan VGA secara besar – besaran. Membuat VGA habis diborong para miner. Hal ini diperparah lagi oleh adanya pandemi yang membuat para produsen VGA sulit dalam memroduksi barang mereka.

Tingginya permintaan dan ketersediaan barang yang terbatas ini lah membuat harga VGA terus meroket. Orang – orang yang ingin membangun PC mereka pun terhalang akibatnya. Ada juga yang memaksa untuk membeli VGA meski harus merogoh kocek yang lebih dalam.

Angin Segar Bagi Pemburu VGA

Namun akhir – akhir ini, para gamer atau mereka yang membutuhkan VGA dapat bernafas lega. Pasalnya harga VGA sudah mulai turun. Toko – toko di beberapa e-comerce pun sudah mulai menyesuaikan harga mereka. Meski harga VGA sudah mulai berangsur turun, tapi masih belum menyentuh MSRP yang seharusnya.

Tetapi janganlah bersedih. 3DCENTER.org, situs survey harga untuk komponen PC di eropa melakukan survey terhadap harga VGA. Hasil survey menunjukan penurunan harga VGA dimulai awal tahun 2022.

VGA
Grafik Penurunan Harga VGA | Source: 3dcenter.org

Bahkan pertanggal 17 April 2022, harga untuk VGA AMD dan NVIDIA hanya lebih mahal 12% dan 19% dari harga MSRP masing – masing. 

Dengan begini ada kemungkinan harga VGA akan menyentuh atau setidaknya mendekati MSRP.

Baca Juga : Gunakan VGA 10 Tahun Silam, Youtuber Ini Main Game AAA di Resolusi 72p

Waktu yang tepat untuk membeli VGA

Lalu apakah ini waktu yang tepat untuk membeli VGA dan mulai membangun PC yang sudah lama kita impikan? Jawabannya kembali kebudget dan kebutuhan kita masing – masing.

Jika kalian memang sedang membutuhkan VGA dalam waktu dekat dan merasa cocok dengan harganya maka tidak ada salahnya untuk membeli.

Tetapi jika kalian dapat sedikit lebih bersabar, mungkin bisa menunggu hingga harga VGA menyentuh harga normalnya.