Tag Archives: Tabletop

Gloomhaven Versi Konsol Rilis 2023

GAMEFINITY.ID, BandungGloomhaven telah disebut-sebut sebagai standar bagi game tabletop yang mendekati pengalaman bermain Dungeons & Dragons. Versi PC-nya rilis sebagai Early Access pada July 2019 di Steam. Gloomhaven resmi keluar dari Early Access pada 20 Oktober 2021.

Gloomhaven

Dibesut oleh Flaming Fowl Studios dan Asmodee Digital, Gloomhaven merupakan game RPG dungeon crawler adaptasi dari board game yang berjudul sama. Pemain berperan sebagai sekelompok mercenaries (tentara bayaran) untuk menyelesaikan berbagai quest di Gloomhaven. Setiap karakter saling bergiliran untuk mengalahkan musuh tanpa gugur. Setiap karakter pemain juga memiliki ability dan attack sesuai dengan unique class-nya. Gloomhaven dapat dimainkan secara co-op atau single player.

Gloomhaven Akan Rilis di Konsol Pada 2023

Pihak Asmodee Digital baru-baru ini mengumumkan Gloomhaven akan rilis di konsol pada 2023. Versi konsolnya akan dibesut oleh Saber Interactive yang merupakan studio milik Embracer Group.

Dilansir dari Eurogamer, CEO Asmodee Digital Pierre Ortolan mengatakan pada press, “Kami bersemangat untuk membawa Gloomhaven kepada pemain baru di seluruh dunia bersama Saber Interactive. Kemitraan seperti ini merupakan salah satu keuntungan hebat yang kita miliki sebagai bagian dari Embracer Group. Kami juga berharap dapat memanfaatkan lebih banyak peluang untuk memberikan kepada penggemar kami ke depannya.”

Sejauh ini, belum ada kabar tanggal rilis resminya. Belum diketahui pula apakah Gloomhaven akan dirilis di Xbox Series X|S dan/atau PlayStation 5, atau juga dirilis di Nintendo Switch.

Baca juga: Blizzard Umumkan Warcraft: Arclight Rumble untuk Mobile!

DLC Pertama Sudah Hadir Di Steam

Sementara itu, Gloomhaven versi Steam telah mendapat DLC expansion berjudul Gloomhaven: Jaws of the Lion. DLC tersebut sudah rilis 17 Mei lalu di Steam.

Expansion Jaws of the Lion menghadirkan 25 cerita baru, termasuk 10 musuh dan boss baru, dan juga empat karakter mercenaries baru. Item baru juga tersedia melalui mode Guildmaster dan Gloomhaven.

Setiap pemain harus memiliki DLC Jaws of the Lion jika ingin memainkannya secara co-op.

Penggemar game tabletop dan RPG di konsol tentunya harus memasukkan Gloomhaven ke dalam wishlist-nya nanti. Untuk top up dan voucher games murah dan mudah dapat langsung klik Gamefinity.id.

Beberapa Game Switch Lite yang Tidak Mendukung Tabletop Mode

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Konsol handheld besutan Nintendo, Nintendo Switch Lite, dilaporkan tidak akan mendukung tabletop mode untuk beberapa game dari konsol pendahulunya, Nintendo Switch. Dikutip dari laman web Nintendo Life, konsol ini juga dilaporkan tidak dapat digunakan untuk memainkan beberapa judul game Nintendo seperti Nintendo Switch Sports. Meski begitu, konsol ini masih mendukung untuk memainkan game dengan gyro aiming seperti Fortnite, Splatoon 2, hingga DOOM.

Rilis pertama kali pada September 2019, Nintendo Lite ditujukan untuk para gamer kasual yang memang ingin memainkan game untuk bersantai. Oleh karena itu, konsol tersebut hadir dengan tawaran harga yang lebih rendah daripada Nintendo Switch, dan menjadikannya sebagai konsol portable-only layaknya Nintendo 3DS.

Berbeda dengan konsol Switch standar dan OLED, kontroler di Switch Lite terpasang langsung ke bagian body. Jadi akan ada beberapa judul game yang mungkin memerlukan Joy-Con tambahan, untuk dapat memainkannya. Dan tidak hanya itu, Switch Lite juga sengaja dibuat dengan tanpa dukungan Docked Mode. Yang artinya, pemain tidak akan bisa menyambungkan konsol ini dengan layar tv seperti konsol Switch standar maupun OLED.

Baca juga: Pemain Virtus.Pro Dipecat Setelah Menggambar Simbol Z

Nintendo Switch Lite
Switch Lite | Twitter: Akfamilyhome (@Akfamilyhome)

Tidak Dapat Memainkan Game Nintendo Switch Sports

Nintendo Switch Sports merupakan game keluarga terbaru dari Nintendo, yang resmi dirilis pada akhir April kemarin. Meski ditujukan untuk konsol Nintendo Switch, game ini tidak dapat dimainkan menggunakan konsol Switch Lite. Jika pemain menjalankan game tersebut dengan Switch Lite, pemain sistem akan langsung meminta pemain untuk menyambungkan konsol mereka ke layar televisi.

“Untuk orang-orang yang berencana menggunakan tabletop mode dengan Switch Sports atau menggunakannya di Switch Lite, game ini akan memaksa mode TV untuk multiplayer lokal” tulis akun Twitter Akfamilyhome (@Akfamilyhome).

Selain game Nintendo Switch Sports, berikut adalah daftar judul game yang juga tidak mendukung mode tabletop untuk konsol Switch Lite:

• 1-2-Switch
• Just Dance
• Super Mario Party
• Fitness Boxing
• Fitness Boxing 2: Rhythm & Exercise
• Ring Fit Adventure
• Nintendo Switch Sports
• Nintendo Labo

Meski tidak mendukung mode tabletop, beberapa judul game di atas masih dapat dimainkan dalam mode multiplayer lokal, dengan menggunakan Joy-Con tambahan.

Suka dengan artikel ini?

Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di https://gamefinity.id/