GAMEFINITY.ID, Bekasi – Paspor Singapura akhirnya bisa menyusul Paspor Jepang berkaitan dengan paspor paling kuat di dunia. Dilansir dari CNBC, pemilik paspor Singapura ini diizinkan untuk berkunjung ke 192 negara dengan bebas visa dari 227 negara yang ada di dunia.
Penilaian berdasarkan peringkat paspor global yang dilakukan Otoritas Transportasi Udara Internasional (IATA) berasal dari jumlah negara tujuan yang bisa diakses pemilk paspor tersebut tanpa visa sebelumnya.
Setelah Singapura, ada Jerman, Italia, dan juga Spanyol di mana ketiga negara tersebut berada di posisi kedua. Warga Singapura juga bisa mengunjungi 190 negara.
Kalah dari Singapura, Jepang Merosot di Posisi Ketiga
Setelah kalah dari Singapura, Jepang pun merosot ke peringkat ketiga. Padahal sebelumnya, Jepang berada di posisi puncak pada tahun lalu. Pemegang paspor Jepang memungkinkan untuk mengakses bebas visa ke 189 negara tujuan, turun dari 193 negara pada tahun 2022 lalu.
Baca juga:
Untuk posisi ketiga dipegang oleh enam negara. Keenam negara tersebut antara lain Austria, Prancis, Korea Selatan, Finlandia, Luksemburg, serta Swedia.
“Dalam 18 tahun terakhir ini bisa saja kebebasan perjalanan dalam berkunjung ke berbagai negara menjadi lebih besar dibandingkann sebelumnya,” demikian pernyataan Henley & Partners melalui siaran pers.
Indonesia Berada di Posisi Berapa?
Berlandaskan Indeks Paspor Henley terbaru pada tahun 2023 yang dirilis Henley & Partners, Singapura menjadi paspor terkuat di dunia sekaliguas kawasan ASEAN.
Kemudian Malaysia ada di urutan kedua di ASEAN dan 11 dunia sehingga bisa mengakses bebas visa di 180 negara. Disusul Brunei Darussalam yang berada di peringkat ketiga ASEAN dan 20 dunia sehingga Brunei bisa mengakses 166 negara dengan bebas visa.
Lalu posisi keempat dan kelima ASEAN ditempati Timor Leste dan Thailand. Timor Leste, di posisi ke-57 dunia mengakses bebas visa 94 negara, sedangkan Thailand yang berada di peringkat 65 dunia dan bisa mengakses bebas visa 79 negara.
Indonesia sendiri bisa dibilang sangat tertiggal jauh dari Singapura. Untuk kelompok ASEAN, Indonesia berada di posisi ke-6, sedangkan di dunia, berada di peringkat ke-70. Untuk itu, Indonesia berhak berkunjung ke 73 negara dengan bebas visa.
Amerika Serikat Tertinggal dari Singapura
Pada tahun 2021 lalu paspor Singapura juga berada di peringkat pertama dan bisa mengakses ke 194 negara tujuan. Sayangnya, tahun lalu Singapura harus puas di posisi kedua. Meskipun begitu, Singapura dalam sepuluh tahun terakhir meningkatkan skor sebesar 25 dan angka tersebut mendorongnya naik lima peringkat dan kembali beradai di peringkat teratas.
Sebaliknya, Amerika Serikat meningkat namun dalam skala kecil selama satu dekade terakhir jika membandingkannya dengan sepuluh negara teratas. Amerika Serikat menghuni posisi kedelapan ke dalam indeks paspor.
“Amerika Serikat saat ini tertinggal dari Singapura,” kata Greg Lindsay selaku ahli teknologi perkotaan yang berlokasi di Institut Jacobs Cornell Tech. Bahkan, selain Singapura, Amerika Serikat juga tertinggal dari Jepang dan Korea Selatan.