Tag Archives: rpg

Phantom Rose 2, Game Roguelike Unik Rilis Oktober Nanti

GAMEFINITY.ID, PATI – Game Roguelike adalah genre permainan yang menawarkan pengalaman unik dalam bentuk petualangan yang tak terduga, tantangan yang memicu adrenalin, dan kematian yang permanen. Phantom Rose 2 Sapphire, sekuel yang ditunggu-tunggu dari game strategi roguelike populer Phantom Rose Scarlet, akhirnya memiliki tanggal rilis pasti.

Phantom Rose 2 Sapphire

Publisher Playism dan developer Makaroll telah membagikan beberapa fitur-fitur utama dan detail tentang game ini. Diantaranya adalah mekanisme gameplay baru, class, dan versi demo yang dapat dimainkan di acara PAX West 2023 pada tanggal 1 hingga 4 September 2023.

Phantom Rose 2 merupakan game roguelike yang mengandalkan strategi deck building yang unik. Fokus utama pada game ini adalah pengelolaan cooldown tiap kartu. Tokoh utama kita, Aria harus menginvestigasi Akademi Sihir Marion yang dipercaya dipenuhi oleh Phantom. Tindakannya ini tentunya bukan semata tanpa tujuan, karena semua ini untuk mengembalikan ingatannya.

Pemain dapat memilih salah satu diantara dua class yang tersedia yaitu Blade dan Mage. Masing – masing class ini tentunya memiliki gaya gameplay yang berbeda – beda. Sementara class Blade sudah diperkenalkan lebih dulu di game sebelumnya, class Mage menyajikan mekanisme yang lebih inovatif yang disebut Arcana. Game ini memiliki banyak mode seperti Adventure, Arcade, dan Custom. Tersedia lebih dari 200 kartu yang dapat dikumpulkan pemain.

Baca Juga:

Roguelike Deck Building Yang Unik

Phantom Rose II Sapphire dikembangkan oleh developer indie dan artist makaroll. Menjadi sekuel dari Phantom Rose Scarlet yang telah lama ditunggu-tunggu. Gameplay akan berfokus pada deck building dengan elemen roguelike.

Pada Phantom Rose II Sapphire, pemain berperan sebagai Aria, yang terbangun di ruang kelas yang terbengkalai di Akademi Sihir Marion yang penuh dengan hantu tanpa ingatan tentang masa lalunya. Dengan hanya dipandu oleh kartu pelajar, Aria harus menjelajahi sekolah, bersaing dengan Phantom, sambil mencoba mengingat kembali ingatannya yang hilang.

Phantom Rose II Sapphire direncanakan untuk rilis di 30 Oktober 2023 untuk PC melalui Steam. Untuk versi mobile-nya akan dirilis di tahun 2024.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Phantom Rose II Sapphire? Jangan lupa ikuti akun resmi Gamefinity di FacebookInstagram, dan TikTok. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga murah di Gamefinity.

Lost Saga Origin Pindah Layanan ke Valofe

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Dalam industri game yang terus berkembang dengan laju yang cepat, sedikit yang bisa bertahan selama bertahun-tahun, apalagi mengalami perpindahan penerbit. Namun, Lost Saga Origin, game online yang telah menghiasi dunia gaming Indonesia selama bertahun-tahun, menunjukkan bahwa semangat perjuangan tak akan pernah pudar.

Setelah perjalanan yang panjang, game ini kembali dengan semangat yang baru, bergabung dengan Valofe untuk menghadirkan pengalaman bermain yang lebih bertenaga.

Memori Zaman Kejayaan: Lost Saga Origin dan Masa Lalu Gemscool

Game ini dikenal sebagai salah satu game online yang mendefinisikan era game RPG di Indonesia. Lost Saga Origin telah menjelajahi banyak perjalanan sejak pertama kali diperkenalkan oleh Gemscool pada tanggal 31 Maret 2011.

Mengingatkan kita pada masa-masa di mana Point Blank, Dragon Nest, Tree of Savior, dan Ragnarok bersinar terang, Lost Saga juga mengambil tempat istimewa dalam hati para gamer. Berbagai karakter dengan gaya visual 3D yang khas dan sistem ganti gear yang unik menjadikan game ini berdiri tegak di antara kompetisi.

Baca juga:

Karakter-Karakter dan Kreativitas dalam Lost Saga Origin

Karakter Lost Saga Origin
Karakter Lost Saga Origin

Salah satu daya tarik utama dari Lost Saga Origin adalah jumlah karakter yang tak tertandingi. Dengan lebih dari 200 karakter yang berbeda, para pemain memiliki kesempatan untuk menjelajahi berbagai gaya bermain dan membangun kombo mematikan demi meraih kemenangan.

Setiap karakter membawa keunikan dan strategi tersendiri, memberikan kedalaman taktis yang mengasyikkan. Selain itu, kemampuan untuk mendesain tekstur gear pribadi memberikan sentuhan personalisasi yang membedakan game ini dari yang lainnya.

Melawan Arus Waktu: Lost Saga Origin dalam Era Modern

Namun, seperti halnya segala sesuatu dalam dunia ini, popularitas Lost Saga Origin mengalami pasang-surut. Saat game-game dengan grafis dan mekanika yang lebih modern mulai muncul, game ini harus menghadapi tantangan untuk tetap relevan. Meskipun lisensi Gemscool berakhir pada 30 Juni 2020, komunitas pemainnya tetap kokoh dan setia.

Gravity Game Link dengan bangga meluncurkan Lost Saga Remastered pada 23 September 2020, memberikan nafas baru kepada game yang dicintai ini. Kemudian, Lost Saga Origin muncul pada 06 April 2021, menandai fase baru dalam perjalanan game ini di bawah naungan Gravity Game Link.

Penghargaan untuk Pemain dan Komunitas

Transfer Layanan Lost Saga Origin
Transfer Layanan Lost Saga Origin

Komitmen Gravity Game Link untuk para pemain, baik baru maupun lama, terlihat melalui berbagai upaya mereka. Event-event mingguan dengan hadiah-hadiah menggiurkan dan aturan yang mudah diikuti membuktikan bahwa mereka memahami apa yang dibutuhkan oleh komunitas ini.

Bagi pemain lama yang enggan memulai dari awal, Gravity Game Link menyediakan layanan migrasi khusus. Layanan ini mengizinkan pemain untuk membawa progres mereka ke dalam Lost Saga Origin. Dengan fitur ini, pemain yang telah menginvestasikan waktu dan usaha mereka tidak perlu khawatir kehilangan apa yang telah mereka capai.

Baca juga:

Berakhir atau Berkembang: Perpindahan Layanan dan Harapan di Valofe

Namun, seperti pepatah mengatakan, semua hal baik pasti akan mencapai akhirnya. Setelah dua tahun penuh perjuangan dan pengembangan yang berarti, Gravity Game Link mengumumkan bahwa Lost Saga Origin akan berpindah layanan. Keputusan ini menempatkan game ini dalam pelukan Valofe, penerbit dari Lost Saga Korea, yang direncanakan akan berlangsung mulai 14 Juni 2023.

Meskipun perpindahan ini mungkin membawa sedikit sentimen nostalgia, pemain diberi jaminan kompensasi dan kemudahan dalam memindahkan akun mereka. Pemain yang melakukan migrasi dari akun Gravity Game Link ke akun VFUN (Valofe) dapat melanjutkan petualangan mereka tanpa harus memulai dari awal. Namun, ada tenggat waktu yang perlu diingat: migrasi harus dilakukan antara 14 Juni hingga 14 Desember 2023.

Demikian pembahasan Lost Saga Origin Pindah Layanan ke Valofe. Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Kolaborasi Super Bomberman R 2 dengan Fall Guys Meriahkan bulan September

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Kerjasama antara dua ikonik game, Super Bomberman R 2 dari Konami dan Fall Guys dari Epic Games, telah menciptakan sensasi besar di kalangan para pemain. Kedua game ini menggabungkan elemen-elemen yang membuat mereka unik dan menawarkan pengalaman yang lebih seru.

Kolaborasi Super Bomberman R 2 dengan Fall Guys Meriahkan bulan September

Pengumuman crossover ini membawa karakter kawaii “Bean Bomber” ke dalam dunia Bomberman. Dalam Super Bomberman R 2, pemain dapat membeli karakter ini melalui shop dalam game.

Hal ini memberi pemain kesempatan untuk mengganti karakter Bomberman mereka dengan karakter lucu dan ikonis dari Fall Guys. Ini tentu saja menjadi tambahan yang menyenangkan dan unik untuk game Bomberman yang sudah dikenal dengan gameplay berbasis bom yang menghibur.

Super Bomberman R 2 dengan Fall Guys Meriahkan September

Super Bomberman R 2 sendiri adalah bagian dari seri Bomberman yang telah ada selama bertahun-tahun. Dalam game ini, pemain mengendalikan Bomberman dan menggunakan bom untuk melawan lawan-lawan mereka. Namun, angsuran terbaru ini tidak hanya menghadirkan elemen-elemen klasik Bomberman, tetapi juga menambahkan mode permainan baru yang menarik.

Baca Juga:

Castle dan Battle 64 jadi Mode Baru di Fall Guys

Salah satu mode yang akan ditambahkan adalah mode Castle, yang merupakan mode pertempuran asimetris. Ini menambahkan elemen strategi yang lebih dalam ke dalam permainan, memungkinkan pemain untuk merancang jebakan dan mengatur strategi yang cerdik untuk mengalahkan lawan-lawan mereka.

Super Bomberman R 2 dengan Fall Guys Meriahkan September

Selain itu, ada juga mode Battle 64, yang merupakan mode battle royale dengan 64 pemain besar. Ini akan menjadi tantangan besar bagi para players Bomberman yang ingin bersaing dengan banyak players sekaligus. Mode yang menjanjikan pertarungan yang penuh aksi dan kekacauan di arena yang luas.

Super Bomberman R 2 akan tersedia untuk berbagai platform, termasuk PlayStation 5, PlayStation 4, Xbox Series X|S, Xbox One, Nintendo Switch, dan PC melalui Steam. Tanggal rilisnya adalah 13 September 2023 di Amerika Utara dan 14 September 2023 di Eropa dan Jepang.

Super Bomberman R 2 dengan Fall Guys Meriahkan September

Dengan hadirnya Bean Bomber dari Fall Guys, game ini akan menjadi lebih bervariasi dan menyenangkan bagi players dari berbagai platform untuk bersaing dalam pertempuran Bomberman yang klasik namun segar. Crossover ini memang menjadi berita hebat bagi penggemar kedua game ini, dan para pemain sudah tidak sabar untuk mencoba pengalaman yang unik ini.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Honkai: Star Rail, Rekomendasi Build Sushang

GAMEFINITY.ID, PATI – Sushang adalah salah satu damage dealer yang cukup kuat di Honkai: Star Rail. Meski raritynya hanya bintang 4, Sushang dapat menghasilkan damage yang cukup besar kepada musuhnya. Sushang memiliki elemen Physical yang sangat kuat untuk bermain break effect.

Tentang Sushang

Untuk mendapatkan damage yang besar, pemain harus berinvestasi cukup besar dari segi resource dan material untuk Sushang. Pemain harus mendapatkan stat relic yang tepat untuk build karakter bintang 4 satu ini.

Sushang berjalan di path Hunt yang memiliki spesialis single target damage dealer yang sangat besar. Cukup mirip dengan karakter seperti Dan Heng, tetapi alih-alih melambatkan SPD musuh, Sushang mengandalkan Weakness Breaking untuk menghasilkan damage yang besar.

Light Cone

Karena Sushang karakter bintang 4, opsi Light Cone untuk Sushang cukup banyak terutama untuk kaum F2P. Best in Slot untuk Sushang tentunya In the Night yang merupakan Light Cone signature Seele. Light Cone ini hampir cocok disemua karakter bertipe Hunt. Buff Crit Rate dan Crit Damage dari Light Cone ini dapat meningkatkan damage Sushang sangat besar. Light cone bintang lima lainnya yang cocok untuk Sushang ada Sleep Like the Dead.

Honkai: Star Rail
In The Night

Honkai: Star Rail
sleep like the dead

Honkai: Star Rail
Cruising in the Stellar Sea

Honkai: Star Rail
Swordplay

Honkai: Star Rail
Only Silence Remains

Untuk kaum F2P bisa menggunakan Light Cone bintang 5 gratis yang ada di Herta Store yaitu Cruising in the Stellar Sea. Selain Light Cone bintang lima, ada juga opsi bintang 4 seperti Swordplay juga cukup bagus untuk Sushang. Opsi lainnya ada Only Silence Remains.

Baca Juga:

Sushang Best Relic dan Planar

Honkai: Star Rail
Champion of Streetwise Boxing

Honkai: Star Rail
Musketeer of Wild Wheat

Untuk relic bisa gunakan Champion of Streetwise Boxing yang akan meningkatkan Physical Damage Sushang kalian. Selain itu kalian juga bisa mengombinasikan 2p set dari 2 relic berbeda seperti 2p Champion of Streetwise Boxing + 2pc Musketeer of Wild Wheat.

Untuk planar dan Ornament Sushang, Rutilant Arena menjadi pilihan paling tepat untuk Sushang. Opsi lain untuk planar ornament Sushang bisa menggunakan Space Sealing Station.

Berikut main stat relic untuk Sushang:

  • Body: ATK
  • Feet: ATK or Speed
  • Planar Sphere: Physical DMG Bonus
  • Link Rope: ATK

Baca Juga:

Itulah rekomendasi Build Sushang agar damage Sushang kalian lebih sakit. Jangan lupa ikuti akun resmi Gamefinity di FacebookInstagram, dan TikTok. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga murah di Gamefinity.

Honkai: Star Rail, Rekomendasi Build Kafka

GAMEFINITY.ID, PATI – Update Honkai: Star Rail 1.2 part 2 telah dimulai dengan berakhirnya banner blade dan datangnya banner Kafka. Berikut rekomendasi build Kafka agar damage DoT kalian sakit.

Tentang Kafka

Kafka merupakan karakter Nihility berelemen Lighting. Seperti yang kita tahu, Nihility berfokus pada pemberian debuff kepada musuh secara konsisten. Jadi tak heran beberapa pemain beranggapan role Kafka sebagai support dibanding DPS. Namun anggapan ini tidak sepenuhnya benar. Kafka mirip – mirip seperti Sampo yang merupakan karakter Nihility tetapi memiliki fokus ke damage dealer. Berbeda dengan Welt dan Silver Wolf yang memang sangat fokus ke debuff.

Honkai: Star Rail Kafka
Build Kafka

Dengan skill set yang dimiliki, Kafka mampu berperan sebagai sub-DPS atau bahkan DPS dengan lineup yang tepat. Sebagai contoh Trace pada Ascension 2 miliknya memungkinkan Kafka melancarkan serangan lanjutan dan memberikan debuff shock pada musuh. Dia juga dapat mempercepat reaksi DoT dari karakter lain tanpa perlu menunggu giliran. Intinya, Kafka bisa disebut sebagai DPS yang berfokus pada DoT yang sangat konsisten dan mengerikan.

Baca Juga:

Light Cone

Opsi Light Cone untuk Kafka cukup banyak mulai dari BiS hingga F2P. Best in Slot untuk Kafka tentunya Patience is All You Need yang merupakan Light Cone signature Kafka. Light Cone ini akan meningkatkan damage serangan kafka sekaligus meningkatkan Speed kafka. Light Cone ini juga dapat mempercepat Kafka untuk melayangkan debuff ke musuh.

Honkai: Star Rail
Patience is All You Need

Honkai: Star Rail
In The Name of the World

Honkai: Star Rail
Good Night and Sleep Well

Honkai: Star Rail
Fermata

Selain Light Cone signature, adapun opsi lain seperti In The Name of the World juga cukup bagus untuk Kafka. Untuk bintang 4 nya ada Good Night and Sleep Well yang bisa diperoleh melalui gacha. Untuk kaum F2P tidak perlu khawatir, Fermata cukup bersaing jika dibandingkan beberapa Light Cone sebelumnya. Fermata dapat diperoleh melalui toko Forgotten Hall.

Baca Juga:

Kafka Best Relic dan Planar

Honkai: Star Rail
Band of Sizzling Thunder

Honkai: Star Rail
Musketeer of Wild Wheat

Honkai: Star Rail
Messenger Traversing Hackerspace

Untuk relic bisa gunakan Band of Sizzling Thunder yang akan meningkatkan Lighting Damage kafka kalian. Selain itu kalian juga bisa mengombinasikan 2p set dari 2 relic berbeda seperti 2p Band of Sizzling Thunder + 2pc Musketeer of Wild Wheat, 2p Band of Sizzling Thunder + 2pc Messenger Traversing Hackerspace.

Untuk planar dan Ornament Kafka, Space Sealing Station menjadi pilihan paling yang cukup bagus untuk Kafka. Karena kafka bermain DoT, maka ATK jauh lebih dibutuhkan dibanding Crit Rate maupun Crit Dmg. Opsi lain untuk planar ornament Kafka bisa menggunakan Talia: Kingdom of Banditry.

Berikut main stat relic untuk Kafka:

  • Body: ATK
  • Feet: ATK or Speed
  • Planar Sphere: Lighting DMG Bonus
  • Link Rope: ATK

Baca Juga:

Itulah rekomendasi Build Kafka agar damage DoT kafka kalian lebih sakit. Jangan lupa ikuti akun resmi Gamefinity di FacebookInstagram, dan TikTok. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga murah di Gamefinity.