Tag Archives: sony

Strategi PlayStation Dalam Merilis Game Ke PC

GAMEFINITY.ID, PATI – Industri permainan video telah menyaksikan sejumlah besar perubahan dan inovasi selama beberapa dekade terakhir termasuk Playstation. Salah satu tren menarik yang sedang berkembang adalah kolaborasi antara platform konsol dan PC.

Pada tahun 2021, Sony Interactive Entertainment (SIE) memulai langkah baru dengan merilis beberapa judul PlayStation eksklusif untuk PC. Pergeseran ini memberikan keuntungan besar bagi para penggemar game, karena mereka sekarang dapat menikmati judul-judul populer yang sebelumnya hanya tersedia di konsol PlayStation.

Sekarang, tampaknya strategi peluncuran bertahap PlayStation ke PC akan berlanjut, membuka pintu baru bagi para gamers untuk menjelajahi dunia PlayStation.

Dorongan untuk Membuka Ekosistem Baru

SIE telah lama dikenal karena pendekatannya yang eksklusif terhadap platform PlayStation. Meskipun pendekatan ini berhasil dalam menjaga kualitas dan eksklusivitas judul PlayStation, ada permintaan yang tumbuh dari penggemar dan gamer lainnya untuk merasakan pengalaman game PlayStation tanpa harus membeli konsol. Inilah yang mendorong SIE untuk merangkul strategi peluncuran bertahap ke PC.

Baca Juga: 

Playstation
Beberapa judul Playstation eksklusif yang telah masuk PC | Credit: Playstation

Dengan merilis judul-judul PlayStation eksklusif ke PC, SIE membuka akses ke ribuan pemain potensial yang tidak memiliki konsol PlayStation. Dalam beberapa tahun terakhir, beberapa judul ikonik PlayStation telah dirilis di platform PC, termasuk Horizon Zero Dawn, Days Gone, dan Death Stranding. Keputusan ini telah mendapatkan respon yang positif dari para gamer, yang merasa senang dapat menjelajahi game-game PlayStation tanpa harus membeli konsol baru.

Baca Juga:

Strategi Cermat Sony Playstation

SIE tidak mengadopsi pendekatan yang gegabah dalam merilis game PlayStation ke PC. Sebaliknya, mereka memilih strategi peluncuran bertahap yang cermat untuk menjaga eksklusivitas dan keistimewaan platform PlayStation. Langkah ini penting untuk menjaga minat para gamer konsol PlayStation, sambil memberikan kesempatan kepada gamer PC untuk menikmati beberapa judul terbaik PlayStation.

Baca Juga:

Jim Ryan selaku CEO SIE mengatakan dalam wawancara bersama Famitsu mengenai alasan Sony tidak akan merilis game eksklusif mereka di hari pertama perilisan untuk platform lain. Dia mengatakan meski Playstation telah merilis game – gamenya di PC, tetapi fokus utama mereka tetaplah perangkat Playstation. Playstation akan terus meningkatkan jumlah game eksklusif PS5, dan secara bertahap merilisnya ke PC.

Playstation
Jim Ryan menjelaskan bahwa Game PS5 akan datang ke PC setelah 2 sampai 3 tahun rilis | Credit: Playstation

Berdasarkan laporan dari IGN, Jim Ryan juga meminta pendapat kepada para gamer mengenai rentang waktu perilisan game PS5 ke PC. Beberapa pendapat mengatakan merilis game PS5 ke PC setelah 2 sampai 3 tahun adalah waktu yang sempurna.

Baca Juga:

Strategi peluncuran bertahap ini memberikan keuntungan bagi para pengembang game. Mereka dapat memanfaatkan pendapatan tambahan dari penjualan game PlayStation di PC, yang mungkin akan mereka investasikan kembali untuk pengembangan judul-judul baru yang lebih menarik.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game – game Playstation? Informasi news, review , hingga guide game-game populer hanya di Gamefinity. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga murah di Gamefinity.id

My Hero Ultra Rumble Kembali Buka Tahap Closed Beta

GAMEFINITY.ID, PATI – Bandai Namco telah dikenal oleh para gamer sebagai publisher game – game adaptasi anime. Tidak sedikit anime – anime yang terkenal telah mendapatkan adaptasi game oleh Bandai Namco Entertainment. Boku no Hero Academia sebagai next-gen shounen anime mendapatkan giliran sebagai anime yang sedang difokuskan oleh Bandai Namco untuk adaptasi gamenya. Game terbaru My Hero Ultra Rumble menjadi game terbaru dari anime Boku no Hero Academia.

My Hero Ultra Rumble Membuka Tahap Closed Beta Kembali

Bandai Namco akan segera menyelenggarakan uji coba closed beta untuk game battle royale My Hero Ultra Rumble. Uji coba ini akan dibuka secara gratis untuk konsol Playstation 4 dan Playstation 5 mulai tanggal 25 mei hingga 1 Juni. Pengumuman tersebut hadir dengan trailer baru yang memperkenalkan beberapa karakter baru yang akan hadir di game My Hero Ultra Rumble. Karakter – karakter tersebut adalah Tenya Iida, Denki Kaminari, dan Itsuka Kendo yang akan hadir sebagai karakter tambahan di closed beta nantinya.

Baca Juga:

My Hero Academia
Jadwal Closed Beta My Hero Ultra Rumble

Karakter – karakter ikonik lain dari My Hero Academia seperti Midoriya Izuku, Bakugo Katsuki, Todoroki Shoto, Uraraka Ochaco, Tsuyu Asui, All Might siap untuk dimainkan. Tak hanya dari sisi hero, beberapa karakter villain juga akan dapat dimainkan mulai dari Shigaraki Tomura, Dabi, dan Himiko Toga.

Baca Juga:

Bagi kalian yang ingin mengikuti tahap closed beta My Hero Ultra Rumble dapat langsung mendownloadnya di link berikut.

Battle Royale Dari Anime My Hero Academia

My Hero Ultra Rumble membawakan tema yang cukup jarang diangkat dalam game adaptasi anime. Game battle royale yang terdiri dari 24 pemain akan saling mengadu kekuatan super mereka di area terbuka yang sangat luas. Game ini juga dapat dimainkan secara party dengan tim yang beranggotakan tiga orang.

Baca Juga:

Karena My Hero Ultra Rumble merupakan game battle royale, tentunya akan ada item – item yang tersebar di seluruh map. Item – item ini akan berfungsi untuk meningkatkan kekuatan pemain hingga menjadi jauh lebih kuat. Selain itu, pemain juga dapat mengumpulkan beberapa kartu untuk membuka skill baru dan membagikannya dengan rekan satu tim.

My Hero Ultra Rumble rencananya akan dirilis untuk Playstation 5, Playstation 4, Xbox One, Switch, dan PC melalui Steam.  Jangan lupa selalu kunjungi GAMEFINITY untuk update berita-berita seputar game. Buat kalian yang bingung top up game dimana kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Leaker Bocorkan PS5 Pro Dan Switch Pro Yang Akan Rilis

GAMEFINITY.ID, PATI – Playstation dan Nintendo bisa dibilang sebagai raksasa konsol game saat ini. Kedua konsol ini telah memiliki pasarnya sendiri-sendiri dengan Playstation sebagai konsol rumahan dan Nintendo sebagai portable konsol. Versi terbaru dari kedua konsol ini yaitu PS5 dan Switch telah beberapa kali dirumorkan mendapatkan versi upgrade seperti pro atau next-gen console. Baru – baru ini seorang leaker mengabarkan jika kedua konsol ini akan kedatangan versi terbaru mereka dalam waktu dekat.

Baca juga: 

PS5 Pro dan Switch Pro

Rumor akan hadirnya Playstation 5 Pro dan next-gen Nintendo Switch sebenarnya telah beredar beberapa tahun belakangan. Namun baru-baru ini rumor tersebut semakin dikuatkan dengan adanya bocoran dari leaker.

Pengguna twitter dengan nama akun segamega99 baru saja mengatakan jika pengembangan Playstation 5 Pro dan next-gen Nintendo Switch sedang berlangsung. Dia mengaku mendapatkan informasi ini dari beberapa toko ritel di Jepang. Sayangnya dia tidak memberitahukan toko ritel apa yang memberikan informasi tersebut.

Baca juga: 

Sebelumnya, segamega99 mengklaim bahwa konsol Nintendo terbaru akan memiliki game – game terkenal seperti The Legends of Zelda, Super Mario dan Splatoon ketika peluncurannya. Pernyataan itu menyebutkan sistem baru Nintendo sebagai konsol generasi selanjutnya, tetapi baru-baru ini berubah menjadi Switch Pro.

Beberapa orang meyakini bahwa kedua laporan itu berbeda dan percaya bahwa Nintendo memiliki dua rencana dengan meluncurkan versi Pro dari Nintendo Switch sekaligus konsol next-gen untuk Nintendo.

Baca juga: 

Masih Belum Ada Kepastian

PS 5 pro
#image_title

Terlepas dari semua itu, tidak ada laporan yang dapat dipercaya secara penuh bahwa Nintendo akan meluncurkan Switch Pro. Bahkan jika perusahaan tersebut memang memutuskan untuk meluncurkan versi Pro, rasanya sudah terlalu terlambat mengingat umur Switch yang sudah terbilang tua. Daripada Switch Pro tentunya para penggemar lebih mengharapkan akan adanya versi next-gen dari Nintendo yang jauh lebih powerfull dan memiliki segudang fitur baru nantinya.

Sementara itu, jauh lebih masuk akal mengharapkan Playstation 5 Pro melihat usia dari konsol terbaru milik Sony. Namun sayangnya hingga sekarang masih belum ada kejelasan apakah Sony juga akan mengeluarkan konsol PS5 Pro di tahun 2023.

Bagaimana menurut kalian? Tertartik untuk memainkan game di Nintendo Switch atau Playstation 5? Kunjungi Gamefinity untuk update Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

PlayStation Akan Rilis 10 Game Live Service sebelum 2026

GAMEFINITY.ID, Bandung – PlayStation baru-baru ini mengungkap detail tentang ambisi untuk merambah ke pasar game live service. Mereka mengaku mereka memiliki 10 proyek game live service yang sedang dikerjakan, masing-masing memiliki genre dan target audiens yang berbeda.

Sebelumnya, Sony sudah mengakusisi tiga pengembang game live service dalam 18 bulan terakhir. Langkah mereka dimulai dengan pembelian Bungie, pengembang di balik Destiny 2, pada Januari 2022. Diikuti oleh Haven Studios pada Maret tahun yang sama. Baru-baru ini, mereka juga sudah mengakuisisi Firewalk Studios. Haven Studios dan Firewalk Studios sudah tergabung dalam PlayStation Studios, sementara Bungie menjadi anak perusahaan independen di bawah Sony Interactive Entertainment.

PlayStation Ungkap Ambisinya dalam Merambah ke Pasar Game Live Service

Dalam wawancaranya dengan GameIndustry.biz, Herman Hulst, kepala PlayStation Studios, mengungkap ambisi perusahaan untuk membuat deretan proyek live service-nya. Ia mengaku bukan berarti berbagai game live service tersebut akan menjadi Fortnite atau Destiny selanjutnya.

“Kami memahami keadaan kompetitif di luar sana, dan investasi waktu dari pemain yang ditawarkan live service. Kami ingin membuat game berkualitas terbaik. Ada risiko yang kita bicarakan tentang live service dalam istilah generik – seakan-akan seperti satu genre atau bahkan satu model bisnins,” ungkap Hulst.

Baca juga:

Berencana Buat 10 Game Live Service sebelum 2026

Sony berencana untuk memiliki 10 game live service di pasaran sebelum 2026. Tentunya dengan investasi yang sangat tinggi, mereka berharap hal ini dapat memicu kesuksesan.

“PlayStation Studios membuat bermacam game yang dapat disebut live service, mengambil genre yang berbeda-beda, jadwal rilis yang berbeda-beda, dan dalam skala yang berbeda-beda pula. Kami juga membuat game untuk audiens yang beragam, dan saya percaya diri dari jejak rekam kami dalam membuat dunia serta cerita yang dicintai penggemar PlayStation,” tambah Hulst.

PlayStation Studios Firewalk Studios
Firewalk Studios bergabung dengan PlayStation Studios pada pertengahan April

Sony tentu berharap akuisisinya terhadap Firewalk dan Haven Studios dapat memperkuat posisinya dalam pasar live service kelak. Faktanya, Firewalk saat ini sedang mengembangkan sebuah game live service yang belum diumumkan dan disebut akan rilis di PlayStation dan PCC. Haven Studios juga sedang mengembangkan sebuah game live service. Pembelian Bungie tentu menjadi investasi terbesar Sony dalam pasar live service sekaligus andalan untuk membantu meluncurkan proyek game yang akan datang.

Contoh lain yang mungkin termasuk 10 proyek tersebut adalah proyek Horizon multiplayer. Tentu saja proyek dari Guerrilla Games itu cocok sebagai bagian dari ambisi live service bagi PlayStation. Proyek The Last of Us multiplayer juga disebut sedang dalam pengembangan.

Baca juga:

Ini bukan berarti PlayStation akan mengabaikan pasar game single-player yang sudah dikenal. Mereka memastikan akan tetap berkomitmen membuat game single-player seperti sekuel Horizon: Forbidden West.

PlayStation akan merilis setidaknya 10 game live service sebelum 2026. Akankah mereka dapat meraih hasil yang gemilang dalam pasar live service kelak?

PlayStation Pastikan Akan Terus Rilis Versi PC dari Game-nya

GAMEFINITY.ID, Bandung – Sejauh ini, kesuksesan PlayStation di pasar PC bisa dikatakan antara sukses dan mengecewakan. Namun, hal itu tidak menghalangi mereka untuk berhenti merambah ke pasar PC. Sony sudah memastikan bahwa PlayStation akan terus merilis versi PC dari game-nya.

Jejak Rekam PlayStation di Pasar Game PC Sejauh Ini

PlayStation Helldivers PC version
Helldivers jadi kali pertama PlayStation merambah ke pasar PC

Perjalanan PlayStation di pasar game PC dimulai saat mereka merilis Helldivers besutan Arrowhead Game Studios pada Desember 2015 di Steam. Sebelum memasuki dekade 2020-an, mereka merilis versi PC dari Everybody’s Gone to the Rapture dan Guns Up. Ketiga judul itu mungkin tidak sebesar game produksi PlayStation saat ini.

PlayStation Horizon Zero Dawn PC version
Versi PC Horizon: Zero Dawn meraih kesuksesan dan mencuri perhatian penggemar

Perilisan versi PC dari Horizon: Zero Dawn pada 2020 baru mencuri perhatian penggemar. Kesuksesan game RPG besutan Guerrilla Games itu di pasar PC mungkin memicu Sony untuk semakin serius merambah ke luar konsol buatannya itu. Beberapa game besutannya menyusul, di antaranya Days Gone, God of War, Marvel’s Spider-Man Remastered.

PlayStation Marvels Spider-Man PC
Marvel’s Spider-Man Remastered menjadi contoh versi PC dari game PlayStation yang mendapat pujian

Marvel’s Spider-Man Remastered dan Spider-Man: Miles Morales sudah mendapat pujian berkat anggapan PC port berkualitas tinggi. Returnal juga mendapat pujian karena hal serupa, namun nyatanya mendapat angka penjualan mengecewakan. Uncharted dan Sackboy ternyata mendapat penjualan cukup rendah saat pertama kali rilis di PC.

PlayStation The Last of Us Part 1 PC
The Last of Us Part 1 versi PC banyak dikritik penggemar

Yang terbaru, The Last of Us Part 1, telah rilis di PC pada akhir Maret. Walau sudah banyak dinanti penggemar, versi PC dari The Last of Us Part 1 mendapat kritikan negatif karena masalah performa.

Baca juga:

Tetap Akan Rilis Versi PC dari Game-nya

Walau mengalami kesulitan akhir-akhir ini, Sony tidak ingin menyerah begitu saja. Melalui laporan keuangan tahun fiskalnya, pihaknya menyebut PlayStation tetap berencana terus rilis versi PC dari game-nya.

Tentunya ini menjadi kabar gembira bagi pemain yang ingin menikmati game produksi PlayStation Studios di PC. Pasalnya, masih cukup banyak pemain yang ingin menikmati game di PC dibandingkan konsol. Dengan merilis game-nya di PC, Sony dapat menjangkau lebih banyak pemain di luar platform konsol PlayStation.

Deretan Game yang Berpotensi Dapat Versi PC

Walau sudah memastikan akan terus versi PC dari game PlayStation, Sony tidak menyebut game apa saja yang akan dibuat port untuk Windows. Mereka hanya menyebut merilis judul katalog untuk PC. Tentunya, game baru besutan PlayStation Studios masih akan eksklusif di konsol saat perilisannya.

PlayStation God of War Ragnarok
God of War: Ragnarok disebut akan mendapat versi PC

Salah satu game yang berpeluang mendapat versi PC-nya adalah God of War: Ragnarok. Sebelumnya, terdapat bocoran bahwa God of War: Ragnarok kemungkinan rilis November 2023, kurang lebih setahun setelah perilisannya di PlayStation 4 dan PlayStation 5.

Baca juga:

PlayStation Horizon Forbidden West
Horizon: Forbidden West juga diperkirakan akan mendapat versi PC

Horizon: Forbidden West, sekuel Horizon: Zero Dawn, juga disebut berpotensi rilis dalam versi PC. Terdapat bocoran pada Oktober lalu yang diduga dari GeForce Now milik Nvidia dan sebuah dokumen milik Sony bahwa port PC dari Horizon: Forbidden West bisa saja sedang sedang dalam pengerjaan. Mengingat kesuksesan Horizon: Zero Dawn, bukan tidak mungkin Horizon: Forbidden West akan merambah ke PC.

PlayStation Ratchet and Clank Rift Apart
Ratchet and Clank: Rift Apart juga dirumorkan dapat versi PC

Sementara itu, baru-baru ini terdapat laporan bahwa Ratchet and Clank: Rift Apart dapat menjadi game PC selanjutnya dari PlayStation. Tech4Gamers mendapati sebuah lowongan pekerjaan desainer UX/UI dari Nixxes dengan pengalaman Middleware Coherent sebagai poin plus. Pasalnya, Ratchet and Clank: Rift Apart dikembangkan menggunakan Middleware, alat buatan Coherent Labs.

Selain ketiga game itu, penggemar tetap berharap semakin banyak game eksklusif PlayStation akan mendapat versi PC-nya. Bloodborne dari FromSoftware menjadi salah satu contoh game yang paling banyak diminta penggemar agar dibuatkan versi PC-nya. Ghost of Tsushima juga diharapkan akan rilis di PC.

Kira-kira game eksklusif PlayStation manakah yang akan rilis di PC? Apakah kamu berminat untuk memainkannya kelak?

Hujatan Horizon: Forbidden, Metacritic Perketat Moderasi

GAMEFINITY.ID, Bandung – Setelah laman hujatan Horizon: Forbidden West Burning Shores mendapat review bomb dari netizen, Metacritic mengumumkan mereka akan perketat moderasi review dari pengguna. Tentunya, review bomb seperti ini sering sekali terjadi, seperti PC port dari The Last of Us Part 1, Forspoken, dan baru-baru ini Star Wars Jedi: Survivor

Hujatan Horizon: Forbidden akibat Tampilkan Sosok LGBTQ!

Metacritic Hujatan Horizon: Forbidden West Burning Shores
Pilihan untuk Aloy menjalin hubungan asmara dengan Seyka disambut kritikan!

DLC tersebut menampilkan pilihan Aloy untuk menjalin hubungan dengan Seyka, tokoh perempuan baru di franchise Horizon. Jika pemain memilih pilihan tersebut, terdapat adegan ciuman antara keduanya.

Tentunya hal ini disambut kritikan oleh netizen, memicu review bomb yang sudah sering sekali terjadi akhir-akhir ini. Mereka merasa franchise buatan PlayStation Studios itu sudah merambah ke adegan woke, salah satunya menunjukkan representasi LGBTQ.

Laman Metacritic dari Horizon: Forbidden West Burning Shores sempat mendapat user score 2,7, walau pun saat artikel ini ditulis sudah naik ke 4,1. Ini berbanding terbalik jika dibandingkan dengan skor dari kritikus sebanyak 82.

Baca juga:

Metacritic, Melalui Fandom, Buka Suara!

Fandom, induk perusahaan Metacritic, menyampaikan pernyataannya pada Eurogamer. Mereka sudah memperhatikan komentar kebencian dan tidak sopan pada Horizon: Forbidden West Burning Shores.

Fandom berjanji akan mengubah sistem moderasi review Metacritic menjadi lebih ketat dari sebelumnya. Hal ini dilakukan demi mencegah review bomb yang kebanyakan merupakan komentar kebencian dan tidak sopan.

Baca juga:

“Fandom merupakan tempat bagi semua fans dan kami menganggap kepercayaan dan keamanan online sangat serius pada semua situs kami, termasuk Metacritic. Metacritic sudah mengetahui ulasan kebencian dan tidak sopan terhadap Horizon: Forbidden West Burning Shores dan kami punya sistem moderation yang sedang dikerjakan untuk melacak pelanggaran ketentuan kami.”

“Tim kami mengulas setiap laporan penyalahgunaan [termasuk rasisme, seksisme, homofobik, penghinaan pada pengguna lain, dll) dan jika pelanggaran terjadi, review tersebut akan dihapus. Kami sedang mengubah proses dan alat untuk memperkenalkan moderasi lebih ketat dalam beberapa bulan,” ungkap Fandom.

Fandom tidak menjelaskan seperti apa alat dan proses tersebut. Tampaknya mereka, termasuk Metacritic, menganggap review bomb sangat serius. Pihak Metacritic sudah menghapus beberapa review negatif terhadap Horizon: Forbidden West Burning Shores karena melanggar syarat dan ketentuan.