Tag Archives: Streamer YouTube

VTuber HololiveEN Gen 3 -Advent- Akhirnya Diumumkan

GAMEFINITY.ID, PATI – HololiveEN telah berhasil merajai dunia VTuber (Virtual YouTuber) dengan popularitas dan keunikannya. Kini, kesuksesan berlanjut dengan debut dari HololiveEN Gen 3 yang akan memikat hati banyak penggemar di seluruh dunia. Kali ini Hololive membawakan tema crime untuk generasi terbaru HololiveEN dengan nama Advent.

HololiveEN Gen 3

Hololive English -Advent- adalah sekelompok kriminal yang melarikan diri dari The Cell, sebuah penjara besar jauh di bawah tanah di dunia ini. Lokasi persis dari tempat mengerikan ini tidak diketahui. Anggotanya terdiri dari Shiori Novella, Nerissa Ravencroft, Koseki Bijou, Fuwawa Abyssgard, dan Mococo Abyssgard, yang semuanya dipenjara karena berbagai alasan. Mereka memutuskan untuk melarikan diri dari The Cell demi mencapai satu tujuan bersama yaitu memberontak melawan dunia, takdir mereka, dan kehidupan mereka yang monoton.

Masing-masing anggota akan melakukan debut streaming mereka di tanggal 30 dan 31 Juli waktu Indonesia. Seperti biasa, akan ada streaming kolaborasi bersama semua member Advent setelah semuanya debut.

Baca Juga:

Kenalan Dengan Member HololiveEN Advent

[The Archiver] Shiori Novella

Haus akan pengetahuan, Shiori Novella dijuluki sebagai “The Archiver”.  Dia menyimpan semua cerita favoritnya dan kenangan berharga di dalam bukunya. Sayangnya, dia diketahui telah memperoleh pengetahuan terlarang dalam salah satu ceritanya dan dipenjarakan. Tapi baginya, kejadian itu hanyalah salah satu cerita yang menurutnya menarik. Untuk melanjutkan pencariannya akan lebih banyak cerita, dia merencanakan dan mengeksekusi pembobolan penjara.

[The Jewel of Emotions] Koseki Bijou

Terbentuk dari kristalisasi semua bentuk emosi manusia, Koseki Bijou dijuluki sebagai “The Jewel of Emotions”. Selama bertahun-tahun, emosi barik dan buruk telah mengontaminasi dirinya di bawah tekanan yang sangat besar. Peristiwa ini menghasilkan kecerdasan yang tak tertandingi. Kecerdasan yang begitu tinggi menyebabkan perselisihan, membuat dirinya diperebutkan banyak orang. Hal ini menyebabkannya dipenjara secara rahasia.

Baca Juga:

[The Demon of Sound] Nerissa Ravencroft

Nerissa Ravencroft adalah sosok yang sangat mencintai lagu dan dijuluki sebagai “The Demon of Sound.” Cintanya yang kuat berubah menjadi kekuatan gelap yang mengubah nyanyiannya, memberikan musiknya potensi untuk membuat seluruh dunia gila. Para dewa yang takut akan suaranya yang indah, memutuskan untuk menyegelnya untuk selama-lamanya. Saat dia disegel, dia menemukan budaya otaku Jepang dan saat ini terpesona oleh lagu-lagu idola dan penlights.

[The Fluffy One] Fuwawa dan [The Fuzzy One] Mococo Abyssgard

Kakak perempuan dari kembar The Demonic Guard Dogs, yang disegel di The Cell karena menyebabkan kekacauan. Tugasnya adalah menjaga adik kembarnya Mococo dan hewan peliharaan mereka Pero. Dia adalah gadis yang aktif dan lincah yang suka sekali mengobrol dan bermain.

Adik perempuan kembar kabur dari The Demonic Guard Dogs, yang disegel di The Cell. Mococo menghabiskan seluruh waktunya di penjara untuk menonton anime dan bermain game, sangat dekat dengan kakak kembarnya Fuwawa dan hewan peliharaan mereka Pero.

Bagaimana menurut kalian? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

PewDiePie Di-Ban Dari Twitch Tanpa Alasan Yang Jelas

GAMEFINITY.ID, PATI – PewDiePie, nama asli Felix Kjellberg, seorang YouTuber terkenal dan salah satu wajah paling ikonik dalam dunia konten digital. Kabar mengejutkan bahwa Pewdiepie kembali di ban dari platform streaming populer terkenal, Twitch.

Sebagai salah satu YouTuber dengan jutaan pengikut, PewDiePie telah menarik perhatian banyak orang dalam industri hiburan digital. Namun, dampak dari pemblokiran akunnya di Twitch telah menimbulkan pertanyaan dan spekulasi di kalangan para penggemar. Banyak yang ingin tahu apa yang menyebabkan penghentian tiba-tiba ini dan bagaimana hal ini terjadi.

PewDiePie Di-ban Tanpa Alasan yang Jelas

Pada 17 Juli 2023, Twitch mengeluarkan keputusan yang mengejutkan dengan menonaktifkan akun PewDiePie. Meskipun platform tersebut tidak memberikan penjelasan resmi secara terbuka tentang alasan dibalik tindakan ini. Juga tidak jelas berapa lama ban yang diberikan kepada PewDiePie ini akan berlangsung.

Ada kemungkinan channel Twitch PewDiePie akan dipulihkan dalam hitungan hari atau bahkan lebih awal. Kasus terburuknya bisa saja ban ini akan berlangsung cukup lama. Namun banyak spekulasi bahwa ban ini hanya berlangsung sementara.

Baca Juga:

Ini bukan kali pertama PewDiePie di-banned dari Twitch. Pada bulan Mei lalu Twitch pertama kali memblokir PewDiePie yang berlangsung sekitar tiga hari. Ada desas-desus bahwa channel Twitch PewDiePie telah diretas dan itulah sebabnya di-ban. Disisi lain PewDiePie tidak tahu mengapa Twitch memberikan ban pada channelnya.

Baca Juga:

Twitch telah dikritik karena tidak memberikan penjelasan secara spesifik ketika mereka melakukan ban kepada streamer dari platformnya. Karena kebijakan itu, penggemar tidak akan pernah kenapa channel Twitch PewDiePie terkena ban untuk kedua kalinya.

Tertarik Untuk Mencoba Platform Baru?

Kembalinya PewDiePie ke dunia Content Creator selalu membuat penggemarnya antusias. Menarik untuk melihat apakah dia tertarik untuk beralih ke platform lain seperti Kick yang sedang membangun massanya.

Telah banyak streamer yang menandatangani kontrak Kick untuk memastikan bahwa beberapa nama besar di industri streaming masuk ke platformnya. Bukanlah yang tidak mungkin apabila Kick memutuskan untuk mengontrak PewDiePie. Namun tidak ada indikasi bahwa kesepakatan itu akan terjadi dalam waktu dekat.

Bagaimana menurut kalian? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

MrBeast Keluar 3 Juta Dollar Lebih Untuk Satu Video Youtube

GAMEFINITY.ID, PATI – MrBeast, salah satu YouTuber terbesar dan paling berpengaruh di platform tersebut, membocorkan biaya pembuatan video youtubenya. Dilaporkan bahwa video terbaru dari MrBeast yang spektakuler memiliki biaya produksi mencapai 3 juta dolar. Video ini telah ditonton sebanyak 150 juta diseluruh dunia. Ini membuktikan dedikasi MrBeast dalam memberikan konten yang menarik dan luar biasa bagi para penggemarnya.

Video MrBeast Habis Miliaran Rupiah

MrBeast, yang sebenarnya bernama Jimmy Donaldson, telah dikenal karena kreasi video uniknya. Alih-alih membuat kontroversi, dia lebih memilih konten aksi amal dan tantangan-tantangan menghibur yang melibatkan berbagai hadiah besar. Kepopulerannya di YouTube telah menarik jutaan penggemar yang setia mengikuti video-videonya yang menginspirasi dan menghibur.

Dalam video terbarunya, MrBeast memutuskan untuk mengambil langkah lebih jauh. Dikabarkan bahwa video ini memiliki biaya produksi yang mencapai angka yang spektakuler, mencapai 3 juta dolar.

Baca Juga:

Rincian Biaya Pembuatan Video

Dalam postingan yang dibagikan kepada pelanggan Twitter premiumnya, MrBeast mengungkapkan beberapa statistik keuangan tentang video terbarunya, berjudul “Train vs. Giant Pit”. Menurut tweet tersebut, MrBeast mengungkapkan bahwa video tersebut telah menghasilkan lebih dari $167.000 hanya dalam seminggu setelah pemutaran perdana.

MrBeast

Postingan tersebut juga mengonfirmasi biaya moneter yang luar biasa untuk membuat video terbaru MrBeast. Video yang berisi percobaan menabrakkan kereta api dan beberapa kendaraan lain ke dalam lubang menghabiskan biaya produksi lebih dari $3 juta. MrBeast juga mengajak penggemar untuk berlangganan akun Twitter-nya. Mereka yang berlangganan akan mendapatkan detail menarik di balik layar video Youtubenya.

Baca Juga:

Dengan video terbarunya yang menghabiskan biaya produksi sebesar 3 juta dolar, MrBeast sekali lagi menegaskan komitmennya untuk memberikan pengalaman menghibur bagi para penggemarnya. Dalam dunia konten digital yang semakin kompetitif, dia terus membuktikan bahwa kontennya dapat mempengaruhi banyak orang secara positif.

Penggemar dan pengikut MrBeast dapat menantikan video-video spektakuler berikutnya dari YouTuber ini. Dalam era di mana pengaruh digital dapat mencapai jangkauan yang luas, MrBeast telah menunjukkan bahwa ia memiliki kekuatan untuk membuat karya spektakuler dan memberikan inspirasi bagi generasi muda dan seluruh komunitas di dunia.

Bagaimana menurut kalian? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Program Streaming Youtube Demi Kalahkan Twitch

GAMEFINITY.ID, PATI – YouTube, platform berbagi video terkemuka di dunia, telah mengumumkan peluncuran Streaming Youtube Program Partner (YPP) baru yang difokuskan pada streaming. Langkah ini jelas merupakan upaya serius untuk menantang dominasi Twitch dalam industri streaming online yang semakin berkembang.

Semakin Mudah Streaming Youtube

Dalam beberapa tahun terakhir, Twitch telah menjadi platform utama bagi para penggemar game dan konten streaming secara luas. Namun, YouTube telah berusaha memperluas kehadirannya di pasar ini dan menarik lebih banyak kreator konten streaming untuk memanfaatkan platformnya yang sudah mapan.

Baca Juga:

Dengan peluncuran Youtube Program Partner baru yang berfokus pada streaming ini, YouTube berharap dapat menarik perhatian dan mendorong lebih banyak kreator konten streaming untuk bergabung dengan platform mereka. Program ini menawarkan sejumlah keuntungan yang menarik, seperti kemudahan syarat untuk melakukan streaming hingga membuka fitur – fitur yang berhubungan dengan monetisasi.

Streaming youtube
Streaming Youtube

Melalui posting blog, YouTube mengungkapkan persyaratan baru yang memberikan akses lebih mudah kepada streamer untuk monetisasi. Berikut adalah program baru yang telah diterapkan pada tanggal 13 Juni 2023 untuk melakukan streaming di Youtube:

  • 500 subscribers
  • 3 valid public uploads
  • 3,000 valid public watch hours dalam satu tahun terakhir atau 
  • 3M valid public Shorts views dalam 90 hari terakhir

Mereka yang telah memenuhi syarat tersebut akan membuka beberapa fitur seperti:

  • Channel memberships
  • Super Chat
  • Super Stickers
  • Super Thanks
  • Kesempatan untuk mempromosikan produk kalian ke YouTube Shopping

Untuk sekarang program ini hanya berlaku untuk wilayah U.S., U.K., Kanada, Taiwan, dan Korea. Youtube akan memperluas YouTube Partner Program dari waktu ke waktu. Ini tentunya semakin meninggikan minat dan harapan bagi mereka yang tertarik untuk melakukan streaming di Youtube.

Baca Juga:

Persaingan Yang Semakin Ketat

Dengan langkah ini, YouTube menunjukkan tekadnya untuk meraih pangsa pasar yang lebih besar dalam industri streaming. Mereka ingin menjadi tujuan utama bagi kreator konten streaming, bukan hanya untuk gaming tetapi juga untuk berbagai kategori lainnya seperti musik, seni, hiburan, dan banyak lagi.

Keberhasilan YouTube dalam menarik kreator konten streaming akan membawa persaingan yang sehat dalam industri ini. Persaingan yang lebih kuat antara YouTube dan Twitch dapat memberikan manfaat kepada kreator konten dan penonton, karena kedua platform akan berlomba-lomba untuk menyediakan fitur dan layanan terbaik.

Bagaimana menurut kalin? Tertarik untuk memulai streaming di Youtube?

VTuber Kena Tipu Studio Animasi Hingga Setengah Miliar

GAMEFINITY.ID, PATI – Dalam dunia VTuber yang semakin berkembang, popularitas para Virtual YouTuber atau VTuber terus meningkat. Namun, seperti yang terungkap baru-baru ini, tidak semua pengalaman para VTuber berjalan mulus. Seperti kasus kontroversial di mana indie VTuber yang dikenal Bao mengklaim bahwa dia telah ditipu oleh sebuah studio animasi sebesar $34.000 atau hampir setengah miliar.

VTuber Indie Bao Kena Tipu Hingga Setengah Miliar

Bao, seorang VTuber independen yang memiliki banyak penggemar, mengungkapkan bahwa dia telah menjadi korban penipuan oleh sebuah studio animasi. Menurut Bao, dia telah membayar sejumlah uang sebesar $34.000 kepada studio tersebut untuk pembuatan animasi khusus yang akan digunakan dalam video musik originalnya nanti. Namun, setelah pembayaran dilakukan, studio tersebut gagal memberikan hasil pekerjaan yang dijanjikan.

Baca Juga:

Bao terpaksa menghabiskan uang yang diperoleh dari subathonnya untuk hal yang tidak ada sama sekali. Dia mengatakan bahwa saat ini pihak studio baru mengembalikan uangnya sebesar $20. Angka yang terpaut sangat jauh sekali dengan uang yang dibayarkan Bao sebelumnya.

Setelah menyadari bahwa dia telah menjadi korban penipuan, Bao memutuskan untuk berbagi pengalamannya dengan komunitas VTuber lainnya dan media. Dia memberikan rincian tagihan yang dibayarkan kepada studio animasi yang tidak diketahui namanya itu.

VTuber
Rincian Uang Yang dibayarkan Bao | Source: Twitter @baovtuber

Baca Juga:

Selalu Waspada dan Jangan Mudah Percaya

Vienna yang merupakan VTuber sama seperti Bao juga ikut buka suara mengenai kasus yang dialami kawannya tersebut. Berdasarkan tweet yang dibagikan olehnya, Bao bukanlah satu – satunya korban. Tidak lupa dia juga menghimbau kepada siapapun untuk tidak mudah percaya pada sekelompok orang sekalipun mereka memiliki reputasi yang bagus. Vienna sangat menolak untuk membayarkan uang secara penuh di awal untuk menghindari kejadian seperti ini.

Baca Juga:

Kisah Bao sebagai korban penipuan oleh studio animasi menyoroti risiko yang mungkin dihadapi oleh VTuber dan konten kreator lainnya dalam industri digital. Dalam upaya untuk melindungi diri mereka sendiri, para VTuber perlu menjaga kewaspadaan, melakukan penelitian yang cermat, dan berhati-hati dalam transaksi keuangan yang signifikan. Semoga pengungkapan kasus ini membantu meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan dan perlindungan dalam komunitas VTuber serta memberikan pembelajaran bagi mereka yang berencana untuk berkolaborasi dengan pihak ketiga dalam upaya mengembangkan konten mereka.

Bagaimana menurut kalian? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Windah Basudara Akan Live Kembali di YouTube!

GAMEFINITY, Jakarta – Windah Basudara akan kembali setelah rehat dari dunia YouTube. Dalam akun Instagramnya, ia menyatakan akan live di YouTube pada 14 Mei 2023 bersama teman-teman dari Jaya Esports. Tak seperti live pada biasanya, pada Minggu nanti Windah akan live untuk mengumpulkan donasi sebanyak 1 Milyar.

Baca juga: 

Bang Windah (sapaan akrab penggemarnya) akan memaksimalkan 10 juta pengikutnya di YouTube untuk aktif berbagi kepada orang-orang yang membutuhkan. Kegiatan amal yang dibuat Bang Windah terinspirasi dari kata-kata seorang petinju Muhammad Ali, yang berbunyi:

“So I’m going to dedicate my life to using my name and popularity to helping charities, helping people, uniting people. We need somebody in the world to help us all make peace. So, when I die, if there’s a heaven, I want to see it.” – Muhammad Ali.

Hal ini ia lakukan karena keinginannya untuk bermanfaat bagi orang banyak. “Gua pengen setidaknya sekali saja dalam hidup gua untuk bisa memanfaatkan massa yang sudah gua raih, yang sudah gua perjuangkan, yang sudah gua dapatkan, yaitu kalian semua, 10 juta subscribers, dan gua pengen memaksimalkan kalian semua untuk tindakan kebaikan kaya gini.” Ujarnya dalam video Instagram (9/5).

Windah Basudara: 1M untuk 20 Lembaga

Windah Basudara
Windah Basudara dalam Instagramnya

Uang yang akan terkumpul nantinya akan disalurkan ke 20 lembaga di Kitabisa.com. Masing-masing lembaga akan menerima 50 juta rupiah. Lembaga-lembaga yang ditargetkan meliputi panti anak-anak yatim piatu, anak-anak di daerah yang membutuhkan pendidikan, rumah ibadah, daerah pasca bencana alam, hewan-hewan yang membutuhkan, dan masih banyak lagi.

Dari Bang Windah sendiri ia akan menyalurkan 50 juta rupiah ke beberapa lembaga yang mengurus anak-anak pengidap kanker atau yang memiliki penyakit khusus. Hal ini dilakukan Bang Windah karena ia melihat sendiri perjuangan mereka menghadapi penyakit bertahun-tahun.

Acara charity ini juga akan menampilkan bermain game-game terbaik pilihan Bang Windah untuk seru-seruan bersama. Selain itu, Bang Windah juga sudah menyiapkan surprise yang selalu menjadi daya tarik untuk penontonnya.

Baca juga: 

“Dan gak cuma itu aja, nantinya akan ada sebuah surprise yang gua yakin cukup bikin kalian terkejut, ya.” Ucap Bang Windah.

Nantinya juga Bang Windah beserta teman-temannya akan mengajak 10 besar donatur untuk ikut makan malam bersama di restoran tempat ia dulu berjuang. Kemudian acara makan malam tersebut akan dijadikan video blog (vlog) di kanal YouTube teman-teman Bang Windah. Hal ini bertujuan untuk menjadikan penonton setianya sebagai bagian dari satu kesatuan Kanal YouTube Windah Basudara.

Demikian pembahasan Windah Basudara Akan Live Kembali di YouTube! Ikuti informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.