Tag Archives: rpg

Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Scaling Level

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Monster Hunter Freedom Unite adalah game hack and slash RPG dan salah satu series Monster Hunter yang dapat pemain mainkan di konsol Handheld. Game ini dirilis pada Maret 2008 oleh Capcom. Monster Hunter Freedom Unite dapat dimainkan di platform PlayStation Portable, iOS, dan PlayStation Vita.

Sinopsis Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Sistem Leveling

Bercerita tentang kehidupan didunia fantasi di bumi, dimana ada kehidupan lain selain daripada entitas manusia, tumbuhan, dan hewan yaitu monster. Beberapa monster sendiri kebanyakan berada disebuah pedalaman kecil dan merusak desa-desa di sana.

Baca juga: Review Manhunt 2, Sekuel Game Stealth Execution dari Rockstar

Gameplay (9/10)

Review Monster Hunter Freedom Unite
Gameplay – Review Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Sistem Leveling

Monster Hunter Freedom Unite merupakan salah satu game RPG Hack and slash dari Capcom yang ikonik dan menjadi salah satu game hack and slash terbaik pada masanya. Game ini sendiri berfokus pada satu karakter berlatar di dunia fantasi penuh monster unik dan kuat.

Secara umum, Monster Hunter Freedom Unite memiliki gameplay yang tidak jauh berbeda dengan game seri Monster Hunter lainnya. Pemain dapat mengambil misi, upgrade senjata, meningkatkan kemampuan senjata, dan banyak lagi di dalam game ini. Game ini sendiri tidak memiliki fungsi leveling untuk karakternya, hanya saja pemain dapat memperkuat armor dan weapon untuk berburu atau mengalahkan monster.

Graphic (8/10)

Review Monster Hunter Freedom Unite
Graphic – Review Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Sistem Leveling

Monster Hunter Freedom Unite memiliki visual yang memukau dan menjadi seri terbaik di PSP untuk game Monster Hunter dalam urusan visual. Daripada seri Monster Hunter 3rd Portable, visual Monster Hunter Freedom Unite lebih baik secara menyeluruh dan penggambaran yang lebih relate dan tidak terlalu kontras.

Disajikan dalam sudut pandang orang ketiga atau third person persfective. Angle kamera dapat diubah dan fokuskan kamera sesuai dengan harapan sebelumnya. Gerakan yang dihasilkan juga lebih baik dan smooth untuk ukuran game PSP sejenisnya.

Control (8/10)

Secara umum Monster Hunter Freedom Unite menyajikan kontrol yang terbilang tidak sulit dan tidak mudah juga. Beberapa kontrol memerlukan eksekusi yang cukup baik agar dapat akurat dan berguna ketika menjalankan quest.

Beberapa kontrol seperti ada 2 tipe serangan, serangan beruntun dan single-attack, tergantung dari senjata yang digunakan juga. Ada kontrol use item, dan sisanya dodge, ada juga block dan masih banyak lainnya.

Addictive (8/10)

Review Monster Hunter Freedom Unite
Addictive – Review Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Sistem Leveling

Monster Hunter Freedom Unite memiliki gameplay yang menarik dan menyenangkan. Walau secara mendasar game ini seperti game semi open world yang membebaskan pemainnya untuk melakukan apapun dan mengambil quest apapun juga.

Music (8/10)

Memiliki aspek musik yang baik dan menarik, Monster Hunter Freedom Unite tampil dengan musik yang relate atau sesuai dengan gameplay dan latar belakang game sendiri. Hadir dengan latar musik dengan gaya fantasi dan sound effect untuk karakter yang juga dapat disesuaikan.

Kelebihan

Monster Hunter Freedom Unite memiliki hal yang menarik selain daripada visual-nya, beberapanya seperti kebebasan game untuk pemain ingin melakukan apapun itu, serta weapon yang variatif dan kompleks.

Kekurangan

Sedikit kekurangan Monster Hunter Freedom Unite yang akan penulis sampaikan kali ini. Secara mendasar Monster Hunter Freedom Unite adalah game hack and slash, dan terkadang pemain baru dihadapkan dengan monster yang terlalu kuat seperti Dragon dan Tyrant.

Untuk Monster Hunter Freedom Unite, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,2.

Sekian Review Monster Hunter Freedom Unite yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Harvest Moon Dapatkan Judul Terbaru, Setelah Story of Season

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Natsume selaku publisher mengumumkan pada tanggal 15 Desember 2022 kemarin, bahwa game terbarunya dari franchise Harvest Moon sedang dalam masa pengembangan untuk judul terbarunya, Harvest Moon: The Winds of Anthos.

Harvest Moon: The Winds of Anthos Announcement

Harvest Moon: The Winds of Anthos sendiri menjadi sebuah kejutan untuk penggemar atas perayaan ulang tahun ke-25 dan akan segera dirilis pada musim Panas 2023, dengan sedikit minimnya informasi yang kapan dan platform apa yang dihadirkan.

Baca juga: Tap Dig My Museum, Idle Game Collectible Modal Ketuk-Ketuk

Harvest Moon RPG Simulasi yang Melegenda

Harvest Moon: The Winds of Anthos Announcement

Harvets Moon atau dikenal juga dengan Farm Story di Jepang merupakan game RPG Farm Simulation yang dikembangkan oleh Amccus dan Super Nintendo Entertainment System. Pertama kali rilis di Jepang pada 1996.

Harvest Moon sendiri merupakan game yang berfokus dalam mengikuti seorang pemuda yang ditugasi memelihara pertanian yang diwarisi dari kakeknya. Secara umum, tujuan utama dari game ini adalah mengurus pertanian yang telah rusak atau terlantar.

Pemain dapat memutuskan bagaimana mengalokasikan waktu di antara tugas sehari-hari, seperti beternak, menanam, memancing, bersosialisasi, dan masih banyak lagi. Dalam beberapa series, Harvest Moon memungkinkan player untuk menikah dengan salah satu NPC di dalam game.

Harvest Moon: The Winds of Anthos, Sekuel Terbaru dari Natsume Atas Perayaan Ke-25

Harvest Moon: The Winds of Anthos Announcement

Di Harvest Moon: The Winds of Anthos, Pemain akan menjelajahi sebuah tanah atau dataran yang dikenal sebagai Anthos. Dataran tempat tinggal bagi Harvest Sprite, roh yang melindungi manusia dan alam, serta dewi alam yang dikenal sebagai Harvest Goddess.

Bermula dari sekitar 20 tahun yang lalu, letusan besar yang belum pernah terjadi sebelumnya di wilayah gunung vulkanik Anthos memaksa Harvest Goddess dan Harvest Sprite-nya menggunakan semua kekuatan mereka untuk melindungi orang-orang Anthos.

Semua orang-orang Anthos diselamatkan, tetapi letusan besar itu membuat desa-desa terputus terpisah satu sama lain. Percaya bahwa desa dan orang-orang yang terpisah suatu hari akan terhubung kembali, Harvest Goddess mengirim surat dalam botol kelaut, dan kunci ajaib kemudian kembali tertidur lelap hingga sang protagonis datang ke Anthos.

Update informasi menarik lainnya seputar game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Goddess of Victory: Nikke Diprotes Karena Censorship

GAMEFINITY.ID, PATIGacha game telah menjadi suatu trend belakangan ini. Alasan kenapa banyak developer berbondong-bondong membangun gacha game yaitu karena keuntungan yang didapat. Bisa dibilang gacha game merupakan cara paling cepat dalam meraup keuntungan secara besar-besaran. Daya tarik utama dalam game gacha adalah fan service yang ditawarkan melalui item gacha yang biasanya merupakan karakter. Goddess of Victory: Nikke, salah satu game gacha yang baru rilis diketahui telah mengurangi fan service untuk para pemainnya dengan melakukan censorship.

NIKKE Lakukan Censorship Pada Karakter Baru?

Goddess of Victory: Nikke merupakan game gacha yang baru dirilis beberapa bulan lalu. Game ini menawarkan gameplay shooter yang unik dengan berbagai character waifu di dalamnya. Beberapa waktu lalu Nikke baru saja mengumumkan karakter baru yang akan hadir di update selanjutnya. Tak disangka karakter yang baru diumumkan tersebut langsung menerima protes dari para pemain.

Karakter bernama Rupee: Winter Shopper menerima banyak protes karena diduga pihak developer melakukan censorship pada desain karakternya. Beberapa pemain memberikan beberapa gambar yang membandingkan desain Rupee original dengan yang sudah mengalami censorship. Secara sekilas desain Rupee tidak begitu berupah secara banyak. Hanya penambahan rok mini serta pose yang sedikit lebih tertutup.

Meski begitu banyak fans yang menyayangkan apa yang dilakukan oleh SHIFT UP terhadap karakter Rupee. Mengingat fan service merupakan daya tarik dari Goddess of Victory: Nikke, tak heran jika aksi censorship ini menuai banyak protes. Tak sedikit pemain yang meminta pihak developer untuk mengembalikan desain original Rupee.

Baca juga: Tips untuk Beginner di Goddess of Victory: Nikke

Bukan Merupakan Censorship

Kenyataannya apa yang dilakukan oleh SHIFT UP sebetulnya bukanlah censorship melainkan hanya merevisi desain. Gambar-gambar yang ditunjukkan oleh para pemain sendiri didapatkan melalui proses datamining. Dimana bisa aja gambar yang mereka dapatkan tersebut bukanlah desain karakter yang sudah jadi. Pihak developer mungkin menilai desain Rupee masih sedikit kurang sehingga dilakukan beberapa revisi.

Beda cerita jika karakter Rupee telah hadir di server lain Goddess of Victory: Nikke. Maka modifikasi desain seperti ini baru dikatakan sebagai censorship dari pihak developer.

Bagaimana merurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Goddess of Victory: Nikke? Jangan lupa selalu kunjungi GAMEFINITY untuk update berita seputar game. Buat kalian yang bingung top up game dimana kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Elden Ring Tambah DLC Colosseum untuk PvP!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Bandai Namco akhirnya mengumumkan update besar untuk Elden Ring yang sudah tersedia. Salah satunya adalah DLC gratis mode PvP bertajuk Colosseum. Tidak hanya itu, berbagai konten update seperti balance change, bug fixes, dan sederetan gaya rambut baru juga sudah tersedia.

Mode PvP di Elden Ring: Colosseum

Elden Ring Colosseum battle
Mode Colosseum tambah tantangan baru di Elden Ring

Menurut laman resmi Bandai Namco, update versi 1.08 dari Elden Ring sudah termasuk mode PvP baru bertajuk Colosseum. Mode tersebut merupakan mode di mana pemain dapat saling bertarung melalui duel 1v1 atau pertarungan tim hingga enam pemain. Pertarungan spesial dengan spirit summoning juga tersedia.

Terdapat tiga arena dalam mode Colosseum itu. Ketiga arena tersebut terletak di Limgrave, Caelid dan Leyndell, Masing-masing arena memiliki aturan tersendiri dan berbagai mode.

Limgrave Colosseum terbagi menjadi dua mode. Pertama, United Combat, pemain akan terbagi menjadi dua tim untuk bertarung dalam waktu terbatas. Setiap death dan respawn akan menambah skor bagi tim. Kedua, Combat Ordeal, yaitu pertarungan satu lawan satu dalam waktu terbatas. Pemain yang berhasil mendapat poin terbanyak pada kedua mode itu akan menang.

Royal Colosseum yang terletak di Leyndell menampilkan Duel Mode. Kali ini, pemain akan menghadapi pertarungan satu lawan satu hingga death dan tanpa respawn. Pemain yang berhasil bertahan adalah pemenangnya.

Caelid Colosseum menghadirkan semua mode yang tersedia di dua arena tadi. Namun, pemain juga bisa melakukan summon Spirit Ashes untuk membantu dalam pertarungan.

Baca juga: Player Elden Ring Ini Kalahkan Semua Boss Tanpa Kena Damage

Detail Lain di Update Terbaru

Elden Ring juga menambah setidaknya lima gaya rambut baru yang dapat dipergunakan saat membuat karakter atau menggunakan Round Table Hold Clouded Mirror Stand. Bagi pemain yang ingin melakukan kustomisasi karakter, lima gaya rambut baru ini dapat memuaskan.

Terdapat pula balance update yang terbagi menjadi dua, yaitu general adjustments dan PvP exclusive changes. Berarti terdapat perubahan untuk kecepatan, jarak, waktu recovery pada beberapa senjata seperti kapak dan belati.

Dalam PvP exclusive changes, beberapa senjata akan dikurangi kekuatannya saat melawan pemain lain. Terdapat pengurangan damage saat menggunakan senjata seperti pedang, kapak, tombak, dan katana.

Elden Ring sudah terkenal sebagai salah satu game soulslike terbaik sepanjang masa. Saat sedang hype, banyak pemain yang bersusah payah ingin menamatkan game ini meski kesulitannya tinggi. Mode Colosseum dapat menjadi tantangan baru bagi pemainnya.

Sudah Muak! Genshin Impact Tuntut Para Leaker Discord

GAMEFINITY.ID, PATILeaker telah menjadi suatu hal yang sangat dihindari oleh para developer game. Pasalnya para leaker ini sering kali menyebarkan informasi penting para developer ke khalayak ramai sebelum waktu yang ditentukan. Hal ini dapat menurunkan hype dari suatu game atau memunculkan rasa antisipasi lebih awal. Genshin Impact bisa dibilang salah satu game yang memiliki komunitas leaker teraktif saat ini. Merasa muak dengan tindakan mereka, Cognosphere akhirnya mengambil langkah tegas.

Genshin Impact Tuntu Leaker Paling Terkenal

Dampak leaker Genshin Impact tampaknya sudah membuat publisher dari game tersebut, Cognosphere untuk mengambil langkah tegas. Seperti yang dilaporkan oleh TorrentFreak, Cognosphere telah mengajukan tuntutan DMCA agar Discord memberikan indentitas asli dari leaker terkenal Ubatcha.

Genshin Impact
Sebelumnya leak hampir semua character sumeru telah tersebar sebelum patch sumeru rilis | Source: HoYoverse

Bagi yang tidak tahu, Ubatcha merupakan leaker Genshin Impact paling populer dengan lebih dari 465 ribu follower di twitter. Selain di twitter, para leaker ini juga aktif di subreddit Genshin Impact Leaks, dan juga server discord Wangsheng Funeral Parlor dengan lebih 272 ribu member.

Beberapa tuntutan yang dilayangkan oleh Cognosphere untuk discord yaitu, pertama Cognosphere meminta discord untuk mengungkap identitas dari mulai nama, alamat, nomor telepon, dan email dari Ubatcha selaku yang bertanggung jawab atas segala leak yang tersebar. Kedua, Informasi yang didapat nantinya hanya akan digunakan untuk melindungi hak Cognospehere berdasarkan Undang-Undang Hak Cipta.

Baca juga: Tersangka Hacker GTA VI Ditangkap Polisi London

Bukan Pertama Kalinya

Ini bukan pertama kalinya MiHoYo mengambil langkah tegas untuk mematikan aktivitas para leaker. Pada September 2021, MiHoYo mengajukan gugatan kepada platform berbagi video China BiliBili untuk membagikan identitas dari 11 leaker. Setelah dilakukan dua bulan pencarian, tujuh dari 11 tadi dituntung masing-masing sebesar ¥500.000 ($71.000). MiHoYo juga memaksa website Honey Hunter wiki untuk menutup layanannya karena diketahui menyebarkan informasi leak.

Tindakan hukum dari MiHoYo ini tampaknya disebabkan oleh kebocoran informasi yang mengungkap hingga sembilan patch yang telah direncanakan untuk game tersebut. Menurut GamesRadar, penyebaran informasi leak yang begitu besar tampaknya tidak membuat para leaker takut. Melihat riwayat akhir-akhir ini, para leaker sangat percaya jika Cognosphere tidak mungkin untuk mengejar mereka seperti mencari informasi pribadi para leaker.

Dengan penangkapan leaker Ubatcha diharapkan akan memberikan efek jera kepada para leaker Genshin Impact. Diketahui telah ada beberapa leaker yang memutuskan untuk tutup akun seperti ProjectCelestia demi menghindari tuntan dari MiHoYo.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Genshin Impact? Jangan lupa selalu kunjungi GAMEFINITY untuk update berita – berita seputar game. Buat kalian yang bingung top up game dimana kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI Unik

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Black Rock Shooter Fragment merupakan salah satu game tower defense RTS dengan mekanisme dan visual yang cukup apik. Game ini masih dalam bentukan game Jepang yang akan rilis pada 24 November 2022 dan baru akan hadir secara global pada musim Semi 2023 mendatang. Game ini secara umum dapat dimainkan di Mobile, Android dan iOS.

Sinopsis Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI yang Unik

Bermula pada dunia pasca apokaliptik dan setiap saat setting latar dan waktu yang selalu sama, mungkin terkena time stop. Sebuah plot diawali dengan tampilan era pertengahan abad ke-22, Innocent Cloud merupakan sebuah bentuk kehidupan informasi, tiba-tiba muncul kepermukaan.

Baca juga: Preview SRPG Girls Frontline: Neural Cloud yang Telah Global

Gameplay (8/10)

Review Black Rock Shooter Fragment
Gameplay – Review Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI yang Unik

Black Rock Shooter Fragment merupakan salah satu game Tower Defense yang dipadukan dengan RealTime Strategy. Pemain akan mengontrol sebuah tim yang terdiri atas 6 member atau unit. Pemain juga dapat menggunakan 1 support dari pemain lain, ya biar bisa merasakan gameplay co-op juga.

Seperti gambaran umum pada game Tower Defense lainnya, pemain menggerakkan unit dengan mengklik dan menyeretnya ke posisi terbaru yang diinginkan. Ketika pemain memilihnya, pemain dapat melihat attack range yang ditandai dengan lingkaran kuning pada tiap unit.

Umumnya Black Rock Shooter Fragment menggunakan basic attack pada tiap unitnya. Ada sebuaah kunci kemenangan dimana pemain dapat menggunakan Kill Zone. Hal ini terbentuk ketika jangkauan serangan unit  yang beda tipe range (high range, mid range, dan low range) berada pada posisi tumpang tindih.

Graphic (9/10)

Review Black Rock Shooter Fragment
Graphic – Review Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI yang Unik

Black Rock Shooter Fragment dalam mode battle ini ditampilkan dalam bentuk karakter unit yang chibi. Cukup umum untuk game tower defense baru-baru ini. Selain itu juga didukung dengan visual bertema sci-fi yang keren.

Game ini menampilakn visual karakter yang menarik dan modern. Tidak tinggal juga dengan tampilan user interface yang unik dengan layout yang tidak tumpang tindih. Cukup menarik, mengingat Black Rock Shooter Fragment menampilkan karakter dengan style anime.

Control (9/10)

Seperti yang telah dijelaskan diatas, Black Rock Shooter Fragment dihadirkan dengan kontrol yang mudah. Tidak tinggal dengan fitur kontrol yang khas untuk game tower defense di mobile.

Pemain akan mengerahkan karakter atau unit dengan cara mengklik unit dan menyeretnya keposisi yang diinginkan. Selain itu ada juga fitur auto dan skip.

Addictive (8/10)

Review Black Rock Shooter Fragment
Addictive – Review Black Rock Shooter Fragment, RTS di Mobile dengan UI yang Unik

Black Rock Shooter Fragment menjadi salah satu game tower defense RTS yang memiliki keunikan dan potensi yang cukup unik.

Seperti pada kebanyakan game tower defense lainnya, game ini hadirkan class unit yang cukup berbeda dengan sedikit penjelasan yang cukup asing.

Setidaknya ada 6 class dalam game ini, seperti Breacher, Ravager, Yeager, Destr, Enforcer, dan Specialist. Tentunya setiap class memiliki ciri khas tersendiri serta benefit masing-masing.

Music (8/10)

Walaupun baru akan rilis di awal tahun 2023 secara globally, Black Rock Shooter Fragment menampilkan sebuah latar musik yang cukup menarik. Cukup umum untuk gamegame sekelas Black Rock Shooter Fragment yang disajikan dengan musik bergaya EDM dengan sentuhan Sci-Fi.

Kelebihan

Memiliki visual, alur cerita, dan karakter maupun konsep permainan yang cukup berbeda dari tower defense lainnya, terlebih dengan sentuhan RTS didalamya.

Hal ini menjadi daya tarik untuk Black Rock Shooter Fragment dibandiing game tower defense lainnya. Penulis sendiri berharap agar Black Rock Shooter Fragment tidak menjadi game yang terfokuskan dalam mode gacha-nya.

Kekurangan

Sedikit kekurangan untuk Black Rock Shooter Fragment yang dapat penulis sampaikan. Black Rock Shooter Fragment memiliki daya adiktif yang cukup baik, namun juga cukup pasaran untuk gameplay tower defense-nya.

Dalam urusan ini, Black Rock Shooter Fragment kekurangannya ter-cover dengan visual, latar musik, story, serta mekanisme RealTime Strategy yang dibawanya.

Untuk Black Rock Shooter Fragment, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,4.

Sekian Review Black Rock Shooter Fragment yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.