Tag Archives: Rekt

REKT Ungkap Jika Impor Player Mobile Legends Flipina Berdampak pada Esports Indonesia

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Gustian atau dikenal juga dengan REKT merupakan seorang players MLBB veteran yang telah meraih banyak prestasi dalam dunia esports, terutama dalam Mobile Legends: Bang Bang, mengungkapkan pemikiran menariknya tentang dampak players impor asal Filipina pada dunia esports Indonesia. Isu ini telah menjadi topik perbincangan hangat di kalangan fans dan players MLBB, dan REKT memberikan perspektif yang berharga.

REKT Ungkap Jika Impor Player Mobile Legends Flipina Berdampak pada Esports Indonesia

Menurut REKT, meskipun tim Mobile Legends: Bang-Bang Indonesia masih sebagian besar terdiri dari players lokal yang memiliki bakat luar biasa, players asal Filipina yang menjadi bagian dari tim-tim Indonesia kini mendominasi berbagai turnamen. Keahlian dan pengalaman players Filipina telah membawa tim-tim Indonesia ke level yang lebih tinggi, dan hasilnya terlihat dalam prestasi tim-tim tersebut di tingkat nasional dan internasional.

REKT Impor Player Mobile Legends Flipina Berdampak Indonesia

Namun, REKT juga menyoroti fakta bahwa players impor asal Filipina masih merupakan sebagian kecil dari tim-tim Indonesia, dengan sebagian besar anggota tim tetap berasal dari Indonesia. Hal ini menunjukkan betapa kuatnya bakat dalam negeri dalam dunia MLBB.

Baca Juga:

REKT Komentari Impor PH membawa tim Mobile Legends ID

Pernyataan OhMyV33NUS yang seorang players ternama asal Filipina yang telah bergabung dengan tim Indonesia, juga menjadi sorotan dalam diskusi ini. Beberapa players MLBB berpendapat bahwa kehadiran players impor dari Filipina telah membantu meningkatkan kualitas permainan tim-tim Indonesia. Namun, REKT tampaknya memiliki pandangan berbeda, menyatakan bahwa meskipun players impor asal Filipina memberikan kontribusi yang berarti, players Indonesia tetap menjadi tulang punggung tim-tim tersebut.

REKT Impor Player Mobile Legends Flipina Berdampak Indonesia

Selain itu, REKT mencatat bagaimana tim-tim asal Filipina telah mendominasi klasemen dalam berbagai kompetisi MLBB dalam beberapa waktu terakhir. Mereka telah membuktikan bahwa mereka adalah players terbaik dalam kategori tersebut dan sulit untuk dikalahkan. Sebagai contoh, dalam SEA Games baru-baru ini, tim Filipina berhasil meraih Medali Emas dalam kategori esports MLBB, menunjukkan superioritas mereka dalam kompetisi internasional.

Menariknya, REKT juga mengungkapkan bahwa pada masa lalunya sebagai players veteran di bawah bendera tim EVOS Legends, ia menentang konsep players impor asal Filipina dalam timnya. Keputusannya tetap setia pada “Indo Pride” dan memilih untuk bermain bersama playersplayers asal Indonesia.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Alter Ego Bertemu RRQ Week 4, Ferxiic Pesan Ini ke REKT

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Dalam kancah kompetitif Mobile Legends, salah satu pertandingan yang sangat dinantikan adalah saat dua kekuatan besar bertemu. MPL ID S12 telah memberikan kita serangkaian pertandingan menarik. Salah satu momen paling dinanti adalah pertemuan antara tim Alter Ego (AE) dan tim RRQ pada Sabtu, 12 Agustus 2023.

MPL ID Season 12 menjadi ujian berat bagi tim Alter Ego. Dengan lima kekalahan berturut-turut dalam tiga minggu pertama, tim ini telah menghadapi tantangan besar dalam mencari formula kemenangan yang tepat.

Dalam artikel ini, kita akan membahas apakah Alter Ego akan mampu meraih kemenangan pertamanya melawan tim yang mendominasi seperti RRQ?

Baca juga:

Hadirnya Rekt dan Harapan Baru untuk Alter Ego

REKT Alter Ego
Rekt Alter Ego (Foto: Youtube/Tema Indonesia)

Kedatangan Rekt sebagai Roamer di Alter Ego menghadirkan harapan baru. Rekt dikenal sebagai pemain berpengalaman yang telah membawa dampak positif di masa lalu. Namun, harapannya belum sepenuhnya terealisasi. Apa yang mempengaruhi permainan Rekt dan bagaimana pengaruhnya pada tim?

Wannn menyebutkan bahwa Rekt terllihat berbeda dari segi permainannya. Wannn merupakan mantan player EVOS Legends yang dahulu bermain bersama dengan Rekt.

Wannn, teman Rekt Alter Ego
Wannn, teman Rekt Alter Ego

Gustian (Rekt) mainnya beda banget, sekarang lebih ke arah berubah kayak tertekan parah, kenapa ya? Iya, kayak enggak lepas, itu yang kurasain sih. Gustian yang gua kenal ya barbar agresif, main enggak ada limit, pick bebas. Sekarang kayak beda banget enggak kayak yang dulu,” ungkap Wannn dikutip dari RevivalTV.

Baca juga:

Tantangan Besar Alter Ego: Pertemuan dengan RRQ

Regular Seaason MPL ID S12 RRQ vs Alter Ego
Regular Seaason MPL ID S12 RRQ vs Alter Ego

Minggu keempat MPL ID Season 12 akan membawa Alter Ego untuk bertemu dengan RRQ. Tim yang menduduki posisi teratas klasemen dengan catatan kemenangan yang mengesankan. Pertemuan ini adalah panggung bagi tim Alter Ego untuk membuktikan kemampuan mereka dan melawan tekanan dari hasil pertandingan sebelumnya.

Analisis dan Kelemahan yang Terlihat

SaintDeLucaz dan Aran AURA Fire - Alter Ego
SaintDeLucaz dan Aran AURA Fire (Foto: Gamefinity)

Melihat data dan perbincangan para pemain, kekurangan tim Alter Ego mulai terlihat jelas. Hal ini disampaikan oleh R7 dalam kanal Youtube R7. R7 menyebut tim AE kurang disiplin dalam bermain.

Minus disiplin sih guys,” sebut R7 dalam diskusinya.

Hal tersebut juga dilihat oleh coach AURA Fire, SaintDeLucaz. Beliau menyebutkan bahwa Alter Ego masih mencari pola gameplay dan jati diri bermain mereka.

Mereka juga masih nyari gameplay, nyari jati dirinya lagi,” ucap SaintDeLucaz saat diwawancarai oleh Gamefinity (4/8).

Baca juga:

Pesan dari Rekan Mantan Team, Ferxiic dan Vaanstrong

VaanStrong dan CR1TE
VaanStrong dan CR1TE EVOS Legends (Foto: Gamefinity)

Meskipun menghadapi tantangan besar, bukan berarti segalanya sudah berakhir. Tim Alter Ego masih memiliki waktu untuk memperbaiki performa mereka. Pengarahan taktik yang lebih baik, peran yang lebih solid, dan pemahaman yang lebih mendalam terhadap permainan bisa menjadi kunci bagi kesuksesan mereka.

Banyak player dari berbagai tim juga turut menyemangati Alter Ego, terkhusus Rekt.

Gua percaya lu bisa come back lah!” sebut VaanStrong saat diminta pendapat. Hal yang sama juga diutarakan oleh Ferxiic, Jungler RRQ yang dulunya bermain untuk Evos Legends.

“Tapi gw ada pesan buat Rekt, gw tahu gimana lu Gus. Gw tahu lu pasti balik ke performa terbaik lu, gw tunggu lu…” Ujar Ferxiic.

Baik Ferxiic dan VaanStrong merupakan teman yang pernah satu tim di EVOS Legends. Ferxiic memang mengenal lebih dulu Gustian atau REKT, karena pernah menjuarai MPL ID S7 bersama.

Dewa United
Dewa United (Foto: Gamefinity)

Tak hanya itu, dukungan juga datang dari Jungler Dewa United, Reyy.

Tetep semangat sih, kan masih awal-awal juga, masih ada week-week kedepan lah. harusnya mereka bisa lebih improve sih,” sebut Reyy Dewa United saat diwawancarai (4/8).

Baca juga:

Menunggu Hasil Terbaik Alter Ego di Week 4

Pertemuan antara Alter Ego dan RRQ dalam MPL ID S12 adalah pertarungan yang penuh harapan dan tantangan. Alter Ego memiliki potensi yang besar, tetapi mereka juga dihadapkan pada kendala yang perlu diatasi.

Pertanyaan apakah mereka akan mampu meraih kemenangan pertamanya dalam pertandingan melawan tim dominan seperti RRQ tetap terbuka. Namun, satu hal yang pasti, pertarungan ini akan memberikan kita momen yang tak terlupakan dalam dunia Mobile Legends.

Demikian pembahasan Akankah Alter Ego Dapat Kemenangan Pertama Saat Lawan RRQ? Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Angela, Hero Support yang Kembali Laris di Meta Assassin!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Mobile Legends telah mengalami perubahan besar dalam meta permainannya, terutama bagi para pemain yang lebih suka menggunakan hero Assassin. Dalam update terbaru, hero-hero Assassin kembali mendominasi meta, dan bersama dengan itu, hero Support Mobile Legends kembali menjadi pusat perhatian para pemain. Salah satu hero Support yang berhasil merebut kembali popularitasnya adalah Angela.

Baca juga:

Kombo Angela dan Hero Assassin

Angela Summer Vibes Skin Mobile Legends
Angela Summer Vibes Skin

Sebelumnya, Angela sedikit kehilangan pamor karena perubahan meta yang cenderung memfavoritkan Tank jungler dengan tingkat ketahanan yang tinggi. Namun, segalanya berubah ketika para Assassin kembali menguasai meta permainan. Keahliannya sebagai roamer healer membuat Angela menjadi andalan yang tak tergantikan.

Dalam sebuah turnamen MDL, Angela mendapatkan posisi first pick ketika RRQ Sena bertemu dengan Kings Pabz. Keputusan ini membuktikan bahwa Angela telah kembali menjadi favorit banyak tim. Meskipun hero Ling yang biasanya menjadi andalan bagi Angela, namun dia masih mampu berkombo dengan hero lain seperti Karina dengan sangat mematikan.

Penggunaan skillnya yang cemerlang memungkinkan Angela untuk memberikan shield tebal kepada Assassin, sehingga mereka dapat bertahan lebih lama di medan pertempuran. Selain itu, kemampuannya untuk memperlambat musuh dengan skill 1 dan melakukan immobilize dengan skill 2-nya, menjadikan musuh lebih sulit untuk melarikan diri. Hal itu menjadi dengan mudah dapat diincar oleh Assassin di tim.

Baca juga:

Akankah Laris di MPL ID S12?

Angela terdampar di Land of Dawn Mobile Legends
Angela Scream Doll Skin

MPL ID Season 12 akan menjadi ajang untuk menunjukkan kehebatan Angela sebagai hero Support unggulan. Kita tahu betul bahwa ada seorang pemain bernama Rekt yang sangat menguasai Angela. Itu bisa menjadi keuntungan besar bagi tim yang dapat memanfaatkannya dengan baik.

Penting untuk dicatat bahwa keberadaan meta Assassin dan hero Marksman jungler telah menjadi kunci kebangkitan kembali Angela sebagai hero Support. Keunikan Angela yang dapat berada di mana saja selama Ultimatenya aktif menjadikannya kejutan bagi tim lawan. Namun, tim lawan juga harus berhati-hati karena combo ini bisa dibalas dengan taktik yang tepat.

Tidak menutup kemungkinan Angela akan menjadi pilihan ban dalam turnamen MPL ID Season 12. Terutama ketika dimainkan oleh tim seperti Alter Ego yang memiliki pemain berpengalaman seperti Rekt. Kemampuan Angela sebagai roamer healer yang andal menjadikannya pilihan yang sangat menarik. Apalagi di tengah meta yang berfokus pada kecepatan dan taktik yang mematikan.

Baca juga:

Dengan kembalinya popularitas Angela dalam meta Assassin, para pemain Support Mobile Legends kini memiliki alasan lebih untuk menggunakan hero yang satu ini. Skillnya yang mengesankan, serta keterampilan berkombo yang efektif, membuat Angela menjadi pilihan yang cerdas untuk mencapai kemenangan dalam pertempuran Mobile Legends. Jadi, jika kamu adalah pemain Support yang mencari hero yang dapat mendukung dengan sempurna dalam meta Assassin saat ini, Angela adalah jawabannya!

Demikian pembahasan Angela, Hero Support yang Kembali Laris di Meta Assassin! Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Angela: Roamer Kuat yang Jarang Digunakan di Mobile Legends

GAMEFINITY.ID, Jakarta – META Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) selalu berubah dari waktu ke waktu, menghadirkan pergeseran dalam penggunaan hero dan strategi permainan. Salah satu hero roamer terkuat yang jarang digunakan saat ini adalah Angela.

Meskipun di masa lalu, Angela menjadi favorit dan menjamin kemenangan bagi EVOS Legends saat digunakan oleh pemain legendaris seperti REKT. Namun kini dia telah terpinggirkan dan terlupakan di dalam kompetisi.

Baca juga:

Atribut Lengkap di Angela Mobile Legends

Angela Summer Vibes Skin Mobile Legends
Angela Summer Vibes Skin

Angela menonjol sebagai salah satu roamer paling kuat berkat atributnya yang sangat lengkap. Sebagai seorang healer, dia mampu menyembuhkan rekan timnya dalam situasi genting.

Namun, daya tariknya tidak berhenti di situ saja. Kemampuan CC-nya juga luar biasa, dengan kemampuan memperlambat lawan menggunakan skill 1 dan mengikat mereka dengan skill 2. Tetapi yang paling mengesankan adalah ultimate-nya yang dapat menggandakan kekuatan hero sekutu dengan menyatu dengannya.

Keunikan Angela terletak pada fleksibilitasnya. Ia dapat dengan mudah beradaptasi dengan berbagai situasi dan komposisi tim. Bagi tim yang memerlukan tank, Angela dapat membangun dirinya menjadi tank yang tangguh.

Namun, jika diperlukan kehadiran damager, dia juga mampu mengandalkan item seperti Ice Queen Wand atau Glowing Wand untuk menyulitkan musuh. Dengan kemampuan dari ultimate-nya, dia dapat membantu rekan-rekannya yang kehilangan orientasi dengan cepat kembali ke pertarungan.

Baca juga:

REKT: Ini Roamer Terkuat!

REKT
REKT (Foto: Youtube/Tema Indonesia)

Walaupun kehadiran Angela dalam MPL ID S10 hanya sebagai opsi combo, ada alasan kuat mengapa REKT menyebutnya sebagai roamer terkuat. Hero ini memiliki segala yang dibutuhkan dalam peran roamer, dan jika dimainkan dengan bijak, ia bisa menjadi elemen penentu kemenangan bagi timnya.

Pertanyaannya sekarang adalah apakah ini akan membawa perubahan dalam META MLBB dan membuat Angela kembali populer. Harapan akan kebangkitan Angela tentu ada, tapi perubahan dalam META tidaklah semudah itu. Setiap pemain harus memilih hero berdasarkan kemampuan dan kebutuhan tim, serta melihat kondisi permainan di setiap patch baru.

Tak dapat dipungkiri, Angela adalah salah satu hero roamer terkuat yang patut diperhitungkan oleh para pemain MLBB. Kehadirannya yang jarang digunakan dapat menjadi kesempatan bagi para pemain untuk mengejutkan lawan dan menghadirkan strategi yang berbeda.

Kita tunggu dan lihat apakah Angela akan kembali bersinar dan menjadi bagian dari META di masa mendatang. Satu hal yang pasti, Angela tetap menjadi pilihan yang menarik untuk dipertimbangkan dalam permainan Mobile Legends.

Demikian pembahasan Angela: Roamer Kuat yang Jarang Digunakan di Mobile Legends. Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram, dan TikTok. untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Badas! Gustian REKT Gabung Alter Ego, MPL Season 12 Layak Ditunggu

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Gustian REKT gabung Alter Ego, kabar mengejutkan datang dari pengumuman roster Alter Ego.  Ternyata  Isu Rekt comeback sudah beredar sejak lama. Sebelumnya, Donkey pernah membocorkan di status instagram pribadinya kalau salah satu dari anggota WORLD kembali ke pro scene. 

Saat itu, santer dibicarakan publik jika Rekt sedang trial di RRQ. Namun, tidak disangka Rekt  berlabuh ke Alter Ego, bukan RRQ. 

Mobile Legends: Bang Bang Professional League (MPL) Indonesia Season 12 bakal semakin menarik gara-gara comebacknya roamer besar. Kedatangan Rekt gabung Alter Ego sudah diumumkan secara resmi di akun instagram Alter Ego.

Baca juga: 

Gustian mengakui bahwa dia kembali bermain di profesional karena mengincar juara MPL Indonesia dan turnamen M-Series. 

Dia sendiri siap mengisi posisi posisi apapun yang dibutuhkan tim Alter Ego. Dia juga berniat mengisi Puzzle (kelemahan) Alter Ego yang seringkali tampil tidak konsisten. 

“Dia kembali ke kancah profesional. Alter Ego Esports dengan bangga memperkenalkan Rekt ke roster MLBB untuk MPL ID Season 12. Bersiaplah untuk pertunjukan skill, kerja tim, dan tekad yang tak tergoyahkan,” tulis akun Instagram Alter Ego.

Rekam Jejak Gustian Rekt Gabung Alter Ego

Gustian Rekt saat juara M1
Gustian REKT

Kita tahu Rekt merupakan player senior. Pria kelahiran 1996 ini pernah berkarir di Louvre Esports. Kemudian, dia jadi punggawa EVOS Legends sejak Desember 2018.

Bersama rekan setimnya, Rekt sudah menyumbangkan banyak prestasi untuk tim Macan Putih. Sebut saja Juara MPL ID Season 4, runner up MPL ID S5, juara MPL ID Season 7. Bahkan, bersama EVOS Legend Gustian  berhasil menjuarai M1 World Championship.

Pada Agustus 2022, Gustian bersama Wann dan Luminaire farewell dari EVOS Legends. Sejak farewell, Rekt hanya fokus menjadi youtuber.

Roster Alter Ego MPL Season 12

Gustian Rekt Gabung Alter Ego
Rekt Gabung Alter Ego

MPL Season 12 layak kita tunggu. Kita bisa melihat duet Celiboy dan Rekt. Rekt gabung Alter Ego, diharapkan dapat membawa warna baru ke permainan celiboy dkk.

Jajaran roster Alter Ego MPL Season 12 sudah resmi diumumkan. Berikut ini deretan roster Alter Ego:

  • Celiboy
  • Udil
  • Pai
  • Nino
  • Rasy
  • Rekt
  • Variety

Apakah peluang juara MPL Season 12 semakin besar berkat Rekt gabung ke Alter Ego? Kita nantikan update selanjutnya di gamefinity.

Ikuti informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Evos Rekrut Player PH, Donkey Sebut Trio M-World Berakhir

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Tim esport Mobile Legends Indonesia, Evos Legends, dikabarkan telah merekrut pemain asal Filipina untuk bertanding di ajang MPL Indonesia Musim 10. Kabar ini diutarakan oleh Donkey, dalam sesi live streaming terbarunya.

Para pemain bintang Mobile Legends Filipina, sepertinya menjadi primadona bagi beberapa organisasi esport Indonesia. Setelah sebelumnya Geekfam ID dirumorkan akan menggaet pemain pro asal Filipina, dan kini rumor serupa datang menghampiri tim jawara M Series Pertama, Evos Legends.

Rumor akan adanya pemain pro Filipina dalam jajaran roster tim Macan Putih ini datang dari salah satu Streamer kenamaan Indonesia, yang juga mantan pro player dari tim Evos Legends, Yurino “Donkey” Putra.

Dalam sesi live streaming terbarunya, Donkey menyebutkan adanya salah satu pemain Onic PH, Gerald “Dlar” Trinchera, dalam jajaran roster Evos Legends.

“Gua sih setahu gua nih ya, roster EVOS Bajan, Dlar, Pendragon, Tazz, Ferxiic, Cr1te, tanpa Luminaire, dan tanpa Wann,”

Dirinya juga menambahkan, bahwa Gustian “Rekt” tidak akan memperkuat Evos Legends di ajang MPL Indonesia Musim 10 nanti.

“Gustian (Rekt), Gustian ga ada, Gustian ga, apalagi Gustian? Lu berharap Gustian Main?” Tambahnya.

Selain bocoran dari Donkey, rumor akan merapatnya Dlar ke Evos Legends juga diperkuat dengan adanya pengakuan dari Antimage. Dimana ia menyebutkan bahwa dirinya telah menjadi seorang “Mantan Pro Player”, dalam sebuah live streaming.

Baca juga: Turnamen Offline PUBG Mobile Bangladesh Digerebek Polisi

Dlarr Player PH yang ke Evos
Onic PH Dlarskie | Pro Dan Kontra Adanya Pemain Filipina

Pro Dan Kontra  Adanya Pemain Filipina

Para pemain bintang asal Filipina memang sudah diakui kredibilitasnya. Dan hingga saat ini, baru tim Onic Esports yang mengkonfirmasi Ceb dan Kairi, sebagai pelatih dan pemain impor asal negara tersebut.

Kendati demikian, masih ada beberapa pihak yang menolak kedatangan para pemain pro Filipina di skema kompetitif MLBB Indonesia. Salah satunya adalah Gustian “Rekt” dari tim Evos Legends, yang menolak keras untuk bermain setim dengan pemain Filipina.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di Gamefinity.id