Tag Archives: streamer

Apex Legends Battle Royale Terkompetitif, Kata Dr Disrespect

GAMEFINITY.ID, Bandung – Dr Disrespect telah terkenal sebagai streamer dan player berbagai game shooter battle royale seperti H1Z1 dan PUBG. Ia juga dikenal karena mengemukakan pendapat secara blak-blakan, apalagi jika berbicara tentang game. Baru-baru ini, ia berkomentar tentang Apex Legends, game battle royale buatan EA yang digandrungi pemain akhir-akhir ini.

Menurut Dr Disrespect, Apex Legends Tidak Akan Segera Mati

Apex Legends
Dr Disrespect menyatakan Apex Legends lebih baik daripada Fornite dan Call of Duty: Warzone

Dalam salah satu live stream terbarunya di YouTube, Dr Disrespect telah berkomentar tentang Apex Legends yang telah memasuki season 14. Komentar itu dipicu oleh salah satu penontonnya yang bertanya apakah game battle royale besutan EA dan Respawn Entertainment itu akan segera mati.

“Jelas-jelas tidak,” jawab Dr Disrespect dilansir dari Comicbook, “Kurasa mereka [EA dan Respawn Entertainment] punya formula yang … mereka terapkan, dan mereka juga punya satu tim pengembang hebat yang mengerjakannya. Game itu [Apex Legends] konsisten berubah. Dan secara harfiah, [Apex Legends] game battle royale terkompetitif. Maksudku, pasti.”

Dr Disrespect telah membandingkan dengan game battle royale lain seperti Call of Duty: Warzone dan Fortnite. Menurutnya, keduanya tidak mampu mendekati tingkat yang berhasil dicapai Apex Legends sebagai game battle royale terkompetitif. Ia juga menambah pemain harus mengandalkan berbagai skill dalam setiap match Apex Legends.

Baca juga: Fortnite Hadirkan Kolaborasi Dragon Ball

Dirinya juga mengakui bahwa Apex Legends memiliki pendekatan “sistematis” pada ranked experience tanpa membawa “wild engagements” bagi publik.

Komentarnya Tidak Selalu Positif

Namun, ia tidak selalu bertanggapan positif terhadap Apex Legends. Sebelumnya, streamer berusia 40 tahun itu telah mengkritik game itu karena pemainnya mampu menggunakan shield secara berlebihan. Ia juga mengakui Apex Legends tidak selalu menyenangkan untuk ditonton.

Dr Disrespect Juga Mengembangkan Game

Dr Disrespect Deadrop
Deadrop, game shooter yang dikembangkan Dr Disrespect, menuai kritik

Sementara itu, Dr Disrespect juga sedang mengembangkan game FPS-nya sendiri. Game-nya itu berjudul Deadrop dan dideskripsikan sebagai vertical extraction shooter.

Sayangnya, begitu cuplikan gameplay awalnya muncul, warganet berbondong-bondong mengkritik tidak sesuai ekspektasi dan sama sekali tidak terasah. Warganet mengingatkan klaim Dr Disrespect bahwa Deadrop akan mengalahkan Call of Duty: Modern Warfare 2 yang akan rilis Oktober ini.

Meski citranya yang menuai kontroversi, begitu pula game buatannya yang memicu kritik, Dr Disrespect masih menguatkan citranya sebagai salah satu streamer game terkenal di dunia.

IShowSpeed Diringkus Polisi Saat Sedang Livestream

GAMEFINITY.ID, Pati – Fenomena prank bukanlah hal yang baru di era modern saat ini. Tujuan utama kegiatan ini hanya untuk hiburan dengan cara menjahili seseorang. Namun terkadang tak sedikit prank yang melampaui batas hingga tidak bisa dikatakan sebagai lelucon semata. Swatting merupakan salah satu prank yang bisa dibilang cukup ekstrim. Pasalnya kegiatan ini sampai melibatkan pihak kepolisian. Streamer terkenal IShowSpeed merupakan korban baru dari prank tak bermoral ini.

Mengenal Swatting

Swatting dilakukan dengan cara memberikan laporan palsu ke 911 tentang adanya kondisi darurat di alamat sasaran. Nantinya pihak kepolisian akan langsung merespon dengan mendatangi lokasi tersebut. Korban yang tidak tahu apa-apa hanya bisa pasrah sambil menjelaskan apa yang sebenarnya terjadi. Tak hanya korban, petugas yang turun ke lapangan juga harus pulang dengan sia-sia akibat laporan palsu tersebut. Beberapa negara telah memberikan sanksi pidana bagi pelaku prank berbahaya ini, meski begitu prank ini masih saja sering terjadi.

IShowSpeed Menjadi Korban Prank Berbahaya Ini

Streamer YouTube yang sedang naik daun, IShowSpeed ​​adalah salah satu public figur yang baru-baru ini menjadi korban Swatting. Empat juta penonton telah menonton video dia yang sedang diringkus pihak kepolisian.

Lebih dari empat juta penggemar IShowSpeed ​​​​menonton livestream berjudul “wtf” pada hari Senin, 8 Agustus. Mereka pun dikejutkan saat YouTuber favorit mereka tiba-tiba diborgol dan dikelilingi oleh tiga petugas polisi Cincinnati. Kameramen pada video tersebut mencoba untuk mendekati kelompok polisi tadi untuk memberi tahu bahwa IShowSpeed ​​merupakan korban Swatting, tapi salah satu pertugas justru memerintahkan dia untuk mundur. Dalam video tersebut IShowSpeed ​​berbicara kepada petugas, “I didn’t know, bro. Oh my God, bro. I swear I didn’t do anything.

Petugas lain kemudian maju dan mengawal kameramen menjauh dari tempat kejadian. Petugas kemudian tampak secara fisik mengambil telepon dari tangan kameramen sebelum menaruhnya di meja terdekat. Terdengar percakapan yang teredam antara IShowSpeed ​​dan petugas kepolisian. Meskipun kata-katanya sulit dipahami, tapi sepertinya pihak petugas paham bahwa IShowSpeed memang menjadi korban swatting.

IShowSpeed memang terkenal sering melakukan hal-hal kontroversi saat sedang melakukan livestream. Sebelumnya IShowSpeed telah dinyatakan di ban di hampir semua game Riot karena perilaku toxic-nya yang dianggap berlebihan. Kemudian pada 4 Juli lalu IShowSpeed pernah didatangi oleh pemadam kebakaran karena diketahui menyalakan kembang api di dalam ruangan. Namun level kotroversial saat ini berada di tingkat yang jauh berbeda.

Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputar game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Twitch Akan Mulai Melarang Gambling Stream

GAMEFINITY.ID, PATI – Judi merupakan permainan yang sudah lama ada. Permainan ini menawarkan pemainnya keuntungan yang sangat besar meski dengan modal sekecil mungkin. Meski begitu resiko kehilangan juga tidak kalah besar. Seiring berjalannya zaman, perjudian juga semakin maju. Saat ini judi sudah masuk secara luas di ranah digital. Menurut laporan dari Bloomberg, salah seorang penonton twitch jatuh bangkrut setelah terhasut streamer favoritnya untuk memainkan judi crypto di twitch. Tentu saja tidak hanya satu orang saja yang telah  jatuh ke dalam lubang kebangkurtan ini. Apa yang membuat hal ini terjadi?

Trend Streaming Judi

Saat ini ‘Slot’, salah satu jenis perjudian berada pada urutan ketujuh sebagai kategori yang paling banyak ditonton di Twitch. Mengalahkan beberapa game yang dianggap sebagai raksasa streaming, seperti Fortnite, Apex Legend, dan CSGO. Bayaran yang begitu besar membuat para streamer tergiur untuk menandatangani kontrak dengan situs perjudian crypto dengan tujuan mempromosikan situs mereka ke audiens.

Twitch
Judi Crypto Semakin Populer di platform streaming Twitch

Bloomberg juga menghitung rincian aliran uang antara streamer dan juga situs judi. Salah satu streamer terkenal, Trainwreckstv menyatakan dengan angkuh bahwa ia menghasilkan lebih dari 1 juta dolar dalam sebulan dari kesepakatannya dengan situs judi, sementara Stake dilaporkan menghasilkan 119 juta dolar dalam satu bulan berkat kesepakatannya dengan xQc. Jumlah yang sangat fantastis.

Sementara para streamer menikmati lautan uang, para penonton setia mereka justru mengalami krisis finansial, tabungan habis, dan terlilit hutang. Sangat kontras sekali dengan kemewahan yang di dapatkan oleh para streamer melalui judi crypto.

Baca Juga : Streamer Twitch Tamatkan Elden Ring Tanpa Terkena Hit

Langkah Yang Diambil Twitch

Reporter Bloomberg sempat mewawancarai juru bicara Twitch, yang mengonfirmasi bahwa Twitch saat ini sedang “melihat lebih dalam” tentang perjudian di platform mereka. Menunjukkan bahwa mereka sepertinya bersiap untuk mengambil tindakan terhadap tren semacam ini. 

Selain itu, Twitch ikut memantau perkembangan konten perjudian secara menyeluruh dengan maksud untuk mengurangi potensi bahaya bagi komunitas global platform mereka. Dengan demikian, Twitch telah membatasi streamer untuk membagikan tautan rujukan ke beberapa situs web judi. Meski begitu, banyak yang masih bisa menyiasatinya dengan pesan obrolan dan cara iklan lainnya.

Bagi sebagian orang mungkin sudah terlambat, dan sulit untuk tidak berpikir bahwa Twitch mungkin cenderung bergerak pelan untuk membatasi hubungan yang menghasilkan begitu banyak uang untuk semua orang kecuali penonton.

Bagaimana menurut kalian dengan tren semacam ini?

Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputar game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Tutorial Mudah Live Streaming Mobile Legends di Tiktok

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Live streaming kini menjadi sebuah pekerjaan dan profesi baru. Tidak hanya digandrungi oleh para gamers, tetapi juga banyak individu yang memang bukan gamers melakukannya. Live streaming memang menjadi sarana yang mudah dan cepat serta menghasilkan uang daripada membuat konten yang menunggu viral. Tiktok adalah aplikasi yang dibilang baru dalm dunia sosial media, tetapi sudah digandrungi oleh gamer untuk live streaming. Lalu bagaimana caranya untuk live streaming di Tiktok untu para player Mobile Legends?

Untuk para player Mobile Legends yang baru ingin merintis sebagai live streamer, Tiktok adalah pilihan yang bagus setelah Nimo TV akhirnya tutup. Akan tetapi, bagaimana caranya untuk melakukan live streaming di Tiktok. Nah, Gamefinity udah siapin tutorial sederhana yang bisa dengan cepat kamu ikutin untuk live streaming di Tiktok.

  • Pertama, masuk ke dalam aplikasi Tiktok.
  • Pada page awal yang muncul, pilihlah tanda plus “+” yang berada di bagian tengah bawah.

Live Streaming Tiktok

  • Tiktok akan menampilkan ke kamera. Pada bagian bawah terdapat pilihan yang bisa dipilih, geser dan pilih live.

Tutorial Live Streaming

  • Tampilan live streaming akan menampilkan pilihan menu.

Tutorial Live Streaming

  • Untuk gamers atau player Mobile Legends, pilih Game Seluler.
  • Pilih kualitas video yang akan digunakan. Ini berpengaruh pada tayangan live streaming. Disarankan untuk player yang rentan gangguan sinyal menggunakan kualitas 360P agar live streaming stabil.

Baca juga; Hero Marksman, Counter Marksman di Gold Lane

  • Jangan lupa untuk atur judul live streaming kalian, itu akan menambah menarik live streaming kalian.

Tutorial Live Streaming

  • Di bagian bawah Judul, pilih kategori game yang akan dimainkan pada sesi live streaming.
  • Sebelum memulai live streaming, kalian dapat menambahkan moderator dengan mengundang teman atau follower tiktok kalian. Untuk mengatur moderator, kalian bisa pilih pengaturan. Moderator live streaming nantinya akan bertugas membalas atau menyortir pertanyaan ketika kalian live streaming.
  • Jika dirasa cukup untuk melakukan live streaming, klik Go Live atau Mulai Siaran Langsung.
  • Jangan langsung keluar, karena Tiktok akan memberikan opsi untuk membuka langsung ke game yang sudah kalian pilih tadi.

Nah, tutorial ini berlaku untuk live streaming di gadget dan bukan layar PC. Untuk di PC sendiri Tiktok sudah menyediakan live studio, di sana nanti live streaming melalui gadgetmu akan tampil di layar PC dan dapat diatur juga melalui PC.

Tentu saja untuk para gamers yang ingin live streaming di Tiktok ada ketentuan yang berlaku, sehingga kalian dapat melakukan live streaming di Tiktok. Aplikasi Tiktok yang kalian miliki haruslah memiliki versi paling ter-update. Selain itu, jumlah follower di Tiktok untuk melakukan live streaming minimal memiliki 1000 follower. Nah, untuk itu kaliah harus segara menaikan followers Tiktok sampai 1000 agar dapat menjadi live streamer.

Streamer League Of Legends Dihukum Ban Akibat Stream Sniping

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Seorang Streamer League of Legends asal Korea Selatan, menjadi korban stream sniping, dan terjebak selama tiga jam dalam sebuah pertandingan. Tidak hanya itu, sistem juga mendeteksinya dengan pelanggaran Griefing, yang kemudian menghukumnya dengan larangan bermain selama 14 hari.

Stream Sniping merupakan aksi kecurangan dalam sebuah permainan yang mana para pelaku kecurangan (Sniper) mengincar Streamer sebagai target utama. Tidak hanya menjengkelkan, aksi kecurangan ini tak jarang menimbulkan masalah bagi para Streamer. Salah satunya adalah hukuman banned yang kemungkinan diakibatkan oleh laporan palsu dari para Sniper.

Mengutip dari laman web Dot Esports, seorang Streamer asal Korea Selatan, Kim “kkyuahri” So-Hyun, dilaporkan harus menerima hukuman ban 14 hari dalam game League of Legends. Ia menerima hukuman larangan bermain akibat stream sniping, saat melakukan live streaming di salah satu platform streaming Korea, AfreecaTV.

Kkyuahri bertemu dengan empat orang Sniper yang yang sengaja menguncinya dalam sebuah pertandingan panjang. Dua dari Sniper bermain dalam timnya, sementara dua lainnya berada dalam tim lawan. Keempat Sniper ini pun sengaja bertukar informasi, demi memperpanjang durasi pertandingan hingga lebih dari tiga jam.

Upaya untuk meninggalkan pertandingan dengan surrender vote juga gagal dilakukan, karena suara mayoritas selalu menolak untuk mengakhiri jalannya pertandingan. Hingga pada akhirnya sang Streamer harus terbunuh sebanyak 120 kali sebelum pertandingan berakhir. Bahkan kkyuahri  juga tampak putus asa di tengah-tengah pertandingan dan lebih memilih untuk memainkan game FIFA sembari menunggu pertandingan tersebut berakhir.

Baca juga: Global Ban Disebut-sebut Akan Rugikan Pro Player MLBB

Streamer
AfreecaTV | Hukuman Ban 14 Hari Untuk Sang Streamer

Hukuman Ban 14 Hari Untuk Sang Streamer

Meski putus asa, Kkyuahri lebih memilih untuk bertahan dalam pertandingan, dengan harapan agar ia tidak menerima hukuman ban, maupun AFK akibat rage quit. Namun sepertinya, sistem tetap mendeteksi aktifitasnya dengan pelanggaran Griefing, yang kemudian memberikan hukuman ban selama 14 hari.

Pemberian hukuman ban ini kemungkinan besar dipicu oleh tingginya jumlah kematian yang dialami oleh sang streamer selama pertandingan, atau bahkan akibat dari laporan massal yang dilakukan oleh para Sniper.

Server League of Legends Korea memang terkenal dengan masalah stream sniping-nya. Bahkan tak jarang hal ini digunakan untuk hal yang lebih buruk, dengan mempertaruhkan uang pada hasil pertandingan para Streamer.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di Gamefinity.id.

Streamer Technoblade Meninggal Dunia Karena Kanker

GAMEFINITY.ID, Bandung – Technoblade, salah satu streamer Minecraft favorit penggemar, telah meninggal dunia pada usia 23 tahun. Ia telah mengumumkan bahwa ia divonis menderita sarcoma stadium empat, sebuah kanker langka yang menyerang tulang dan jaringan lunak.

Sampai akhir hayatnya, Technoblade telah sukses menarik lebih dari 11 juta pelanggan di channel YouTube-nya. Streamer tersebut telah terkenal melakukan livestreaming dan mengunggah klip dirinya bermain Minecraft. Ia juga berhasil membuat penonton mengira nama aslinya Dave.

Video Terakhir Technoblade Diunggah Pihak Keluarga

Hello, everyone, Technoblade here. If you’re watching this, I’m dead. (Halo, semua. Technoblade di sini. Kalau kamu sedang menonton, aku sudah mati.)” Itulah penggalan awal pesan yang dibacakan ayahnya.

Ia juga mengungkapkan nama aslinya Alex alih-alih Dave sambil mengenang keberhasilan dalam melakukan prank. Sang streamer juga berterima kasih pada pelanggan toko merchandise-nya. Berkat penjualan tersebut, adik-adiknya bisa berkuliah.

If I had another 100 lives, I think I would choose to be Technoblade again every single time, as those were the happiest years of my life. (Kalau aku masih punya 100 nyawa lain, kurasa aku akan jadi Technoblade lagi sepanjang waktu, karena itulah waktu-waktu terbaik sepanjang hidupku.)”

Technoblade's father
Sang ayah membacakan pesan terakhir di video terakhir Technoblade

Setelah membacakan pesan terakhir Technoblade di video, sang ayah mengungkap keduanya telah mempertimbangkan menggarap video terakhir. Namun, Alex kesulitan dalam menulis sebuah pesan terakhir karena dampak penyakit yang diderita.

Sang ayah menyatakan Technoblade meninggal setelah selesai menulis pesan tersebut. Ia juga berterima kasih pada seluruh penggemar yang telah terhibur dari awal.

Saat tulisan ini ditulis, video tersebut berhasil mendapat 32 juta kali penayangan.

Baca juga: Caster Legendaris Dota 2, Dunoo Meninggal Dunia Akibat COVID-19

Streamer Lain Ikut Berduka

Dilansir dari BBC dan The Verge, beberapa streamer terkenal telah menganggapi video dan kabar kematian Technoblade melalui Twitter.

Rest in peace, sobat besar. Kamu akan selalu menjadi legenda,” tanggap J Schlatt.

Rest in peace Technoblade. Dia selalu memperlakukanku dengan kebaikan tulus dan tidak pernah mengucilkanku sama sekali,” cuit Captain Puffy.

“Benar-benar lucu. Benar-benar berbakat. Gone too soon,” ungkap Ted Nivison.

“Terima kasih banyak untuk semua yang kamu lakukan. Dunia ini takkan sama tanpamu,” cuit Eret.

Toko Merchandise-nya Tetap Buka

Sang ayah juga mengungkap toko merchandise Technoblade akan tetap buka. Kali ini, sebagian dari penjualan akan disumbangkan untuk amal.

Gamefinity ingin mengucapkan terima kasih untuk Technoblade karena telah menghibur kita semua. Selamat tinggal, Technoblade, Jasamu  untuk seluruh komunitas Minecraft tidak akan kami lupakan.