Tag Archives: review

Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Scaling Level

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Monster Hunter Freedom Unite adalah game hack and slash RPG dan salah satu series Monster Hunter yang dapat pemain mainkan di konsol Handheld. Game ini dirilis pada Maret 2008 oleh Capcom. Monster Hunter Freedom Unite dapat dimainkan di platform PlayStation Portable, iOS, dan PlayStation Vita.

Sinopsis Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Sistem Leveling

Bercerita tentang kehidupan didunia fantasi di bumi, dimana ada kehidupan lain selain daripada entitas manusia, tumbuhan, dan hewan yaitu monster. Beberapa monster sendiri kebanyakan berada disebuah pedalaman kecil dan merusak desa-desa di sana.

Baca juga: Review Manhunt 2, Sekuel Game Stealth Execution dari Rockstar

Gameplay (9/10)

Review Monster Hunter Freedom Unite
Gameplay – Review Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Sistem Leveling

Monster Hunter Freedom Unite merupakan salah satu game RPG Hack and slash dari Capcom yang ikonik dan menjadi salah satu game hack and slash terbaik pada masanya. Game ini sendiri berfokus pada satu karakter berlatar di dunia fantasi penuh monster unik dan kuat.

Secara umum, Monster Hunter Freedom Unite memiliki gameplay yang tidak jauh berbeda dengan game seri Monster Hunter lainnya. Pemain dapat mengambil misi, upgrade senjata, meningkatkan kemampuan senjata, dan banyak lagi di dalam game ini. Game ini sendiri tidak memiliki fungsi leveling untuk karakternya, hanya saja pemain dapat memperkuat armor dan weapon untuk berburu atau mengalahkan monster.

Graphic (8/10)

Review Monster Hunter Freedom Unite
Graphic – Review Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Sistem Leveling

Monster Hunter Freedom Unite memiliki visual yang memukau dan menjadi seri terbaik di PSP untuk game Monster Hunter dalam urusan visual. Daripada seri Monster Hunter 3rd Portable, visual Monster Hunter Freedom Unite lebih baik secara menyeluruh dan penggambaran yang lebih relate dan tidak terlalu kontras.

Disajikan dalam sudut pandang orang ketiga atau third person persfective. Angle kamera dapat diubah dan fokuskan kamera sesuai dengan harapan sebelumnya. Gerakan yang dihasilkan juga lebih baik dan smooth untuk ukuran game PSP sejenisnya.

Control (8/10)

Secara umum Monster Hunter Freedom Unite menyajikan kontrol yang terbilang tidak sulit dan tidak mudah juga. Beberapa kontrol memerlukan eksekusi yang cukup baik agar dapat akurat dan berguna ketika menjalankan quest.

Beberapa kontrol seperti ada 2 tipe serangan, serangan beruntun dan single-attack, tergantung dari senjata yang digunakan juga. Ada kontrol use item, dan sisanya dodge, ada juga block dan masih banyak lainnya.

Addictive (8/10)

Review Monster Hunter Freedom Unite
Addictive – Review Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Sistem Leveling

Monster Hunter Freedom Unite memiliki gameplay yang menarik dan menyenangkan. Walau secara mendasar game ini seperti game semi open world yang membebaskan pemainnya untuk melakukan apapun dan mengambil quest apapun juga.

Music (8/10)

Memiliki aspek musik yang baik dan menarik, Monster Hunter Freedom Unite tampil dengan musik yang relate atau sesuai dengan gameplay dan latar belakang game sendiri. Hadir dengan latar musik dengan gaya fantasi dan sound effect untuk karakter yang juga dapat disesuaikan.

Kelebihan

Monster Hunter Freedom Unite memiliki hal yang menarik selain daripada visual-nya, beberapanya seperti kebebasan game untuk pemain ingin melakukan apapun itu, serta weapon yang variatif dan kompleks.

Kekurangan

Sedikit kekurangan Monster Hunter Freedom Unite yang akan penulis sampaikan kali ini. Secara mendasar Monster Hunter Freedom Unite adalah game hack and slash, dan terkadang pemain baru dihadapkan dengan monster yang terlalu kuat seperti Dragon dan Tyrant.

Untuk Monster Hunter Freedom Unite, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,2.

Sekian Review Monster Hunter Freedom Unite yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Tap Dig My Museum, Idle Game Collectible Modal Ketuk-Ketuk

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – My Museum atau lengkapnya Tap! Dig! My Museum! merupakan idle game yang cukup edukatif dan menarik di mobile Game ini dirilis pada Mei 2019 oleh Oridio. Game ini hadir di platform mobile, Android dan iOS.

Sinopsis TAP! DIG! MY MUSEUM, Idle Game Collectible Modal Ketuk-Ketuk

Berawal dari sekelompok arkeolog yang menjadikan sebuah bangunan tua sebagai museum sejarah berisi fosil-fosil purba, seperti Dinosaurus. Penggalian menarik dan keluh kesah para arkeolog dimulai disini.

Baca juga: Review Manhunt 2, Sekuel Game Stealth Execution dari Rockstar

Gameplay (7/10)

Review My Museum
Gameplay – Review My Museum, Idle Game Collectible Modal Ketuk-ketuk

TAP DIG MY MUSEUM atau yang akan diperkenalkan oleh penulis sebagai My Museum untuk mempermudah pembaca. Game ini merupakan salah satu idle game yang cukup menarik penulis untuk melakukan review sembari menggali fosil purba dalam game ini.

My Museum sendiri cukup umum sebagai game idle di mobile. Game ini tampil dengan pembawaan yang cukup baik dan menarik, dengan sedikit gameplay manual yang diberikan dengan seiring permainan akan kembali dalam auto gameplay.

Pemain akan berperan sebagai pemilik museum sekaligus arkeolog yang menggali fosil-fosil diseluruh dunia untuk diabadikan dan dipamerkan di museum tersebut. Dalam pencariannya, pemain akan melakukan serangkaian kegiatan menggali dengan konsep yang unik. Pemain sendiri akan berhadapan dengan lokasi penggalian secara langsung dan menemukan fosil tulang setidaknya maksimal 2 potongan. Potongan ini akan disusun dan menambah persentase kelengkapan fosil dari dinosaurus sendiri.

Graphic (8/10)

Review My Museum
Graphic – Review My Museum, Idle Game Collectible Modal Ketuk-ketuk

My Museum menghadirkan visual yang menarik dengan balutan kartunis bergaya pixel yang kontras. Dibawakan dengan visual portrait dalam permainan secara penuh, baik dari saat collectible ataupun penggalian.

Standarnya kebanyakan idle game menggunakan pixel art sebagai rujukan visual, dengan sedikit tambahan ataupun metode semi-pixel yang dibawakan. Dimana hanya ada sebagian objek berbentuk pixel dan lainnya hanyalah kartun biasa, My Museum terapkan hal seperti ini.

Fosil dinosaurus dihadirkan dengan cukup baik, walau tampil dengn gaya pixel. Pemain masih dapat menemukan titik dan jelas untuk mengetahui fosil apa itu.

Control (9/10)

Tidak banyak yang dapat dibahas dalam aspek kontrol untuk game My Museum ini. Secara menyeluruh My Museum menggunakan kontrol atau eksekusi klik-klik atau taping. Cukup umum, pemain dapat melakukan serangkaian taping, seperti ketika menggali, mengambil koin, dan banyak lagi, sampai kondisi dimana pemain mendapatkan fungsi atau fitur otomatis.

Addictive (8/10)

Review My Museum
Addictive – Review My Museum, Idle Game Collectible Modal Ketuk-ketuk

Untuk awal-awal game ini cukuplah menyenangkan dan mudah sekali, walau akan sedikit menyulitkan ketika penggalian yang dilakukan tanpa upgrade skill menggali di game ini. Pada dasarnya, My Museum bergantung kepada jumlah maksimal tap untuk menggali, dan permainan menggali berakhir ketika count ini habis.

Cukup menarik di awal, dan pemain terpaksa try hard di akhiran. Hal ini sendiri dikarenakan memerlukan upaya payment koin in-game untuk melakukan eksplorasi fosil. Semakin tinggi level, semakin tinggi juga nilai payment yang dikeluarkan.

Music (8/10)

Musik yang dihadirkan disini cukup baik, menarik, dan nyaman didengar. Cukup umum untuk idle game sejenisnya. My Museum ditmpilkan dengan sound effect yang cukup kontras dan latar musik yang santai dan menyenangkan.

Kelebihan

Hadir dengan gameplay yang interaktif serta edukatif. My Museum bukan hanya sebatas game idle mentah yang hanya hadirkan gameplay idle semata, melainkan gameplay yang edukatif serta menarik.

Kekurangan

Sedikit kekurangan yang dapat penulis sampaikan kali ini. My Museum memiliki kekurangan yang cukup jelas pada kali ini penulis ulas. Memiliki tingkat adiktif yang baik, namun kesulitan yang tidak sebanding dengan peningkatan payment dan rate menemukan pecahan fosil dari situs penggalian. Beberapa item dan payment game cukup tinggi.

Untuk My Museum, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8.

Sekian Review My Museum yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Review Manhunt 2, Sekuel Game Stealth Execution dari Rockstar

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Manhunt 2 adalah salah satu stealth game dari Rockstar Games. Game yang dikembangkan oleh Rockstar London, dan Rockstar Leeds. Game ini dirilis awal pada 29 Oktober 2007 oleh Rockstar Games. Game ini hadir di platform Windows, PlayStation 2, dan PlayStation Portable.

Sinopsis Manhunt 2, Sekuel Game Stealth Execution dari Rockstar

Berlatar di sebuah kota fiksi sebut saja Cottonmouth di tahun 2007. Di tahun ini Dixmor Asylum for The Criminally Insane mengalami kerusakan sistem keamanan rumah sakit akbiat badai petir yang diluar nalar.

Menyebabkan pintu sel terbuka, dan membuat para tertahan berlarian keluar koridor. Salah satu dari pasien tahanan adalah Daniel Lamb dan Leo Kasper. Dengan kondisi Daniel yang amnesia, dan bimbingan Leo mereka melarikan diri dari fasilitas tersebut.

Baca juga: Preview SRPG Girls Frontline: Neural Cloud yang Telah Global

Gameplay (8/10)

Review Manhunt 2
Gameplay – Review Manhunt 2, Sekuel Game Stealth Execution dari Rockstar

Manhunt 2 kurang lebih tidaklah berbeda dari prekuelnya, Manhunt. Berbeda baik dalam gameplay, visual, dan banyak lainnya. Walaupun berjudul Manhunt 2, seri ini bukanlah prekuel dari Manhunt secara alur cerita. Seri Manhunt 2 ini tidak memiliki sangkut paut sama sekali dengan prekuelnya.

Dibawakan dengan gameplay third person, dengan metode permainan stealth execution, yang dimana pemain akan berperan sebagai Daniel Lamb, seorang pasien gila yang amnesia bersama dengan sosiopat, Leo Kasper dalam perjalanannya.

Graphic (9/10)

Review Manhunt 2
Graphic – Review Manhunt 2, Sekuel Game Stealth Execution dari Rockstar

Manhunt 2 setidaknya memiliki peningkatan yang lebih baik dari Manhunt pertama. Memiliki visual rata-rata seperti game Rockstar pada umumnya. Tampil dengan persfektif thirdperson dengan gaya tambahan dalam battle execution. Umumnya terkemas dengan gaya game stealth execution pada umumnya.

Game ini memiliki cukup banyak konten gore, dan berbagai konten visual yang tidak sangat disarankan untuk anak-anak atau dibawah umur.

Control (8/10)

Setidaknya memiliki kontrol yang umum untuk game sejenisnya. Manhunt 2 dihadirkan dengan kontrol yang cukup mudah dan tidak jauh berbeda dari kebanyakan game Rockstar lainnya.

Manhunt 2 memiliki beberapa kontrol umum yang inti, seperti analog untuk bergerak, X untuk perintah execute universal, kotak untuk beating atau bertarung, dan bulat untuk melakukan serangkaian perintah yang kurang lebih sama dengan X. X juga dapat digunakan untuk berlari.

Addictive (8/10)

Review Manhunt 2
Addictive – Review Manhunt 2, Sekuel Game Stealth Execution dari Rockstar

Memiliki alur cerita yang menarik dan tidak hanya terbatas dengan scene stealth execution saja, Manhunt 2 menjadi salah satu game yang lebih baik daripada beberapa game gore sejenisnya.

Game ini sendiri terkemas dengan cukup sedikit kompleks, mengikuti jalan cerita yang diambil dari POV seorang Daniel Lamb dan Leo Kasper.

Music (8/10)

Manhunt 2 kini dihadirkan dengan aspek musik yang cukup memuaskan. Beradu dalam latar musik yang penuh dengan tawa, tangis, teriakan histeris yang cukup membuat pemain sedikit terganggu dan menyenangkan juga.

Mnahunt 2 sendiri memiliki sound effect t yang dirasa mengejutkan, dan penuh dengan jumpscare. Beberapa sound effect hadir dalam waktu yang cocok, dan muncul disaat yang tidak terduga.

Kelebihan

Manhunt 2 hadir dengan alur cerita yang menarik serta plot yang terkadang penulis sendiri lupa darimana asal muasal plot ini berasal. Tampil juga dengan sentuhan yang memukau untuk konsol portable, serta lebih gelap.

Kekurangan

Sedikit kekurangan dari Manhunt 2 yang cukup terlihat jelas oleh pemain ataupun penulis sendiri. Manhunt 2 memiliki visual yang terkesan kuno, dan ini menjadi bahan kritik para kritikus game dunia juga.

Untuk Manhunt 2, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,2.

Sekian Review Manhunt 2 yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI Unik

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Black Rock Shooter Fragment merupakan salah satu game tower defense RTS dengan mekanisme dan visual yang cukup apik. Game ini masih dalam bentukan game Jepang yang akan rilis pada 24 November 2022 dan baru akan hadir secara global pada musim Semi 2023 mendatang. Game ini secara umum dapat dimainkan di Mobile, Android dan iOS.

Sinopsis Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI yang Unik

Bermula pada dunia pasca apokaliptik dan setiap saat setting latar dan waktu yang selalu sama, mungkin terkena time stop. Sebuah plot diawali dengan tampilan era pertengahan abad ke-22, Innocent Cloud merupakan sebuah bentuk kehidupan informasi, tiba-tiba muncul kepermukaan.

Baca juga: Preview SRPG Girls Frontline: Neural Cloud yang Telah Global

Gameplay (8/10)

Review Black Rock Shooter Fragment
Gameplay – Review Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI yang Unik

Black Rock Shooter Fragment merupakan salah satu game Tower Defense yang dipadukan dengan RealTime Strategy. Pemain akan mengontrol sebuah tim yang terdiri atas 6 member atau unit. Pemain juga dapat menggunakan 1 support dari pemain lain, ya biar bisa merasakan gameplay co-op juga.

Seperti gambaran umum pada game Tower Defense lainnya, pemain menggerakkan unit dengan mengklik dan menyeretnya ke posisi terbaru yang diinginkan. Ketika pemain memilihnya, pemain dapat melihat attack range yang ditandai dengan lingkaran kuning pada tiap unit.

Umumnya Black Rock Shooter Fragment menggunakan basic attack pada tiap unitnya. Ada sebuaah kunci kemenangan dimana pemain dapat menggunakan Kill Zone. Hal ini terbentuk ketika jangkauan serangan unit  yang beda tipe range (high range, mid range, dan low range) berada pada posisi tumpang tindih.

Graphic (9/10)

Review Black Rock Shooter Fragment
Graphic – Review Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI yang Unik

Black Rock Shooter Fragment dalam mode battle ini ditampilkan dalam bentuk karakter unit yang chibi. Cukup umum untuk game tower defense baru-baru ini. Selain itu juga didukung dengan visual bertema sci-fi yang keren.

Game ini menampilakn visual karakter yang menarik dan modern. Tidak tinggal juga dengan tampilan user interface yang unik dengan layout yang tidak tumpang tindih. Cukup menarik, mengingat Black Rock Shooter Fragment menampilkan karakter dengan style anime.

Control (9/10)

Seperti yang telah dijelaskan diatas, Black Rock Shooter Fragment dihadirkan dengan kontrol yang mudah. Tidak tinggal dengan fitur kontrol yang khas untuk game tower defense di mobile.

Pemain akan mengerahkan karakter atau unit dengan cara mengklik unit dan menyeretnya keposisi yang diinginkan. Selain itu ada juga fitur auto dan skip.

Addictive (8/10)

Review Black Rock Shooter Fragment
Addictive – Review Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI yang Unik

Black Rock Shooter Fragment menjadi salah satu game tower defense RTS yang memiliki keunikan dan potensi yang cukup unik.

Seperti pada kebanyakan game tower defense lainnya, game ini hadirkan class unit yang cukup berbeda dengan sedikit penjelasan yang cukup asing.

Setidaknya ada 6 class dalam game ini, seperti Breacher, Ravager, Yeager, Destr, Enforcer, dan Specialist. Tentunya setiap class memiliki ciri khas tersendiri serta benefit masing-masing.

Music (8/10)

Walaupun baru akan rilis di awal tahun 2023 secara globally, Black Rock Shooter Fragment menampilkan sebuah latar musik yang cukup menarik. Cukup umum untuk gamegame sekelas Black Rock Shooter Fragment yang disajikan dengan musik bergaya EDM dengan sentuhan Sci-Fi.

Kelebihan

Memiliki visual, alur cerita, dan karakter maupun konsep permainan yang cukup berbeda dari tower defense lainnya, terlebih dengan sentuhan RTS didalamya.

Hal ini menjadi daya tarik untuk Black Rock Shooter Fragment dibandiing game tower defense lainnya. Penulis sendiri berharap agar Black Rock Shooter Fragment tidak menjadi game yang terfokuskan dalam mode gacha-nya.

Kekurangan

Sedikit kekurangan untuk Black Rock Shooter Fragment yang dapat penulis sampaikan. Black Rock Shooter Fragment memiliki daya adiktif yang cukup baik, namun juga cukup pasaran untuk gameplay tower defense-nya.

Dalam urusan ini, Black Rock Shooter Fragment kekurangannya ter-cover dengan visual, latar musik, story, serta mekanisme RealTime Strategy yang dibawanya.

Untuk Black Rock Shooter Fragment, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,4.

Sekian Review Black Rock Shooter Fragment yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Mugen Battle, Engine Game Arena Adu Karakter Fiksi

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Mugen Battle atau MUGEN, bisa juga disebut Mugen Battle merupakan game engine sekaligus game fighting arcade 2D dengan tampilan pixel dan konfigurasi yang sederhana.

Mugen dirilis pada 27 Juli 1999 oleh Elecbyte. Mugen Battle tersedia untuk platform Linux, MS-DOS, Windows, hingga Android.

Sinopsis Mugen Battle, Engine Game yang Dijadikan Arena Sabung Karakter Fiksi

Mugen atau MUGEN merupakan salah satu game engine terbuka untuk umum dari Elecbyte. Merupakan game engine yang mendukung virtualisasi game fighting arcade 2D. Pemain dapat memasukkan banyak karakter serta latar yang keren.

Baca Juga : Daftar Karakter Overpower di Mugen Battle

Gameplay (9/10)

Review Mugen Battle
Gameplay – Mugen Battle, Engine Game yang Dijadikan Arena Sabung Karakter Fiksi

Mugen Battle sendiri awalnya merupakan sebuah engine game yang dikembangkan oleh Elecbyte sebagai sebuah engine game fighting arcade.

Mugen Battle yang dikenal dengan Mugen sebagai julukan game yang dibuat dari engine ini. Game ini secara umum adalah game fighting arcade 2D dengan gaya pixel art yang keren. Menghadirkan banyak karakter dari serial fiksi dunia, baik karakter animanga, DC, Marvel, dan banyak lagi yang bisa di adu disini. Maka dari itu, Mugen Battle menjadi engine sekaligus game yang dijadikan ajang untuk sabung karakter fiksi.

Graphic (9/10)

Review Mugen Battle
Graphic – Mugen Battle, Engine Game yang Dijadikan Arena Sabung Karakter Fiksi

Mugen Battle sendiri memiliki visual bawaan berupa pixel/bit. Setidaknya visual ini lebih baik dengan banyak efek-efek keren dari distraksi setiap karakter ketika bertarung. Penggambaran karakter yang cocok dan serupa dengan pada aslinya, serta beberapa arena yang diadaptasi dari serial fiksi atau non-fiksi luaran sana.

Control (9/10)

Mugen Battle sendiri hadir dengan beberapa kontrol yang umum dengan mesin arcade terdahulu, namun telah dimodifikasi dan diberi penyesuaian dengan device sekarang.

Setidaknya dalam Mugen Battle ada beberapa kontrol kendali karakter, seperti D-Pad, A, B, C, X, Y, Z, dan Start. Selain itu juga, Mugen Battle mendukung dua kontrol berbeda, Joystick dan Keyboard.

Addictive (8/10)

Review Mugen Battle
Addictive – Mugen Battle, Engine Game yang Dijadikan Arena Sabung Karakter Fiksi

Dalam pembawaan yang hadir sebagai game fighting arcade 2D, Mugen Battle hadirkan banyak karakter fiksi yang cukup menarik, namun kebanyakannya sendiri didominasi oleh karakter animanga Jepang.

Setidaknya ada 80+ karakter fiksi yang dapat pemain adu dalam game ini, dan pemain juga dapat menambah karakter-karakter lain dengan cara menambahkan dalam file game Mugen.

Music (10/10)

Kebanyakan kreator atau kontributor game Mugen Battle tidak memberikan latar musik untuk game-nya, namun hanya memberikan sound effect dan beberapa VA karakter sesuai dengan yang ada pada serial fiksinya. Bukan hanya VA saja, ada beberapa scene dan musik yang ditambahkan tergantung karakter yang digunakan dalam permainan.

Kelebihan

Mugen Battle sendiri memiliki gameplay dan visual yang cukup menarik. Dalam pembawaannya ini, Mugen Battle sebagai game pixel cukup mengejutkan karena mampu membawakan SFX keren yang relate dan serupa dengan pada serial fiksi suatu karakter yang dibawakan.

Kekurangan

Sedikit kekurangan untuk Mugen Battle kali ini. Dalam hadirnya sebagai jawaban dalam urusan adu karakter, Mugen Battle sendiri memiliki kendala dalam kontrol yang terbilang sulit. Sulit untuk menemukan kombinasi yang cocok dan keren pastinya.

Untuk Mugen Battle, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 9.

Sekian Review Mugen Battle yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Review NS: Ultimate Ninja Impact, Naruto Series Untuk PSP

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Naruto series merupakan game yang diadaptasi dari serial animasi Jepang dengan judul yang sama. Banyak game Naruto Series yang dapat dimainkan di segala platform, salah satunya adalah Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact.

Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact dirilis pada Oktober 2011 yang diterbitkan oleh Bandai. Game ini hadir untuk platfrom PlayStation Portable.

Sinopsis Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact

Menceritakan tentang penyelamatan Kazekage Gaara oleh Naruto dan timnya. Sebelumnya, Naruto baru saja pulang dari berlatih bersama Jiraiya dan seketika mengetahui Gaara telah menjadi Kazeakage.

Sedikit masalah terjadi dimana Deidara dan Sasori yang merupakan anggota Akatsuki datang ke desa Suna untuk menangkap Gaara. Mengetahui hal ini, Naruto dan tim Kakashi langsung bergegas menyelamatkan sang Kazekage muda itu.

Gaara berhasil diselamatkan, tetapi Naruto dan timnya harus merelakan bahwa Gaara telah kehilangan Shukaku, Bijuu yang bersemayam dalam tubuh Gaara.

Baca Juga : Review Pokemon Emerald, Pokemon Series All Platform

Gameplay (9/10)

Review Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact
Gameplay – Review NS: Ultimate Ninja Impact, Naruto Series Untuk PSP

Naruto Shippudeen: Ultimate Ninja Impact mengusung mekanisme bertarung seperti pada series Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm. Mengingat bahwa game dengan pembawaan seperti ini sedikit jarang untuk game PSP.

Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact membawakan gaya bermain secara 3D dan memberikan pengalaman seperti bermain game JRPG.

Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact berlatar pada setelah kepulangan Naruto dari berlatih bersama Jiraiya diluar desa konoha. Insiden penculikan Kazekage Gaara, Naruto diharuskan melakukan misi penyelamatan hingga berlanjut sampai pertemuan lima Kage.

Graphic (9/10)

Review Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact
Graphic – Review NS: Ultimate Ninja Impact, Naruto Series Untuk PSP

Untuk urusan Visual, Naruto pada series ini memiliki visual yang terbilang dapat memanjakan mata. Penggambaran karakter yang sesuai, hingga latar dan pewarnaan yang diberikan tidak jauh berbeda dengan yang ada pada anime-nya.

Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact disajikan dengan gaya tampilan bermain 3D, seperti bermain game RPG. Naruto series ini juga memberikan pengalaman bermain dengan sudut kamera 360°, yang dimana player lebih leluasa untuk berkeliling map dalam game ini.

Control (9/10)

Tidak ada yang berbeda dari kontrol. Kebanyakan game Naruto Series pada konsol memberikan mekanisme kontrol yang hampir sama, terkecuali untuk game Naruto Series yang dimainkan di Emulator. Untuk Naruto Series yang dimainkan di Emulator, dibutuhkan settingan kontrol yang telah disediakan oleh tiap Emulator.

Addictive (8/10)

Review Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact
Addictive – Review NS: Ultimate Ninja Impact, Naruto Series Untuk PSP

Tidak bisa dihindari, kebanyakan game PSP memiliki gaya permainan yang cukup membosankan dan diperburuk dengan banyaknya Chapter yang disediakan.

Untuk player yang tidak ingin repot mengikuti cerita dari game dan hanya sebatas ingin bermain dan bertarung, dapat dipastikan bahwa game ini akan terasa sangat membosankan.

Bahkan game ini sangat dapat membosankan untuk player yang telah menonton serial animasinya hingga selesai. Tidak ada perbedaan yang signifikan dari game dengan serial animasinya.

Music (9/10)

Review Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact
Music – Review NS: Ultimate Ninja Impact, Naruto Series Untuk PSP

Setiap Naruto Series baik di platform Mobile, Konsol, Windows atau lainnya memiliki Musik yang sama. Musik yang di adaptasi dari serial animasinya juga ikut dimasukkan kedalam game.

Kebanyakan Naruto Series tidak memiliki musik vokal. Game ini hanya menyajikan BGM dengan nuansa seperti di animasinya dan Sound Effect ketika menentukan pilihan dan bertarung.

Kesimpulan

Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact menjadi salah satu game Naruto Series yang dapat kalian coba. Game ini cukup ringan untuk dimainkan di Emulator manapun. Baik Emulator di PC maupun Mobile. Berikut kelebihan dan kekurangan Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact yang dapat penulis sampaikan.

Kelebihan

Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact menjadi salah satu alternatif untuk player yang ingin bermain game Adventure hasil adaptasi, tetapi tidak punya waktu banyak. Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact dapat dimainkan di Mobile sekalipun dengan menggunakan Emulator.

Untuk ukuran game Adventure 3D, Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact cukuplah ringan. Untuk memainkan game ini tidak memerlukan perangkat berspesifikasi tinggi.

Kekurangan

Dibalik menariknya game ini, Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact masih memiliki kekurangan. Game ini terkesan sangat monoton untuk gaya permainan yang dibawa. Gaya bertarung dan map yang terlalu polos dan hampir sama secara keseluruhan.

Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact memberikan pengalaman bermain yang kurang baik. Tidak banyak kombinasi hingga jurus yang dapat player explore dalam game ini.

Untuk Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,8.

Sekian Review Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Impact yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.