Tag Archives: supernatural

Review Death Parade, Anime Penuh Plot Twist mengenai Kehidupan Setelah Kematian

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Death Parade merupakan salah satu anime ber-genre Supernatural yang digarap oleh studio Madhouse dan jadi salah satu anime original Madhouse. Anime yang bercerita tentang kehidupan setelah kematian di Quindecim.

Sinopsis Death Parade, Anime Penuh Plot Twist mengenai Kehidupan Setelah Kematian

Death Parade ini mengambil latar belakang ceritanya di tempat khusus yang disebut Quindecim, di mana manusia yang telah meninggal akan menghadapi penilaian apakah mereka akan di-reinkarnasi atau masuk ke dalam kehampaan.

Perkembangan Manusiawi Karakter Utama, Decim

Salah satu aspek menarik dari Death Parade adalah fokusnya pada karakter bernama Decim, seorang bartender atau juri yang cenderung bersikap kaku. Decim adalah sosok misterius yang tugasnya adalah menilai perilaku manusia setelah kematian mereka. Ia harus membuat keputusan penting apakah seseorang pantas untuk hidup kembali dalam wujud reinkarnasi atau harus menghadapi kehampaan abadi.

Death Parade, Penuh Plot Twist Kehidupan Setelah Kematian

Cerita menjadi semakin menarik ketika Decim bertemu dengan Chiyuki, seorang manusia yang meninggal dan memiliki kesadaran penuh akan kematian. Chiyuki menjadi juri bersama Decim, dan peran Chiyuki dalam cerita adalah membuka mata Decim tentang perasaan manusia dan kehidupan mereka sebelum kematian. Chiyuki sendiri adalah karakter yang sangat empatik dan peka terhadap perasaan manusia, dan dia berusaha untuk mengajar Decim cara menilai manusia dengan lebih baik, tanpa mengandalkan trauma masa lalu mereka atau melakukan penekanan paksa.

Kunci Perkembangan Karakter yang Menarik

Selama menjadi juri di Quindecim, Chiyuki juga berusaha untuk mengembalikan ingatan masa lalunya yang kabur. Ini menciptakan lapisan kecerdasan emosional dalam cerita, yang menggambarkan bagaimana proses penilaian manusia di tempat ini tidak selalu hitam putih, tetapi penuh dengan nuansa dan konflik emosional.

Death Parade, Penuh Plot Twist Kehidupan Setelah Kematian

Death Parade dengan brilian menggabungkan elemen-elemen supernatural dengan refleksi mendalam tentang moralitas dan perasaan manusia. Cerita ini mengajak penonton untuk berfikir tentang kehidupan, kematian, dan konsekuensi dari perbuatan mereka saat mereka masih hidup. Selain itu, perjalanan perkembangan karakter Decim dan Chiyuki membuat anime ini lebih hidup dan menggugah perasaan penonton.

Baca Juga:

Secara keseluruhan, Death Parade adalah anime yang penuh dengan misteri, plot twist yang tak terduga, dan pertanyaan filosofis tentang kehidupan dan kematian. Itu menghadirkan pengalaman menonton yang mendalam dan akan membuat pemirsa berpikir lebih jauh tentang arti kehidupan dan kematian.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Serial Anime My Happy Marriage Umumkan Season Kedua

GAMEFINITY.ID, Bandung – My Happy Marriage telah sukses mencuri perhatian sebagai salah satu serial anime terpopuler musim panas 2023. Kabar baiknya lagi, serial anime adaptasi dari light novel karya Akumi Agitogi itu sudah resmi mendapat season 2. Saat ini, belum diketahui kapan serial anime produksi Kinema Citrus itu akan kembali, namun penggemar pastinya sangat bersemangat untuk melihat kelanjutan cerita romance ala Cinderella klasik tersebut.

My Happy Marriage Dipastikan Kembali dengan Season 2

My Happy Marriage season 2 visual announcement

Kabar ini pertama kali diumumkan oleh Akumi Akitogi selaku pengarang light novel-nya. Ia mengumumkan serial anime My Happy Marriage dipastikann kembali dengan season 2 tanpa jadwal pastinya. Sang pengarang juga membagikan visual karakter kedua tokoh utama, Miyo Saimori dan Kiyoka Kudo.

Kadokawa juga merilis video pengumuman di YouTube yang menampilkan kedua seiyuu tokoh utama, Reina Ueda dan Kaito Ishikawa. Keduanya mengumumkan melalui video bertakarir bahasa Inggris itu bahwa kisah cinta Miyo dan Kiyoka akan berlanjut.

Berhasil Capai Top 10 di Netflix!

Serial anime My Happy Marriage tayang perdana pada 5 Juli 2023 di Tokyo MX. Netflix selaku pemegang hak serial tersebut di luar Jepang, juga mulai menayangkannya pada tanggal yang sama secara internasional.

Menurut What’s on Netflix, serial anime Kinema Citrus itu berhasil mencapai top 10 selama tujuh minggu pertamanya dengan total 29 juta jam tayang. My Happy Marriage debut pada periode 9-16 Juli 2023 di posisi keenam dengan 1,6 juta jam tayang.

Posisi tertingginya tercapai pada periode 6-13 Agustus 2023. Saat itu, serial anime romance supernatural tersebut berhasil mencapai posisi ketiga dengan 5,5 juta jam tayang. Ini membuktikan kepopuleran My Happy Marriage bukan hanya dari kalangan penggemar anime, tetapi juga penonton mainstream internasional.

Baca juga:

Serial light novel-nya sendiri pertama kali muncul pada 2019 oleh Fujimi Shobo setelah populer di situs SHosetsuka ni Naro. Sebelum light novel-nya muncul, terdapat adaptasi serial manga yang debut di Gangan Online terbitan Square Enix pada Desember 2018.

Jika ingin menonton My Happy Marriage dari awal, kamu bisa catch-up eksklusif di Netflix.

Produksi Stranger Things Season 5 Ditunda karena Mogok Kerja

GAMEFINITY.ID, Bandung – Penggemar Stranger Things tampaknya harus menunggu lebih lama. Pasalnya produksi season kelima dan terakhir serial original Netflix favorit itu mengalami penundaan. Penyebabnya tidak lain adalah mogok kerja yang sedang dilakukan berbagai penulis Hollywood. Ini menjadi satu lagi serial televisi yang terdampak karena mogok kerja dari Writers’ Guild of America (WGA).

Duffer Brothers Memilih Menunda Produksi Stranger Things Season 5

Stranger Things season 5 production delayed 2
Produksi Stranger Things Season 5 ditunda karena mogok kerja penulis Hollywood

Menghadapi kemungkinan proses syuting akan berjalan tanpa pendampingan penulis dan showrunner, The Duffer Brothers memilih untuk menunda produksi serial original Netflix populer itu. Pasalnya, WGA sudah menetapkan aturan agar penulis tidak boleh terlibat secara aktif dalam produksi film dan serial televisi apapun, baik itu dalam penulisan atau pengarahan kreatif.

“Penulisan tidak berhenti saat syuting dimulai. Sementara kami sangat bersemangat untuk memulai produksi dengan pemeran dan kru yang luar biasa, tidak mungkin kami lakukan saat mogok kerja. Kami berharap sebuah kesepakatan yang adil dapat tercapai agar kami dapat kembali bekerja. Sampai saat itu – over and out. #wgastrong,” tulis The Duffer Brothers melalui Twitter resmi mereka.

Baca juga:

Deadline mendapati produksi season kelima awalnya akan dimulai dalam waktu dekat. Semua naskah episode season kelima juga dipercaya sudah ditulis. Penulisan naskah tersebut sudah dimulai 2 Agustus tahun lalu. Saat ini, belum ada jadwal baru untuk memulai produksi season terakhir Stranger Things.

Dampak Mogok Kerja Penulis Hollywood Semakin Terasa Bagi Industri Perfilman

Stranger Things season 5 delayed by writers strike
Mogok kerja penulis Hollywood semakin berdampak industri perfilman, terutama serial televisi

Kabar ini terungkap setelah minggu pertama mogok kerja yang dilakukan ribuan penulis Hollywood. WGA tidak mencapai kesepakatan dengan studio Hollywood. Mereka meminta transparansi jumlah tontonan dari layanan streaming, kenaikan upah, dan perlindungan dari penggunaan AI.

Baca juga:

Beberapa serial televisi seperti The Lord of the Rings: Rings of Power dan House of the Dragons justru lanjut produksi tanpa showrunner. Namun, banyak serial televisi seperti Abbott Elementary, Cobra Kai, Yellowjackets, dan Big Mouth menunda atau menghentikan proses produksi akibat mogok kerja.

Saat ini belum diketahui kapan produksi Stranger Things season 5 akan dimulai.

The Boroughs, Project Suksesor Kreator Stranger Things

GAMEFINITY.ID, Bandung – Tidak ingin puas dengan hanya franchise Stranger Things, Matt dan Ross Duffer atau lebih dikenal sebagai The Duffer Brothers, akan membuat satu lagi serial TV di Netflix. Serial tersebut adalah The Boroughs yang bergenre misteri supernatural. Kali ini, mereka akan berperan sebagai produser eksekutif alih-alih kreatornya.

Baca juga:

The Boroughs, Serial Terbaru Produksi Kreator Stranger Things

Menurut laman resmi Netflix, The Boroughs mengambil fokus pada sebuah komunitas pensiunan di sebuah gurun New Mexico yang indah. Para tokoh utama dari kalangan tersebut harus menghentikan ancaman dari sebuah dunia lain yang ingin mencuri waktu.

The Boroughs from Stranger Things creator 2
Jeffrey Addiss dan Will Matthew menjadi kreator dari The Boroughs yang diproduseri The Duffer Brothers

Seperti yang sudah disebut sebelumnya, The Duffer Brothers akan menjadi produser eksekutif serial original Netflix itu. Jeffrey Addiss dan Will Matthews akan menjadi kreator dan showrunner-nya. Addiss dan Matthews sebelumnya ikut berperan dalam produksi The Dark Crystal: Age of Resistance, serial original Netflix yang diproduksi The Jim Henson Company.

“Mereka membawa keseimbangan karisma dan horor yang sempurna bagi cerita kami. Kami tidak sabar untuk melihat penonton di seluruh dunia mengungkap misteri gelap di balik keindahan The Boroughs,” tulis Jeffrey Addiss dan Will Matthews.

Baca juga:

“Kami sudah lama menjadi penggemar karya Jeff dan Will, dan saat mereka memberi ide untuk The Boroughs pada kami, kami langsung tahu mereka punya sesuatu yang sangat spesial di tangan mereka. Sementara heroes di The Boroughs lebih tua daripada anak-anak di Stranger Things, mereka menjadi kumpulan sosok orang yang saling tidak cocok sekaligus dapat dicintai, dan kami tidak sabar melihat kalian bergabung dalam sebuah petualangan mengeramkan, lucu, dan sangat menyentuh,” tulis The Duffer Brothers.

Karya The Duffer Brothers yang Akan Datang di Netflix

The Boroughs from Stranger Things creator
The Duffer Brothers masih memiliki berbagai proyek lain di Netflix

Baca juga:

Tidak hanya Stranger Things yang akan berakhir dengan season kelima dan juga The Boroughs, The Duffer Brothers masih memiliki berbagai proyek di Netflix. Baru-baru ini, mereka mengumumkan sedang mengerjakan serial animasi Stranger Things dan juga sebuah serial spin-off live action.

Selain itu, The Duffer Brothers juga sedang mengerjakan adaptasi Death Note dalam bentuk serial live action yang ditulis Halia Abdel-Meguid. Mereka juga sedang mengerjakan adaptasi dari novel The Talisman karya Stephen King dan Peter Straub.

Stranger Things Resmi Dapat Spin-off Serial Animasi!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Stranger Things memang akan berakhir dengan season 5, tapi Netflix tampaknya tidak mau berpuas diri dengan kesuksesannya. Platform streaming raksasa itu ingin memperluas universe serial televisi supernatural horror ikonik populer secara global itu. Mereka akan membuat serial animasi bergaya Saturday morning cartoon.

Semenjak penayangan perdananya pada tahun 2016, Stranger Things berhasil memukau kritikus dan penonton. Serial original Netflix itu konsisten mencapai jumlah tayang tinggi setiap penayangan perdana season-nya. Serial buatan The Duffer Brothers itu berhasil kembali melambungkan nama aktris kondang Winona Ryder. Berbagai aktor muda yang membintangi serial tersebut seperti Millie Bobby Brown, Charlie Heaton, dan Noah Schnapp juga berhasil menjadi terkenal sebagai kalangan papan atas.

Baca juga:

The Duffer Brothers Jadi Produser Eksekutif Serial Animasi Stranger Things

Menurut laman resmi Netflix, The Duffer Brothers akan menjadi produser eksekutif melalui production house Upside Down Pictures. Shawn Levy, Dan Cohen, dan Eric Robles juga akan mengambil peran yang sama.

“Kami selalu bermimpu serial animasi Stranger Things ala Saturday morning cartoon yang kami cintai saat kecil, dan untuk menyaksikan mimpi ini terwujud benar-benar menyenangkan,” tutur The Duffer Brothers.

“Kami tidak bisa lebih takjub oleh gagasan Eric Robles dan timnya – naskah dan artwork-nya luar biasa, dan kami tidak sabar menunggu untuk membagikan detail lebih lanjutnya pada kalian! Petualangan berlanjut…”

Baca juga:

Bagi yang belum tahu, Saturday morning cartoons merupakan kartun yang tayang setiap hari Sabtu pagi di saluran TV free-to-air Amerika Serikat. Jenis kartun ini marak pada era 70-an hingga 90-an. Namun, saat ini, mayoritas saluran TV free-to-air di AS sudah tidak menayangkan kartun setiap Sabtu pagi dan menggantikannya dengan acara edukasi.

Universe Serial Garapan The Duffer Brothers Semakin Merambah

Serial animasi spin-off dan season terakhir bukan satu-satunya proyek Stranger Things yang akan datang. Terdapat pula berbagai proyek yang akan datang seperti sebuah game VR yang akan rilis.

Stranger Things The First Shadow
Stranger Things: The First Shadow, drama di West End, London

Netflix juga mengumumkan serial spin-off live action tahun lalu. Selain itu, drama teater Stranger Things: The First Shadow bakal datang ke West End di London November ini. Tiket untuk menonton drama West End itu sudah tersedia untuk pemesanan.

Baca juga:

The Duffer Brothers juga memiliki berbagai proyek di luar Stranger Things bersama Netflix. Mereka sedang mengerjakan serial live action Death Note dan juga serial adaptasi The Talisman dari novel karya Stephen King dan Peter Straub.

Anime Horor Supernatural Dark Gathering akan Segera Tayang

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Salah satu manga horor supernatural Dark Gathering akan dapatkan adaptasi anime-nya segera di bulan Juli 2023. Series manga yang telah berjalan selama 3 tahun dimulai dari Maret 2019 sejauh ini telah memiliki setidaknya 11 volume.

Dark Gathering sendiri manga-nya di tulis oleh Kenichi Kondo di majalah Shounen Jump Square Shueisha dalam sub list shounen. Dikabarkan bahwa untuk animasinya akan tayang pada tahun ini di 2023 mendatang.

Dark Gathering akan Hadir di Bulan Juli                                         

Anime Horor Supernatural Dark Gathering akan Segera Tayang

Animanga yang bercerita tentang Keitarou Gentouga yang seorang mahasiswa baru yang benci kepada hantu. Sayangnya dirinya memiliki bakat untuk menarik perhatian roh sekitarnya.

Dark Gathering atau dalam bahasa Jepangnya Daku Gyazuringu ini akan diadaptasi atau dikerjakan oleh studio OLM dan akan tayang pada bulan Juli 2023 mendatang. Melibatkan beberapa staff produksi seperti Hiroshi sebagai sutradara, Yoshida, Andou, Yusuke, lalu ada Kohta yang akan menjadi komposer musik untuk anime ini, dan banyak lagi.

Anime Horor Supernatural Dark Gathering akan Segera Tayang

Setidaknya ada 4 karakter yang akan dapat screentime cukup lama, seperti Keitarou dengan VA Shimazaki Nobunaga, Houzuki Yayoi dengan VA Sasahara Yuu, Houzuki Eiko dengan VA Hanazawa Kana, dan Kamiyo Ai dengan VA Kawaguchi Rina.

Untuk tanggal tayang anime ini belum di informasikan, namun dari beberapa pihak dan portal Jejepangan menginformasikan bahwa Dark Gathering ini akan hadir pada bulan Juli 2023 yang akan diterbitkan oleh Masuda. Seertinya juga anime ini akan berjumlah 12 episode/ 1 seasons.

Baca Juga :

Sinopsis

Bercerita tentang mahasiswa baru atau biasa dikenal dengan maba bernama Keitarou Gentouga yang sangat membenci hantu. Sialnya Keitarou memiliki daya pikat atau hal yang dapat memikat kehadiran roh disekitarnya.

Hal ini sebelumnya melibatkan dirinya dala kecelakaan spiritual di tangan kanannya, dan temannya yang terlibat perpecahan baku tembak. Hal ini menjadikan dirinya menjadi seorang anti sosial sedikit demi sedikit. Untungnya Keitarou perlahan mulai kembali membaur dan bersosial berkat pertolongan dari teman masa kecilnya, Eiko Houzuki.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.