GAMEFINITY.ID, Bandung – Paramount Pictures akhirnya merilis trailer film Scream 6 yang dibintangi oleh Courteney Cox dan Jenna Ortega. Trailer tersebut menjanjikan teror dari Ghostface yang lebih ganas dari sebelumnya. Kali ini, film tersebut akan berlatar tempat di kota New York.
Scream 6 Akan Tampilkan Ghostface yang Lebih Ganas dari Sebelumnya
Film terbaru dari franchise Scream disutradarai oleh Matt Bettinelli-Olpin & Tyler Gillett. Kali ini, Scream 6 berfokus pada empat orang yang selamat dari pembunuhan Ghostface di Scream 5. Keempatnya meninggalkan Woodsboro untuk memulai awal baru di kota New York. Namun, awal baru itu mulai hancur ketika Ghostface muncul kembali.
Kali ini, Ghostface tidak hanya memiliki senjata pisau, tetapi juga sebuah shotgun untuk meneror calon korbannya. Ini menunjukkan Ghostface yang mereka temui akan jauh berbeda dan lebih ganas dari sebelumnya.
Baca juga: Serial Horor Chucky Lanjut Season 3, Ada Kejutan Apa lagi?
Neve Campbell Dipastikan Absen, Hayden Panettiere Comeback
Selain Courteney Cox dan Jenna Ortega, Melissa Barrera, Jasmin Savoy Brown, dan Mason Gooding dipastikan kembali berperan setelah Scream 5. Film ini turut dibintangi oleh Henry Czerny, Dermot Mulroney, dan Samara Weaving.
Trailer Scream 6 juga menampilkan Hayden Panettiere yang comeback di franchise ini. Panettiere sebelumnya berperan sebagai Kirby Reed. Sebelumnya, nasib Kirby tidak diketahui setelah penampilannya di Scream 4.
“Kami seperti, ‘di mana Kirby?’ Saya menelepon produser di Nashville bertanya ‘tahu Panettiere tidak?’ Dia menjawab, ‘oh ya, biar kutelepon dia,’ lalu saat ditelepon balik, mereka menemukannya,” ungkap Kevin Williamson selaku produser eksekutif pada Variety.
Hayden Panettiere terakhir kali berakting pada 2018 saat ia memerankan Juliette Barnes di serial televisi Nashville.
Sementara itu, Neve Campbell, salah satu pemeran senior dari film pertamanya, dipastikan tidak akan berperan di Scream 6. Campbell mengaku dirinya tidak puas dengan tawaran dengan bayaran lebih rendah yang dia harapkan.
“Aku merasa tidak ditawar setara dengan perjuanganku dalam franchise ini selama 25 tahun. Sebagai seorang perempuan di bisnis ini, kurasa sangat penting bagi kami untuk berjuang agar menjadi berharga,” tanggap Campbell.
Scream 6 akan rilis di bioskop Amerika Serikat pada 10 Maret 2023 oleh Paramount Pictures.