GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Pro Player Tim Liquid, dilaporkan telah menerima hukuman ban permanen dari semua event Super Smash Bros, St. Louis Melee, setelah bertanding dengan tanpa mematuhi protokol kesehatan. Tidak hanya itu, ia juga dilaporkan telah memaksakan diri untuk mengikuti turnamen, meski keadaan fisiknya kurang mendukung.
Mengutip dari laman web The Gamer, pro player top Super Smash Bros, Juan “Hungrybox” DeBiedma, dilaporkan telah menerima hukuman larangan bermain secara permanen dari event St. Louis Melee. Hukuman tersebut harus diterimanya, setelah ia terbukti secara sengaja tidak mematuhi protokol kesehatan, ketika bertanding dalam turnamen Double Down 2022. Dirinya bahkan sempat mengalami batuk berdarah sebelum pertandingan, karena masih belum sembuh total dari sakit pernafasan yang dialaminya.
“Aku benar-benar bangun pagi ini dan muntah darah,” tulis Hungrybox di Twitter, sebelum ia menghadiri turnamen Double Down Minggu lalu. “Pergi ke perawatan darurat pada pukul 6:00 pagi.” Tambahnya.
Meski kemudian memilih untuk mengundurkan diri dari turnamen, beberapa penggemar game Super Smash Bros sempat mengutuk aksi nekadnya. Sang pro player bahkan terancam akan menerima hukuman penalti, berupa larangan bermain oleh pihak penyelenggara turnamen.
“Komunitas dengan cepat mengutuk Hungrybox dan hal-hal tidak berbeda kali ini. (Sementara) Tanggapan terhadap berita tentang (hukuman) larangannya sebagian besar telah dipenuhi dengan persetujuan.” Tulis laman web The Gamer.
“Sementara beberapa telah mengutuk perilakunya di Double Down, yang lain menggambarkan langkah tersebut sebagai sarana untuk memberikan contoh positif ke depan.”
Baca juga: Netflix Gaet Microsoft Beri Opsi Berlangganan Dengan Iklan
Hukuman Ban Akibat Melanggar Protokol Kesehatan
Dalam turnamen Double Down 2022: Melee Minggu lalu, Hungrybox sempat menjadi sorotan karena mengikuti pertandingan tanpa mengenakan masker. Ia bahkan nekad bertanding meski telah bercerita kepada para penggemarnya, bahwa pagi itu dirinya sempat mengalami muntah darah.
Sang pro player sebenarnya telah memeriksakan diri ke pakar spesialis di fasilitas perawatan darurat, yang kemudian memberi tahunya bahwa kemungkinan besar itu adalah COVID-19 atau mungkin infeksi bakteri di area tenggorokan. Hungrybox kemudian mengkonfirmasi melalui cuitan Twitternya, bahwa sakit pernafasan yang dideritanya bukanlah COVID, dan dia juga telah menerima suntikan antibiotik dan steroid.
Hingga artikel ini ditulis, masih belum ada penjelasan resmi dari pihak St. Louis Melee terkait kabar hukum ban permanen terhadap Hungrybox.
Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di Gamefinity.id