Tag Archives: thriller

Silent Hill: Ascension Rilis Trailer Penuh Dengan Kengerian

GAMEFINITY.ID, PATI – Silent Hill: Ascension, yang merupakan entri terbaru dalam waralaba game horor ikonik Silent Hill. Silent Hill sendiri telah menjadi topik hangat dalam industri game karena baru saja mengumumkan beberapa proyek game remake dan baru. Penggemar lama dan para pemain baru sama-sama menantikan game ini dengan antusiasme. Silent Hill: Ascension sepertinya akan menjadi game Silent Hill baru yang akan rilis lebih dulu.

Trailer Silent Hill: Ascension Yang Menjanjikan

Silent Hill: Ascension baru saja merilis trailer baru yang terlihat sangat menjanjikan. Melihat trailer, sepertinya Silent Hill: Ascension akan tetap memakai formula lama yang sudah melekat dengan franchise satu ini. Monster-monster baru yang dirancang secara khusus untuk menciptakan suasana horor yang intens dan menegangkan di dalam permainan. Desain tiap monsternya juga memiliki keunikan masing-masing sehingga akan menghadirkan tantangan baru bagi para pemain yang berani menjelajahi dunia misterius Silent Hill.

Baca Juga: 

Silent Hill: Ascension akan memiliki alur cerita yang bercabang berdasarkan pilihan yang dipilih oleh pemain. Meminjam gaya naratif Telltale Games disatupadukan dengan ketakutan khas dari game klasik Silent Hill. Sebagai entri kanon di franchise Silent Hill, Ascension akan memberikan pemain lama maupun baru beberapa fenomena aneh di semesta fiksi seri.

Motoi Okamoto, produser seri Silent Hill dari Konami, mengungkapkan kegembiraannya memperkenalkan lokasi dan karakter baru kepada penggemar universe Silent Hill. Silent Hill: Ascension direncanakan tersedia untuk berbagai platform, meskipun platform spesifiknya belum diungkapkan. Kemungkinan besar Genvid dan Konami akan merilis Silent Hill: Ascension untuk konsol, PC, dan handheld konsol.

Baca Juga:

Harapan Untuk Entri Baru Setelah Lama Menghilang

Silent Hill: Ascension akan menjadi perpaduan yang sempurna antara elemen horor psikologis, atmosfer yang menakutkan, dan cerita yang mendalam. Para penggemar akan diajak dalam perjalanan gelap di Silent Hill yang dihuni oleh monster mengerikan dan teka-teki yang membingungkan. Dengan perkembangan teknologi dan desain game yang canggih, Silent Hill: Ascension mampu memberikan pengalaman bermain yang menghanyutkan dan menegangkan.

Silent Hill: Ascension telah mencuri perhatian banyak orang dengan janji pengalaman horor yang menakutkan dan cerita yang menarik. Dengan adanya monster baru yang menegangkan, penggemar dan pemain game dapat menantikan petualangan mencekam di Silent Hill yang baru dan menakutkan.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Silent Hill: Ascension? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Review Re: Zero, Antara Prioritas atau Keserakahan Abadi

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Re: Zero merupakan salah satu animanga yang memiliki konsep isekai yang cukup berbeda dengan isekai kebanyakan. isekai yang didominasi dengan MC yang overpower. Re: Zero dirilis pada tahun 2016 oleh Studio WhiteFox.

Sinopsis Re: Zero, Antara Prioritas atau Keserakahan Abadi dari Return by Death

Re: Zero bercerita tentang seorang pemuda bernama Natsuki Subaru yang tanpa diketahui dirinya berada di dunia lain yang sebelumnya dirinya ada di depan minimarket. Tidak sangka dirinya berada di dunia fantasy dalam cakupan kerajaan Lugunica.

Baca juga: Review Made in Abyss, Petualangan Nekat di Lubang Neraka

Main Character Re: Zero dengan Tingkat Naif yang Luar Biasa (8/10)

Review Re: Zero, Antara Prioritas atau Keserakahan Abadi dari Return by Death

Kita akan ditemani dengan karakter utama kesayangan author, Natsuki Subaru dalam ambisinya menyelamatkan Emilia dan kerajaan Lugunica. Dalam prosesnya yang tidak mudah ini, Subaru diberikan berkah illahi yang dimana dirinya dapat mengulang kehidupan selepas kematian.

Sebuah kemampuan yang dikenal dengan Return of Death atau Return of Zero. Sebuah kemampuan unik dimana dirinya setiap kali mati maka akan mengulang kehidupannya di posisi tertentu sesuai takdir dunia saat itu.

Subaru sendiri merupakan salah satu karakter naif yang bikin kesal penonton. Walaupun naif, Subaru yang lemah ini memiliki tekad dan ambisi yang kuat untuk menyelamatkan orang terdekatnya, walau harus merasakan sakit atas kematian dirinya terlbih dahulu.

MC Labil namun Mudah Beradaptasi (9/10)

Review Re: Zero, Antara Prioritas atau Keserakahan Abadi dari Return by Death

Natsuki Subaru terkenal akan sifatnya yang labil, egois, dan serakah, itulah perkataan daripada para penyihir terdahulunya, Echidna. Dalam beberapa kesempatan, dirinya dibuat bingung atas kembalinya dirinya setelah kematian dalam titik point tertentu.

Perlu beberapa kali alami kematian untuk Subaru dapat beradaptasi serta menggunakan kemampuan dari Satella ini secara baik, dengan tangguhan rasa sakit yang luar biasa. Tidak peduli seberapa menyakitkan kematian dirinya, seberapa menyedihkan dirinya, selagi ambisi dan tekadnya untuk orang terdekatnya.

Return by Death yang Terkenal (9/10)

Review Re: Zero, Antara Prioritas atau Keserakahan Abadi dari Return by Death

Return of Death atau Return by Death menjadi salah satu ability Subaru selama di dunia lain ini. Sebenarnya bukan hanya RbD saja yang dimiliki Subaru, dirinya masih memiliki satu skill yang sejauh ini dia bisa yaitu Shamac.

Sebuah kemampuan dimana dirinya dapat mengeluarkan asap hitam yang pekat, karena dasarnya Subaru memiliki gate mana berupa bayangan.

Ada syarat tertentu dalam penggunaan RbD ini. Walaupun penggunaannya tanpa batas, namun ada pantangan lain seperti dirinya tidak dapat memberitahukan kemampuan RbD nya kepada orang lain saat di dunia fana, serta ada beberapa sebab berubahnya savepoint kematian Subaru.

Untuk Re: Zero, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,6.

Sekian Review Re: Zeroyang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Review Nope, Sebuah Pembuktian Hilangnya Kota dan Isinya

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Nope merupakan salah satu film Neo-western horror sci-fi yang dirilis pada bulan Juli 2022 di Los Ageles dan Amerika Serikat. Film ini di produksi oleh Jordan Peel dan meraup keuntungan sebanyak $i71,4 juta.

Sinopsis Nope, Sebuah Pembuktian Hilangnya Kota dan Isinya

Bercerita tentang kehidupan keluarga Haywood yang melatih dan menangani kuda untuk produksi film dan acara TV. Pada suatu hari, kejadian aneh dimana logam dan benda lainnya mulai jatuh dari langit, dan naasnya Otis Haywood Sr. terkena nikel yang jatuh dan meninggal dirumah sakit. OJ selaku anak pertama mecurigai satu hal yang janggal dalam kematian dan kondisi sekitaran peternakan.

Baca juga: Review Megumin, Magic caster Maniak Ledakan

Keberadaan Eksistensi Selain Makhluk Bumi (8/10)

Review Nope

Nope sebagai film horror sci-fi tahun 2022 cukup menyimpan plot yang cukup unik dan mencengangkan. Tanpa disadari dirinya harus turut terseret dalam masalah yang melibatkan nyawa orang banyak.

Alien dalam Nope lebih berbentuk seperti sebuah pesawat udara, tepatnya benda melayang itulah alien yang dimaksud. Alien yang memanipulasi awan sekitarnya untuk menutupi eksistensi dari fisik yang sesungguhnya.

Tidak Selamanya Alien itu Berkaki (8/10)

Review Nope

Tidak selamanya alien itu berkaki dua, bertangan dua, berkepala dan mata yang besar seperti di film fiksi. Dalam Nope alien sendiri digambarkan dalam bentuk eksistensi yang lebih besar dari benda di sekitarnya, tepatnya lebih besar dan berbeda dari alien pada umumnya.

OJ sendiri kaget ketika mengetahui satu fakta bahwa itu bukanlah pesawat alien, melainkan alien itu sendiri. Membuat keluarga Otis terkaget dengan keberadaan makhluk yang diluar nalar ini. Makhluk yang dapat menyapu bersih apapun disekitarnya.

Salah Satu Horror tanpa Adanya Hantu (8/10)

Review Nope

Nope sebagai film horror hadir tanpa menampakkan hantu. Hanya dengan menampakkan eksistensi sebenarnya dari alien ini sudah membuat OJ and friend kepalang. Dalam satu rencana OJ untuk memancing alien ini agar tertangkap kamera dan pemerintah percaya dengan rumor ini juga.

Secara berkala makhluk ini menyedot apapun yang ada, manusia misalnya. Hal unik yang jadi kunci, makhluk ini tidak akan menyedot selain manusia, seperti kuda, dan benda-benda yang merumbai untuk beberapa alasan. Hal ini yang menjadi kunci dari menangnya perlawanan OJ terhadap makhluk ini.

Dalam adegannya sendiri, ditampilkan bagaimana makhluk ini mencerna apa yang dia sedot dan makan melalui mulut yang ada di bagian bawah. Cukup mngejutkan ketika makhluk ini memuntahkan bendera dan tidak menghisap seekor kuda.

Untuk Nope, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8.

Sekian Review Nope yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Film The Menu, Pengalaman Makan Malam Mewah yang Mencekam

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Film The Menu menawarakan makan malam di restoran mewah dengan makanan-makanan high class dari koki terkenal? Romantis, asyik, dan tidak bisa dilupakan bukan? Sayangnya itu semua sirna ketika melihat menontonnya langsung. Film ini dibintangi Anna Taylor-Joy, Ralph Fiennes, dan Nicolas Hoult dan bisa ditonton di platform streaming Disney+ Hotstar.

Film The Menu berkisah mengenai Margot (Anna Taylor-Joy) dan Tyler (Nicolas Hoult) yang melakukan perjalanan ke pulau pesisir di barat laut Pasifik untuk makan malam mewah di restoran eksklusif yang bernama Hawthorn. Pulau terpencil itu hanya dihuni oleh koki utama dan populer Chef Julian Slowik (Ralph Fiennes) beserta timnya.

Baca juga: Film Terpanjang Secara Durasi, Sanggup Nonton?

Sinopsis The Menu

Film The Menu

Chef Slowik mengundang tamu-tamu khusus untuk mencicipi masakannya. Selain Margot dan Tyler, ada tiga ahli terknologi yakni Bryce (Rob Yang), Soren (Arturo Castro), dan Dave (Mark St Cyr). Kemudian ada juga pasangan suami istri kaya raya, Anne dan Richard (Judith Light dan Reed Birney). Tidak ketinggalan ada kritikus restoran Lillian Bloom (Janet McTeer) beserta editor majalah Ted (Paul Adelstein), serta seorang bintang film (John Leguizamo) dan asistennya (Aimee Carrero).

Sebelumnya mereka harus membayar 1.250 USD per orang untuk dapat mencicipi makan malam mewah buatan Chef Slowik di restoran Hawthorn. Makan malam nan mewah dan eksklusif ini dipandu oleh staf Chef Slowik yang bernama Elsa (Hong Chau).

Pada awalnya semua berjalan lancar dengan makanan yang estetik, unik, dan berbeda. Semua makanan tersaji sesuai imajinasi sang chef dengan narasi teatrikal. Namun, semua itu berubah lantaran ada beberapa bahan tidak terduga dalam makanan ini. Belum lagi banyak kejadian aneh dalam aksi teatrikal saat menyajikan makanan. Dari situ lah semua menjadi mencekam dan menegangkan.

Baca juga: Kemunculan MODOK di Film Ant-Man 3, Berikut Fakta Menariknya

Belum lagi ada sebuah rahasia di balik kesuksesan dan kelezatan masakan Chef Slowik. Belum lagi kisah-kisah dari pelanggan lainnya. Semua terangkum sepanjang film yang berdurasi 107 menit.

Ketegangan dan Teror Tidak Pernah Surut

Film The Menu

Ketegangan dan teror yang diberikan tidak pernah surut sejak film dimulai. Apalagi ketika Chef Julian Slowik bertepuk tangan keras untuk menandakan menu sajian makanan, langsung membuat penonton tidak berkedip dan langsung dipenuhi perasaan tidak nyaman. Belum lagi balasan para asisten dan stafnya dengan mengatakan “Yes, chef” secara serentak dan menggelegar. Itu juga membuat ketegangan semakin terasa.

Baca juga: Daftar 7 Film Terbaik Studio Ghibli Sepanjang Masa

Memang visual dari makanannya sangat bagus sekaligus unik. Belum lagi narasi dengan nuansa teatrikal yang menjelaskan sejarah dan isi dari hidangan makanan tersebut.

Sosok Chef Julian Slowik yang dipuja seluruh tamu ternyata mempunyai misi sendiri dan setiap menu juga ada pesan khusus. Film ini akan membuat kamu memikirikan dua kali untu makan malam mewah di pulau terpencil. Romantis, penuh kejutan, dan juga menegangkan.

The Callisto Protocol Berikan Roadmap Update 2023

GAMEFINITY.ID, PATI – Datang dari mantan creator Dead Space, The Callisto Protocol akhirnya resmi rilis di tanggal 2 Desember kemarin. The Callisto Protocol siap membawa para pemain merinding ketakutan sekaligus tegang dengan atmosfer horror yang dibawakan. Serasa belum cukup dengan konten yang dihadirkan, The Callisto Protocol telah menyiapkan roadmap update yang akan dimulai pada 2023.

Roadmap Update The Callisto Protocol, Ada Story Baru

Roadmap update ini akan berlangsung selama enam bulan dimulai dari 7 Februari 2023. Update ini meliputi season pass dan beberapa update gratis untuk semua player. Pada 7 Februari nanti semua pemain akan mendapatkan akses ke New Game Plus dan juga difficult baru Hardcore mode.

Untuk season pass sendiri akan terbagi menjadi empat konten yang dirilis secara berkala. Dimulai dari bundle outer way skin collection yang akan dirilis pada 7 Februari. Lalu pada Maret 2023 akan kedatangan bundle contagion. Akan ada difficult baru lagi yang disebut Contagion dimana akan mengurangi kemungkinan drop amunisi dan health. Pemain bisa mengkustom difficult dan juga mengaktifkan permadeath. Selain memberikan difficult baru, bundle contagion juga kembali memberikan skin dan animasi death baru untuk pemain.

Bagian tiga akan datang dengan nama riot bundle pada musim semi 2023. Riot bundle akan menghadirkan mode survival dimana pemain diharuskan bertahan dari gerombolan musuh yang sangat brutal. Riot bundle juga menyertakan dua belas death animation baru serta skin baru. Terakhir ada Story DLC yang akan dirilis pada musim panas 2023. Belum diketahui apakah story ini akan melanjutkan cerita utama di gamenya atau merupakan cerita sampingan.

Masalah Optimasi Game

The Callisto protocol hadir sebagai spiritual successor dead space yang nanti juga akan segera merilis versi remakenya. Dikabarkan telah gone gold, The Callisto Protocol sepertinya masih belum begitu sempurna saat perilisan. Meski dikabarkan berjalan lancar untuk platform konsol, banyak yang mengabarkan jika The Callisto Protocol berjalan tidak optimal di PC. Frame drop menjadi permasalah yang paling sering dialami oleh player PC.

Kemungkinan ini disebabkan karena The Callisto Protocol menggunakan unreal engine 4 untuk pengembangan gamenya. Tak ingin mengecewakan para penggemar, pihak developer dengan segera memberikan update pada gamenya. The Callisto Protocol tersedia untuk PlayStation 5, PlayStation 4, Xbox One, Xbox Seri X | S, dan PC.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan The Callisto Protocol? Jangan lupa selalu kunjungi GAMEFINITY untuk update berita – berita seputar game. Buat kalian yang bingung top up game dimana kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Review Specimen Zero, Game Survival-Horror untuk Mobile

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Specimen Zero merupakan game Survival-Horror yang dapat dimainkan secara Offline maupun Online. Specimen Zero dirilis pada Juli 2021 dan dikembangkan oleh Cafe Studio. Specimen Zero hadir untuk platform IOS dan Android.

Specimen Zero merupakan game Horor yang didesain serupa seperti beberapa game horor lainnya, hanya berbeda dari cerita dan monster yang ada.

Review Specimen Zero, Game Survival-Horror untuk Mobile

Berawal mula dari terbangunnya sang karakter setelah mengetahui dirinya diculik. Karakter terbangun dalam salah satu ruangan yang ada dirumah sakit itu.

Karakter menyadari bahwa dirinya sempat diculik sebagai bahan uji coba eksperimen manusia, dan dirinya berada di dalam bangunan yang berisi banyak makhluk eksperimen yang siap membunuhnya.

Karakter dituntut untuk memecahkan teka-teki dirumah sakit dan keluar dari rumah sakit eksperimen gila itu dengan cara yang tidak mudah

Gameplay (9/10)

Review Specimen Zero
Gameplay – Review Specimen Zero, Game Survival-Horror untuk Mobile

Specimen Zero memiliki gameplay yang hampir sama dengan game horor survival lainnya. Specimen Zero memiliki mekanisme yang terlihat seperti Evil Nun dan beberapa game serupa lainnya.

Dalam game ini, Player dituntut untuk kabur dari sebuah rumah sakit eksperimen manusia hidup. Selain berusaha mencari jalan keluar, player akan melewati beberapa tantangan seperti menghindar dari kejaran salah satu Specimen tipe 00. Dalam melarikan diri, Player akan dibantu dengan hadirnya beberapa perkakas seperti Senter, Tablet CCTV, Kunci dan sebagainya.

Specimen Zero memungkinkan pemain untuk dapat bermain Multiplayer dengan pemain lain secara daring. Mengingat bahwa game ini memiliki tingkat kesulitan dasar yang menjengkelkan, sangat direkomendasikan bermain secara Multiplayer.

Graphic (10/10)

Review Specimen Zero
Graphic – Review Specimen Zero, Game Survival-Horror untuk Mobile

Specimen Zero memiliki kualitas visual yang baik. Specimen Zero memeiliki latar yang serupa seperti pada Outlast dan penggambaran Monster yang seperti di Silent Hill.

Untuk urusan visual, Specimen Zero memiliki 3 tingkatan grafis yaitu, Low, Medium, dan High. Walaupun Specimen Zero memiliki kualitas visual yang memanjakan mata, tetapi siapa sangka bahwa Specimen Zero memiliki ukuran yang relatif kecil dan cocok untuk pengguna perangkat menengah kebawah sekalipun.

Control (9/10)

Review Specimen Zero
Control – Review Specimen Zero, Game Survival-Horror untuk Mobile

Specimen Zero tidak memiliki kontrol yang menyulitkan. Pada awal permainan, game ini memberikan 2 tombol eksekusi seperti Analog dan Lookdown. Kontrol ini akan bertambah sepanjang jalan permainan dan seberapa banyak fungsi item yang ditemukan seperti, senter dan CCTV.

Addictive (8/10)

Review Specimen Zero
Addictive – Review Specimen Zero, Game Survival-Horror untuk Mobile

Specimen Zero memiliki gameplay yang menarik dan menegangkan. Game ini akan sedikit terasa membosankan jika bermain dalam kurun waktu yang cukup lama, terlebih kontsruksi dalam rumah sakit yang membuat player pusing karena terlalu banyak lorong.

Dalam menutupi kebosanan bermain sendiri, Specimen Zero memberikan beberapa tingkatan level bermain dari Easy hingga Nightmare, dan game ini juga memungkinkan player agar dapat bermain dengan teman secara online.

Music (8/10)

Specimen Zero tidak memberikan pengalaman bermain dengan iringan lantunan musik instrumen. Specimen Zero hanya memberikan Sound Effect dan Background Music seperti suara menggema.

Untuk Sound Effect, game ini menyajikan beberapa sound yang umum ada pada game horor lainnya seperti, suara langkah kaki, suara dengkuran monster, benda jatuh dan banyak lagi.

Baca Juga : Review ZARYA-1, Adventure Game dengan Gaya yang Interaktif

Kesimpulan

Specimen Zero menjadi salah satu game horor yang dapat dimainkan di perangkat mobile, dan menampilkan visual yang mantap. Berikut kelebihan dan kekurangan yang dapat penulis sampaikan.

Kelebihan

Specimen Zero memiliki visual yang realistis, baik pada latar, objek maupun monster yang ada. Mengingat bahwa game ini dapat dimainkan di Mobile dan cukup ringan, hal ini menjadikan Specimen Zero sebagai game Horor Survival yang menarik untuk dicoba.

Kekurangan

Dibalik kelebihan Specimen Zero, game ini juga memiliki beberapa kekurangan seperti, tidak adanya musik instrumental yang menemani di dalam lobby, akses lokasi yang hanya dapat diakses premium, dan minimnya pengaturan untuk setup game.

Untuk Specimen Zero, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,8.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.