Tag Archives: ponsel

HP Flagship Mahal di Pasaran Karena Tampilan dan Teknologi

GAMEFINITY.ID, Jakarta  – Handphone kelas atas atau dikenal dengan HP Flagship selalu diidamkan oleh sebagian besar konsumen. Ada banyak alasan mengapa HP Flagship begitu diantisipasi, mulai dari spesifikasinya yang canggih, menawarkan fitur yang begitu stabil, bahkan hanya karena mengikuti tren yang ada.

Baca juga:

Ponsel yang tengah dibicarakan kali ini adalah smartphone flagship Samsung Galaxy S23 yang dirilis belakangan ini. Harga yang dipatoknya pun juga tidak main – main, untuk seri normalnya dipatok mulai 13 jutaan untuk penyimpanan 8/128 GB hingga kelas termahalnya, Samsung S23 Ultra yang dijual dengan harga 26 jutaan rupiah dengan penyimpanan 12GB/ 1TB.

Terungkap fakta lain dari peredaran ponsel Flagship kalau ternyata harga pabrikan ponsel jauh lebih murah apabila dibandingkan dengan harga ponsel yang dijual di pasaran. Kok bisa sih?

Ternyata Ponsel Flagship Tak Semahal Yang Dikira, Riset Membuktikan

HP Flagship Samsung S23 Ultra BoM Share
Susunan komponen pada Samsung Galaxy S23 Ultra
foto/Research Counterpoint

Dikutip dari lembaga riset Counterpoint, sejumlah fakta menemukan bahwa harga dari ponsel tersebut sebenarnya jauh dari kata mahal. Diketahui bahwa harga produksi dari Samsung Seri S ini tidak sampai 469 dolar AS atau 7 jutaan rupiah saja. Melalui BoM atau Bill of Material, harga diatas sudah mencakup mulai dari casing luaran, layar LCD, Chipset, kamera, dan sebagainya. 

Snapdragon 8 gen 2 chipset pada HP Flagship
Samsung S23 Ultra akan ditenagai dengan Chipset Snapdragon 8 gen 2

Dengan masing – masing presentase komponen prosesor sebanyak 35 persen, layar sebanyak 18 persen, 14 persen pada kamera, 11 persen memori, 8 persen case luaran, dan sisa komponen yang tak disebutkan sebanyak 15 persen. Adapun Chipset yang digunakan adalah Qualcomm Snapdragon 8 gen 2 berfabrikasi 4nm dikarenakan lebih hemat baterai, optimalisasi CPU serta GPU. 

Hal Inilah Yang Membuatnya Menjadi Mahal

Terlepas dari itu semua, terdapat beberapa faktor dimana harga HP Flagship seperti Samsung S series, Iphone , dan lain sebagainya menjadi sangat mahal, diantaranya pengeluaran – pengeluaran yang mencakup biaya riset, pemasaran, branding, dan lain sebagainya. 

Lantas apa sih tujuan vendor mengeluarkan biaya – biaya diatas? Jadi hal pertama yang dilakukan oleh vendor adalah  menentukan target pasar, kepada siapakah ponsel tersebut dijual? Ambil contoh Xiaomi dan BBK terhadap HP entry class mereka. 

HP tersebut dijual kepada siapakah? Tentunya kepada kalangan muda dan dewasa yang menginginkan ponsel spesifikasi oke namun terjangkau. Begitupun dengan Apple ataupun Samsung, kemanakah ponsel mereka ditargetkan? Pastinya dipasarkan ke kalangan pekerja kantoran dan masyarakat menengah atas yang notabene sudah tercukupi baik sandang, pangan, maupun papan.

Selanjutnya, branding atau merk. Sebagai contoh, ada dua produk fashion. Produk A berasal dari salah satu merk terkenal, dan produk B yang berasal dari merk antah berantah. Diantara keduanya, mana yang lebih dilirik? Pastinya yang A kan. 

Karena tadi identitas produknya yang lebih khas sehingga harganya menjadi lebih mahal. Begitupun dengan Apple , apa yang membuat keduanya lebih terkenal? Yap eksklusifitasnya. Seperti Apple yang menawarkan ponsel dengan keamanan yang begitu tinggi. Dibandingkan dengan Android, sangat sulit untuk mengoprek sistem operasi IOS dan diperlukan cara yang berbeda.

Sudah paham kan mengapa ponsel – ponsel premium harganya menjadi begitu mahal namun berbanding jauh dengan harga pabrikannya. Bagaimana menurut kalian?

Satu Account WhatsApp Kini Bisa Dibuka di 4 HP Sekaligus

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Penambahan fitur pada account whatsapp merupakan dari fitur baru. Aplikasi WhatsApp secara resmi merilis fitur baru yang membuat para pengguna dapat membuka satu Account WhatsApp (WA) dalam empat ponsel sekaligus. Itu berarti nomor WA kamu bisa digunakan di lebih dari satu ponsel.

“Dengan ini, satu Account WhatsApp bisa digunakan dalam empat ponsel sekaligus,” demikian pernyataan dari WhatsApp.

Fitur ini ditampilkan sebagai dampak tingginya permintaan para pengguna agar bisa menautkan satu Account WA untuk bisa digunakan pada lebih dari satu ponsel. Hal ini berlaku untuk browser web, desktop, dan juga tablet.

Baca juga: 

Tiap ponsel yang terhubung dengan WhatsApp bisa mengirim pesan, panggilan pribadi hingga media lainnya yang dapat terenkripsi secara end-to-end. Namun perlu diketahui, bila tidak aktif dalam waktu lama, maka Account WhatsApp tersebut akan keluar secara otomatis dari perangkatnya.

Melalui fitur ini pula bisa memudahkan untuk berkirim pesan tanpa harus keluar lebih dahulu. Bahkan jika Anda adalah pemilik usaha, maka karyawan Anda bisa menjawab pesan dari pelanggan langsung dengan Account WhatsApp Business yang sama.

Cara Menggunakan 1 Account WhatsApp untuk 2 Nomor

Account Whatsapp
WhatsApp

Fitur baru ini juga sudah diluncurkan untuk para pengguna WhatsApp di sleuruh dunia. Dalam beberapa minggu ke depan semua orang bisa menggunakan fitur ini.

Oleh karena itu, agar bisa menggunakan fitur baru ini secara maksimal diperlukan beberapa cara, antara lain:

  • Membuka aplikasi WhatsApp di ponsel kedua selain ponsel milik pribadi
  • Pengguna tidak perlu lagi memasukkan lagi nomor ponsel untuk login
  • Klik ikon titik tiga yang terletak di pojok kanan atas lalu memilih “Tautkan Perangkat” atau Link a Device
  • Setelah itu, kode QR muncul yang bisa dipindai dari peringkat pertama
  • Kemudian, buka kembali aplikasi WA pada ponsel pertama dan pilih fitur “Perangkat Tertaut” atau Linked a Devices di menu Setting
  • Setelah itu, kode QR muncul pada ponsel kedua dan tunggu sampai kedua ponsel tersinkronisasi
  • Setelah tersinkronisasi antar kedua ponsel, kamu bisa membuka satu Account WhatsApp pada dua ponsel yang berbeda.

Cara ini pun juga sama persis seperti menautkan Account WhatsApp versi mobile kepada Account WhatsApp versi PC atau desktop.