Tag Archives: playstation store

Sony Dituntut 5 Miliar Gara-Gara Harga di PlayStation Store

GAMEFINITY.ID, Bandung – Sony dituntut lima miliar pound (atau setara dengan 5,9 miliar dolar AS) oleh sebuah kelompok advokat hak konsumen! Sang penuntut mengklaim Sony menyalahgunakan kuasanya sebagai toko digital utama game PlayStation dengan menaikkan harga tinggi.

Apa Penyebab Sony Dituntut?

Sony PlayStation dualshock
Ilustrasi controller DualShock

Sky News melaporkan tuntutan itu merupakan aksi kolektif yang dipimpin oleh Alex Neill, seorang juru kampanye hak konsumen asal Inggris dan mantan direktur manajemen Which UK, sebuah organisasi nonprofit. Klaim hukum itu menuduh Sony menyalahgunakan kuasanya untuk menerapkan ketentuan dan syarat tidak masuk akal bagi pengembang game, menaikkan harga untuk konsumen.

Tuntutan yang diajukan menyatakan bahwa Sony telah menetapkan harga tambahan berupa 30 persen komisi untuk setiap game dan DLC-nya secara digital di PlayStation Store.

Baca juga: Akun PSN Syarat Untuk Akses Game Port PC PlayStation

Ini Kata Alex Neill

“Dengan tuntutan ini saya membela jutaan warga Inggris yang telah terkena biaya secara berlebihan. Kami percaya Sony telah menyalahgunakan posisinya dan merugikan konsumennya,” ungkap Alex Neill.

Gaming sudah menjadi industri hiburan terbesar di Inggris, melampaui TV, video, musik, dan banyak warga rentan bergantung pada game demi koneksi dan komunitasnya. Tindakan Sony sangat merugikan jutaan orang yang tidak mampu membayarnya, terutama saat kita semua masih berada di tengah-tengah krisis biaya hidup dan dompet konsumen diperas lebih parah dari sebelummya.”

“Permainan sudah berakhir bagi PlayStation,” tambah Neill.

“Sony menguasai distribusi digital game dan konten dalam game di PlayStation. Sony telah menerapkan strategi antikompetitif dengan menetapkan harga tinggi bagi konsumen,” tutur Natasha Pearman, seorang rekan yang membantu memimpin tuntutan ini.

PlayStation Store tentu saja bukan satu-satunya yang menerapkan komisi 30 persen komisi sebagai biaya tambahan. Ini juga menjadi pemicu Epic Games menuntut Apple dengan alasan yang sama. Apple telah menghapus Fortnite dari App Store-nya setelah Epic Games mencoba menerapkan sistem pembayarannya sendiri, menghindari 30 persen biaya komisi dari microtransaction yang harus dibayar.

Epic Games Store telah menjadi satu-satunya yang sama sekali tidak menerapkan biaya komisi sebanyak 30 persen, melainkan hanya 12 persen. Dengan begitu, mereka dapat menetapkan harga yang dapat dikatakan adil dan terjangkau bagi konsumennya. Sejauh ini, belum ada tanggapan dari Sony mengenai tuntutan ini.

Nantikan informasi games-games terbaru dan informasi terbaru terkait games di Epic Games. Serta top up untuk pembelian games di Epic Games bisa langsung di Gamefinity.id

 

Harga Tier Baru Playstation Plus di Indonesia

GAMEFINITY.ID, PATI – Bagi player Playstation pasti sudah tidak asing dengan layanan subscription Playstation Plus. Playstation Plus menawarkan game – game gratis tiap bulannya bagi mereka yang berlangganan. Dengan harga yang terjangkau membuat Playstation Plus sebagai pilihan paling tepat dalam memperoleh game – game Playstation.

Playstation

Sony Interactive Entertainment telah mengumumkan pada Jumat lalu bahwa mereka akan meluncurkan fitur dan tiers baru untuk layanan subscrition Playstation Plus yang dimulai pada 23 Mei untuk Asia tidak termasuk Jepang, 1 Juni untuk Jepang, 13 Juni untuk Amerika dan 22 Juni Untuk Eropa.

Sebagai tambahan, akses cloud streaming akan diperluas ke beberapa lokasi dengan total 30 markets dengan akses cloud streaming : Bulgaria, Croatia, Czech Republic, Greece, Hungary, Malta, Poland, Republic of Cyprus, Romania, Slovakia, and Slovenia.

Fitur baru ini akan memungkinkan gamer untuk mengakses game – game terbaru melalui layanan subscription serta game – game dari Playstation generasi sebelumnya. Playstation juga akan bergabung dengan layanan subscription Playstation Now.

Langkah ini dimaksudkan untuk bersaing dengan rival terberat mereka yaitu Xbox dengan Xbox Game Pass nya.

Berhubung Indonesia masuk ke Market Asia, maka kita akan bisa merasakan lebih dulu fitur – fitur baru Playstation Plus lebih awal. Sekarang mari kita bahas harga dan benefit yang di dapat dari Playsation Plus untuk setiap tiernya.

Playstation Plus Essential

Tidak berubah dari model lama Playstation Plus, yaitu :

  • Dua buah game gratis per bulan
  • Diskon ekslusif
  • Cloud Storage untuk save game
  • Akses Multiplayer online

Harga :

  • 89.000/bulan
  • 229.000/3 bulan
  • 559.000/tahun

Playstation Plus Ekstra

  • Semua keuntungan Playstation Plus Essential
  • Katalog tambahan hingga 400 game Playstation 4 dan Playstation 5, termasuk game first party dan third party.

Harga :

  • 135.000/bulan
  • 379.000/3 bulan
  • 935.000/tahun

Playstation Plus Premium

  • Semua keuntungan dari 2 tier sebelumnya
  • Katalog tambahan hingga 340 games Playstation 2, Playstation dan PSP.
  • Time-limited trial untuk beberapa games

Harga :

  • 155.000/bulan
  • 435.000/3 bulan
  • 1.075.000/tahun

Baca Juga : Sony Akan Memasang Iklan In-Game di Konsol PlayStation

Keuntungan lain dari Playstation Plus, mereka yang saat ini sedang berlangganan Playstation Plus Essential dapat melakukan upgrade ke tier yang lebih tinggi dengan membayar harga sisa.

Dengan harga yang lebih tinggi dari sebelumnya, apakah Playstation Plus mampu bersaing dengan Xbox Game Pass? Bagaimana menurut kalian tentang perombakan layanan ini?

PlayStation Kembali Gelar Ramadan Deals! Game PS4 dan PS5 Diskon Hingga 44%

GAMEFINITY.ID, BANDUNG – Sony ternyata tidak mau ketinggalan menarik penikmat game PlayStation untuk membelanjakan THR-nya. Pihak Sony baru-baru ini mengumumkan mereka kembali mengadakan Ramadan Deal! Promo ini berjalan dari 17 hingga 30 April 2022.

Game PS4 dan PS5 Populer yang Mendapat Diskon!

Tentu saja, gamegame yang ditawarkan selama promosi Ramadan Deal merupakan game blockbuster populer. Sony menawarkan diskon hingga 44% untuk beberapa game populer PlayStation 4 dan PlayStation 5.

Menurut laman resminya, berikut adalah daftar game yang mendapat diskon selama Ramadan Deal, diurutkan secara alfabetis:

  1. Call of Duty: Vanguard (PS4)
  2. Call of Duty Vanguard (PS5)
  3. Death Stranding Director’s Cut (PS5)
  4. Demon’s Souls (PS5)
  5. Ghost of Tsushima Director’s Cut (PS4)
  6. Ghost of Tsushima Director’s Cut (PS5)
  7. Final Fantasy VII Remake Intergrade (PS5)
  8. Marvel’s Spider-Man: Miles Morales (PS4)

Menurut pemantauan penulis di laman resminya, penawaran ini hanya berlaku di berbagai retailer game fisik PlayStation terdekat.

Baca juga: GTA V dan GTA Online Kini Tersedia di Playstation5 dan XBOX Series X|S

Ada Spring Sale Juga di PlayStation Store Loh! Diskon Hingga 80%!

PlayStation Spring Sale
Ada juga Spring Sale lho!

Kalau game yang telah disebutkan tadi kurang menarik minat pemain, jangan khawatir! PlayStation Store juga mengadakan Spring Sale. Tak tanggung-tanggung, diskon yang ditawarkan lebih besar, yaitu hingga 80 persen. Jumlah game yang ditawarkan dengan harga diskon juga lebih banyak lho!

Sebagai contoh, Red Dead Redemption 2: Ultimate Edition mendapat diskon 70 persen dari harga Rp 1.300.000 menjadi Rp 390.000, dan juga Diablo III: Eternal Collection dari harga Rp 814.000 menjadi Rp 268.260 (diskon 67 persen).

Sony juga menawarkan game bundle yang mendapat diskon di PlayStation Store. Contohnya, bundle Assassin’s Creed Valhalla dan Watch Dog: Legion mendapat diskon 65 persen dari harga Rp 1.490.000 menjadi Rp 521.500. Satu contoh lainnya adalah bundle Crash Bandicoot – Crashiversary yang mendapat diskon 55 persen dari harga Rp 1.699.000 menjadi Rp 764.550.

Promo Spring Sale di PlayStation Store akan berakhir pada 27 April 2022 mendatang.

Pemain dapat memanfaatkan kesempatannya untuk membeli berbagai game PlayStation 4 dan PlayStation 5 populer dengan harga murah. Jangan lewatkan kedua promo ini ya!

Balik ke PS Store, Sony Sarankan Jangan Main Cyberpunk 2077 di PS4

GAMEFINITY.ID, Purworejo – Setelah enam bulan ditarik dari penjualan, kini Cyberpunk 2077 kembali hadir di PlayStation Store. Kabar ini diumumkan oleh CD Projekt dan Sony lewat media sosialnya. Namun kembalinya Cyberpunk ini dibarengi dengan peringatan yang mungkin akan membuat kalian pengguna konsol PS4 non pro kecewa.

Users may continue to experience some performance issues with the PS4 edition while we continue to improve stability across all platforms. The PS4 Pro and PS5 versions of the game will provide the best experience on PlayStation.

— Cyberpunk 2077 (@CyberpunkGame) June 21, 2021

Tertulis dengan jelas bahwa versi PS4 masih akan mengalami permasalahan performa selama perbaikan game masih berlangsung. Untuk saat ini, CD Projekt menyarankan untuk memainkannya di PS4 Pro ataupun PS5. Peringatan serupa juga juga disampaikan Sony lewat listing di PlayStation Store dengan menyarankan pengguna PS4 non pro untuk tidak membelinya.

Cyberpunk 2077

Bagi kalian yang belum tau, Sony menarik penjualan Cyberpunk 2077 dari PlayStation Store pada 17 Desember tahun lalu, seminggu setelah game ini dirilis. Penarikan ini dipicu menyusul hadirnya bug dan masalah performa yang hadir di game Cyberpunk 2077 terutama di konsol last gen.

Sony berusaha untuk memastikan tingkat kepuasan pelanggan yang tinggi dengan menawarkan pengembalian uang kepada semua pemain yang telah membeli game tersebut.

Tak berhenti disitu, CD Projekt juga dituntut oleh para investor dengan tudingan melakukan penipuan ataupun membuat pernyataan palsu dengan gagalnya Cyberpunk 2077 dimainkan di PlayStation 4 dan Xbox One akibat banyaknya bug.

Setelah mengalami banyaknya masalah ini, hype Cyberpunk 2077 perlahan lahan mulai menghilang. Selama berbulan-bulan berikutnya, CD Projekt Red merilis banyak perbaikan dan update walaupun sempat tertunda karena adanya serangan dari para hacker.

Kalian mungkin banyak yang kecewa dengan game ini, tapi tenang CD Projekt akan terus berupaya memperbaiki game ini. Di samping itu, akan ada free next-gen upgrade untuk kalian pengguna konsol next-gen yang akan tersedia di paruh kedua tahun 2021.