Tag Archives: rpg

Detail Baru Yakuza 8 Akan Segera Diumumkan

GAMEFINITY.ID, PATI – Sega baru saja mengumumkan RGG (Ryu Ga Gotoku) Summit Event yang akan berlangsung minggu depan. Event ini diharapkan akan mengungkap game terbaru Yakuza 8. Sebelumnya telah diberitakan bahwa game yakuza selanjutnya masih akan berfokus pada protagonis Yakuza: Like The Dragon yaitu Ichiban Kasuga. Yakuza: Like Dragon sendiri berhasil mencapai kesuksesannya meski dengan perubahan mekanik game yang jauh berbeda dari seri sebelumnya.

Pengembangan Pasca Kepergian Sang Creator

Setelah kepergian creator seri Yakuza, Toshihiro Nagoshi, masuk akal bila tim developer melakukan reorganisasi di Studio Ryu Ga Gotoku. Mengingat game ini sangat populer di seluruh dunia, perombakan ini tentu saja dilakukan dengan sangat hati – hati.

Sebelumnya sempat beredar bocoran dari seorang youtuber yang sedang meliput Studio Ryu Ga Gotoku. Dalam liputannya tersebut menunjukkan Studio RGG sedang mengembangkan game Yakuza terbaru. Mereka juga dengan senang hati menunjukkan beberapa tahapan proses pengembangan game Yakuza 8.

https://twitter.com/Nibellion/status/1549366485793251329?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1549367338226655232%7Ctwgr%5E6a2a2d30a0c71c5ad31f034b08cad9b61f1ae63b%7Ctwcon%5Es2_&ref_url=https%3A%2F%2Fjagatplay.com%2F2022%2F07%2Fnews%2Fyakuza-8-mengemuka-ichiban-tak-lagi-afro%2F

Judul Baru Yakuza Resmi Diumumkan

Sega telah mengumumkan bahwa RGG Summit 2022 akan berfokus pada showcase judul baru dari Ryu Ga Gotoku Studio yang akan diadakan pada hari Rabu, 14 September 2022. Meski event ini berlangsung hanya satu hari sebelum TGS 2022 dimulai, Sega masih akan hadir di event game terbesar Jepang tersebut. Belum ada detail lebih lanjut yang diungkapkan selain waktu streaming pada pukul 19:00 JST.

Ryu Ga Gotoku Studios mengungkapkan bahwa saat ini sedang mengerjakan banyak judul, termasuk sequel baru game Yakuza dan judul baru yang mengambil setting di luar universe Yakuza. Pada bulan Juli lalu, RGG studio mengungkapkan model baru dari Ichiban dengan gaya rambut barunya, dan mengungkapkan bahwa game Yakuza selanjutnya akan berlatar beberapa tahun setelah peristiwa di Like a Dragon.

Usaha Sega dalam mengadakan event showcase Yakuza 8 menunjukkan betapa seriursnya mereka dalam mengembangkan salah satu game paling populer mereka meski tanpa sang creator, Toshihiro Nagoshi. Ini juga bisa berarti bahwa game Yakuza 8 akan segera datang, meski tidak dalam waktu dekat ini. Setidaknya besar kemungkinan tanggal rilis Yakuza 8 akan diungkap di event RGG Summit 2022.

Bagaimana menurut kalian? Apa harapan kalian pada game Yakuza terbaru ini? Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputarĀ game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mauĀ gachaĀ atauĀ top up gameĀ kesayangan kalian bisa langsung klikĀ Gamefinity.id

Hanya Bertahan Setahun, Elyon Versi Barat Dimatikan

GAMEFINITY.ID, Bandung ā€“ Baru saja berumur kurang lebih 10 bulan, Kakao Games mengungkap mereka akan mematikan Elyon versi Barat. Berarti pemain di Amerika Utara dan Eropa tidak akan dapat mengakses game MMORPG itu setelah server-nya ditutup. Pemain setianya di negara-negara tersebut masih dapat menikmati Elyon selama beberapa bulan.

Elyon Versi Barat Pertama Kali Rilis 2021

Elyon gameplay
Gameplay Elyon

Elyon pertama kali rilis di Korea Selatan pada 10 Desember 2020 oleh Kakao Games. Game bergenre MMORPG bergaya steampunk ini juga dibesut oleh Krafton, pengembang di balik PUBG: Battlegrounds.

Kemudian, Elyon resmi rilis di Amerika Utara dan Eropa pada 20 Oktober 2021. Asiasoft mengambil alih perilisan di Asia Tenggara, termasuk Indonesia, pada 6 Juli 2022.

Kakao Games sebelumnya telah sukses dengan beberapa game MMORPG-nya, seperti Black Desert Online. Skill system yang diterapkan juga tidak jauh berbeda dari Black Desert Online. Elyon memiliki skill system berbasis combo seperti di kebanyakan game action.

Alasan Kakao Games Menutup Server

Penyebab Kakao Games memutuskan menutup Elyon versi Barat sudah bisa ditebak. Mereka mengungkap hal ini karena rendahnya tingkat retensi dan turunnya pemain aktif. Dilansir GameRant, tercatat bahwa rata-rata angka pemain aktifnya menurun hingga 140 selama 30 hari terakhir. Rekor pemain aktif terbanyaknya tercatat sebanyak 15.400.

Elyon lore
Meski dikritik, combat dan dunia Elyon menuai pujian

Semenjak perilisannya, pemain telah mengkritik berbagai hal di Elyon. Sistem PvP yang memberatkan dan juga kejamnya EXP loss kerap menjadi objek kritikan pemain. Meski begitu, sistem combatĀ­, dunia, dan lore-nya justru menuai pujian.

Baca juga: Dragalia Lost Resmi Dimatikan 30 November

Server Akan Ditutup 7 Desember 2022

Kakao Games telah mengungkap server Elyon versi Amerika Utara dan Eropa akan resmi dimatikan 7 Desember 2022. Sebelum itu, refunds sudah tersedia bagi pemain yang telah membeli mata uang dalam game KCoin dari 1 Juli hingga 7 September 2022. Syaratnya, KCoin tersebut belum ditukar menjadi Rubies.

Sementara itu, update terbarunya, termasuk hadirnya class Soulbringer, baru saja hadir di Elyon. Ironisnya, update tersebut muncul bersama dengan kabar pengumuman dimatikannya Elyon.

Pemain di Indonesia tidak perlu khawatir, Elyon masih bisa dimainkan sampat saat ini.

NIKKE: The Goddess of Victory Resmi Buka Pra-Registrasi

GAMEFINITY.ID, PATI – Telah ditunggu lama oleh para fans di seluruh dunia, NIKKE: The Goddess of Victory akhirnya membuka pra-registrasi untuk versi global. Menandakan bahwa game ini akan sebentar lagi dirilis. Game penuh waifu cantik ini memang sudah sangat diantisipasi oleh para pecinta game gacha sejak tahap closed beta-nya beberapa bulan yang lalu. Pada pra-registrasi ini, SHIFT UP selaku developer telah menyediakan beberapa hadiah untuk mereka yang menantikan game ini.

Dapatkan Karakter SSR Gratis

NIKKE: The Goddess of Victory menargetkan hingga tiga juga player dengan beberapa hadiah yang telah menanti. Hadiah-hadiah tersebut meliputi sejumlah gems yang merupakan mata uang gacha di game ini. Pada puncak tiga jutaĀ playerĀ nanti, para pemain akan mendapatkan karakter SSR gratis Diesel yang tentunya sangat waifuable. Selain hadiah pra-registrasi, mereka juga memberikan hadiah sebesar 300 gems sebagai perayaan jumlah follower di akun tweeter dan youtube.

Baca Juga : Pokemon GO Hadirkan Event baru Psychic Minggu Ini

Tentang NIKKE: The Goddess of Victory

NIKKE: The Goddess of Victory merupakan game RPG bertema sci-fi dimana pemain akan memainkan karakter waifu sebagai seorang android di medan pertempuran. Game ini mengusung gameplay third-person-shooter sederhana dengan dilengkapi skill-skill unik di tiap karakternya. Saat permainan berlangsung, pemain dapat berlindung di beberapa cover yang tersedia dan mencari momentum yang pas untuk menghabisi musuh.

Berbeda dengan beberapa game yang biasanya menggunakan landscape view, SHIFT UP justru memilih veritical view di game-game mereka, termasuk NIKKE: The Goddess of Victory. Ini memungkinkan pemain untuk bermain menggunakan satu tangan dengan posisi ponsel yang tegak.

Sama seperti Destiny Child, NIKKE: The Goddess of Victory juga akan menghadirkan segudang gadis-gadis waifu dengan ilustrasi serta Live 2D yang sangat memanjakan mata. Dalam memperoleh karakternya sendiri kebanyakan akan melalui gacha yang memerlukan gems. Gems sendiri dapat diperoleh dengan menyelesaikan stage-stage yang ada serta event yang sedang berlangsung.

NIKKE: The Goddess of Victory sudah dipastikan akan dirilis tahun ini untuk Android dan juga iOS. Untuk info lengkap mengenai NIKKE: The Goddess of Victory, kalian bisa mengunjungi langsung website resminya.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game shooter penuh waifu ini di smartphone kalian? Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputarĀ game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mauĀ gachaĀ atauĀ top up gameĀ kesayangan kalian bisa langsung klikĀ Gamefinity.id

Trademark Suikoden Diperbaharui Konami

GAMEFINITY.ID, Bandung ā€“ Konami sebelumnya telah mengumumkan mereka akan tampil di Tokyo Game Show tahun ini. Mereka telah dikabarkan akan mengumumkan sebuah game yang masih menjadi misteri di sana. Menariknya, warganet mendapati Konami telah memperbaharui trademark Suikoden.

Trademark Suikoden Telah Diperbaharui

Tokyo Game Show tahun ini hanya kurang lebih beberapa hari lagi. Namun, warganet baru-baru ini menemukan kabar bahwa Konami mengajukan sebuah permohonan pada Juli lalu. Permohonan tersebut adalah untuk memperbaharui trademark seri Suikoden, seri game RPG klasik buatannya.

Kabar tersebut dibagikan di Reddit dan mengundang berbagai reaksi. Beberapa menduga Konami sedang mengerjakan entri game Suikoden terbaru. Tidak sedikit pula yang mengkhawatirkan game terbaru itu akan bernasib sama dengan Metal Gear Survive. Namun, beberapa juga berpendapat perusahaan game seperti Konami selalu memperbaharui trademark meski belum mempertimbangkan untuk menghidupkan kembali sebuah seri game.

Konami saat ini sedang berada di posisi tidak aman bagi penggemar. Keputusan kontroversialnya telah mengundang kritik, mulai dari rilisnya Metal Gear Survive, berfokus pada pachinko, hingga pergantian nama Winning Eleven menjadi eFootball.

Game Terakhir Rilis 2012 di PSP

Suikoden II gameplay
Gameplay Suikoden II

Suikoden sendiri merupakan seri game RPG buatan Yoshitaka Murayama dan diadaptasi dari novel klasik China Water Margin. Seri pertamanya, Suikoden, pertama kali rilis pada 1995 untuk PlayStation di Jepang. Semenjak kesuksesannya, terdapat empat sekuel, enam game spin-off, dan adaptasi light novel serta manga. Entri utama terakhirnya, Suikoden V rilis 2006 di PlayStation 2.

Baca juga:Ā Review Suikoden II, Entri Paling Memoriable di Era PS1

Terakhir kali Konami merilis game Suikoden baru pada 2012, yaitu game spin-off Gensou Suikoden: Tsumugareshi Hyakunen no Toki di PlayStation Portable. Sejak saat itu, belum ada game Suikoden yang diumumkan sama sekali.

Tim pengembang Suikoden, termasuk Yoshitaka Murayama sendiri, telah mengembangkan seri game baru Eiyuden Chronicle. Entri pertamanya, Eiyuden Chronicle: Rising telah rilis 2022. Entri selanjutnya, Eiyuden Chronicle: Hundred Heroes dijadwalkan rilis 2023 setelah sukses menggalang dana di Kickstarter.

Konami Akan Umumkan Sebuah Game Baru dari Franchise Favorit Pada Tokyo Game Show

Pada Tokyo Game Show 2022, Konami dipastikan akan mengumumkan game baru dari sebuah franchise favorit penggemar. Penggemar telah yakin game tersebut berkaitan dengan Suikoden.

Alasannya sudah dapat ditebak dari acara yang akan diadakan Konami di Tokyo Game Show. Sebenarnya, mereka hanya menyampaikan acara itu akan dipandu pengisi suara terkenal Yuki Kaji. Ia pernah menyumbangkan suara di Suikoden Tierkreis dan Gensou Suikoden: Tsumugareshi Hyakunen no Toki.

Hal ini diperkuat oleh laporan VGC. Mereka melaporkan pengumuman di Tokyo Game Show itu akan berfokus pada sebuah ā€œproyek kecilā€ alih-alih Metal Gear atau Silent Hill.

Apakah rumor bahwa Suikoden akan kembali terwujud di Tokyo Game Show mendatang? Jika itu benar, bisakah Konami membersihkan kembali namanya di mata penggemar dengan proyek ini?

Dragalia Lost Resmi Dimatikan 30 November

GAMEFINITY.ID, Bandung ā€“ Nintendo dan Cygames telah mengumumkan bahwa Dragalia Lost akan resmi menutup server-nya pada 30 November 2022. Kabar ini menyusul chapter terakhir main story-nya yang telah rilis pada Juli lalu.

Mengenal Dragalia Lost

Dragalia Lost
Dragalia Lost menjadi game mobile original pertama Nintendo

Dragalia Lost menjadi game hasil kolaborasi antara Cygames dan Nintendo. Game action RPG itu telah menjadi game mobile original pertama buatan Nintendo, berarti IP tersebut dibuat eksklusif untuk platform mobile.

Pertama kali diluncurkan pada 27 September 2018 di Jepang, Taiwan, Hong Kong, Makau, dan Amerika Serikat, Dragalia Lost kemudian dirilis pada 26 Januari 2019 di Inggris, Irlandia, Australia, Selandia Baru, Singapura, dan Kanada. Game besutan Nintendo dan Cygames itu tidak pernah resmi dirilis di luar negara yang sudah disebutkan.

Semenjak perilisannya, Dragalia Lost konsisten menghadirkan konten baru berupa chapter dari main story, gameplay adjustment, dan beberapa karakter baru. Game tersebut juga telah berkolaborasi dengan beberapa seri game terkenal seperti Fire Emblem Heroes, Rage of Bahamut, Princess Connect! Re:Dive, Monster Hunter, dan Persona 5.

Pengumuman Server Game Akan Dimatikan Muncul Pada Maret 2022

Maret lalu, akun media sosial Dragalia Lost membagikan bahwa Dragalia Lost akan berakhir setelah chapter terakhir main story-nya rilis. Game-nya akan dimatikan beberapa bulan setelah itu. Major content update-nya pun telah dihentikan pada Maret, bersama dengan pengumuman tersebut.

Baca: Baru Tujuh Bulan, Tales of Luminaria Akan Dimatikan

Mata Uang dalam Game, Diamantium, Sudah Tidak Dapat Dibeli

Mulai kabar tersebut rilis, Diamantium, mata uang premium Dragalia Lost, sudah tidak bisa dibeli oleh pemain. Meski begitu, pemain yang masih memiliki Diamantium masih bisa membeli Upgrade Essentials & Packs hingga 31 Oktober 2022. Mereka juga dapat menggunakannya untuk melakukan summon dan recover stamina sebelum 30 November 2022. Masih belum diketahui apakah Cygames dan Nintendo akan menawarkan refund pada pemain.

Dragalia Lost memang tidak sesukses game mobile besar seperti Genshin Impact atau PUBG Mobile, namun tidak bisa dibilang sebagai game gagal. Semenjak kabar pengumuman berakhirnya game besutan Cygames dan Nintendo, pemain setianya tentu merasa terkejut dan sedih atas keputusan tersebut.

Bersiaplah untuk mengucapkan selamat tinggal pada Dragalia Lost pada 30 November 2022 mendatang.

Anti-Cheat Genshin Impact Dikaitkan dengan Ransomware

GAMEFINITY.ID, PatiĀ – Virus dan malware telah menjadi musuh lama bagi perangkat elektronik zaman sekarang, tidak terkecuali Game seperti Genshin Impact. Sama seperti layaknya suatu penyakit, virus – virus ini memiliki tingkat berbahaya yang bermacam-macam. Mulai hanya dari membuat perangkat berjalan lambat hingga mampu mengunci semua file yang ada di suatu perangkat.

Ransomware merupakan virus atau lebih tepatnya malware yang mampu mengenkripsi semua data suatu komputer. Baru-baru ini ditemukan bahwa salah satu sistem anti-cheat dari salah satu game paling populer saat ini, Genshin Impact telah disalahgunakan sebagai metode dalam menyebarkan ransomware.

Anti-Cheat Genshin Impact Dipakai Untuk Memasukkan Ransomware

Menurut laporan dari Trend Micro, driver anti-cheat Genshin Impact yang bernama mhyprot2.sys telah dimanfaatkan untuk menerobos beberapa sistem keamanan dalam komputer. Pada kasus ini dikatakan bahwa Genshin Impact bahkan tidak perlu diinstal pada perangkat korban. Dengan kata lain seseorang yang bahkan tidak memainkan Genshin Impact pun bisa saja terkena serangan malware ini.

https://twitter.com/campuscodi/status/1562762475485171714?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1562762475485171714%7Ctwgr%5Ecab73083f12157e98c55bc2d6ee561f6dae5ccd5%7Ctwcon%5Es1_&ref_url=https%3A%2F%2Fgamerwk.com%2Ffile-anti-cheat-genshin-impact-jadi-sasaran-exploit-pembuatan-ransomware-berbahaya%2F

Sistem anti-cheat mhyprot2.sys merupakan sistemĀ yang berjalan di tingkat driver dengan otoritasasi kernel. Driver mode kernal pada dasarnya memiliki kontrol yang sangat besar atas suatu PC. Pada prosesnya, mhyprot2.sys yang telah dimodifikasi sebagai malware akan diselipkan bersama dengan file kill_svc.exe.

File kill_svc.exe akan mematikan beberapa sistem keamanan lalu menginstal file mhyprot2.sys untuk menanamkan ransomware ke PC pengguna. Sekarang ini beberapa organisasi bidang keamanan dihimbau untuk berhati-hati, atau disarankan untuk menganggap mhyprot2.sys sebagai malware untuk menghindari penyerangan ransomware.

Baca Juga : Genshin Impact Bagikan Karakter Baru Patch 3.1

Bukan Pertama Kalinya Hal Ini Terjadi

Ini bukan pertama kalinya mhyprot2.sys dianggap sebagai file yang berbahaya. Sebelumnya pada tahun 2020 lalu mhyprot2.sys sempat diduga sebagai spyware yang dapat mencuri informasi-informasi penting pengguna. Dugaan ini muncul karena mhyprot2.sys masih terus berjalan bahkan saat sudah keluar dari game.

Mihoyo yang sekarang disebut HoYoverse, menjelaskan bahwa mhyprot2.sys bukanlah spyware. Proses yang terus berjalan meski telah keluar dari bertujuan untuk memeriksa aplikasi pihak ketiga atau cheat yang diam-diam masih berjalan meski telah keluar dari game.

Saat ini masih belum ada tanggapan resmi dari pihak HoYoverse mengenai masalah ini. Jadi untuk sekarang berhati-hatilah dalam mengunduh suatu file di internet. Dalam kasus ini dianjurkan mngunduh file kelengkapan Genshin Impact hanya melalui official website. Karena ada kemungkinan fileĀ yang didapat diluar situs remisnya telah mengalami modifikasi yang dimaksudkan untuk membahayakan PC pengguna.

InformasiĀ patchĀ terbaruĀ game,Ā review gameĀ danĀ gameĀ terbaru hanya di Gamefinity. Nikmati juga kemudahanĀ topupĀ danĀ Ā voucher gamesĀ kesayangan kalian dengan harga murah diĀ Gamefinity.id