Tag Archives: Toys for Bob

Dev Crash Bandicoot Pastikan Activision Berminat Buat Entri Baru

GAMEFINITY.ID, Bandung – Crash Team Rumble baru saja rilis dan sudah memicu kekhawatiran penggemar franchise Crash Bandicoot. Banyak dari mereka memandang perilisan game multiplayer itu mungkin menjadi pertanda franchise ikonik itu akan kembali vakum atau lebih buruknya dihentikan oleh Activision.

Toys for Bob selaku pengembang Crash Team Rumble mengungkap bahwa rumor itu tidak tepat. Mereka memastikan bahwa Activision tidak akan menghentikan franchise Crash Bandicoot.

Perilisan Crash Team Rumble sudah Picu Kekhawatiran Penggemar

Crash Bandicoot Crash Team Rumble Activision

Crash Team Rumble telah rilis pada 20 Juni 2023 sebagai game online multiplayer untuk PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, dan Xbox Series X|S. Game tersebut merupakan game live service tidak seperti entri-entri sebelumnya semenjak Crash Bandicoot sudah di bawah naungan Activision.

Baca juga:

Beberapa penggemar justru khawatir dengan masa depan Crash Team Rumble. Bukan hanya sebagai live service, game tersebut merupakan game berbayar. Lebih parahnya lagi, terdapat microtransaction berupa battle pass berbayar dengan update seasonal.

Terlebih, akhir-akhir ini game live service satu per satu banyak yang berguguran. Sebut saja contohnya seperti Babylon’s Fall, CrossfireX, Knockout City, dan Rumbleverse yang tidak bertahan lama.

Baca juga:

Activision Takkan Mematikan Franchise Crash Bandicoot

Dan Neil, direktur kreatif Toys for Bob, menjawab kekhawatiran penggemar melalui wawancaranya dengan VGC. Dirinya memastikan Activision tetap mendukung studionya tetap mengerjakan franchise Crash Bandicoot. Bahkan, Activision sendiri dikatakan berminat untuk membuat entri terbaru yang menampilkan karakter Crash.

“Tentu saja, ada hasrat dan etos inti dari game yang telah dicontohkan Toys for Bob bahwa mereka sangat hebat dalam memproduksi selama beberapa dekade terakhir. Tapi ini tidak hanya tentang apa yang kami suka, Activision menyatakan dukungannya dan mereka ingin terus berinvestasi judul-judul baru dari franchise ini. Mereka juga percaya kami bisa melakukan sesuatu yang baru dan menyenangkan,” ucap Neil.

Neil juga membantah gagasan bahwa Toys for Bob beralih membantu mengembangkan game Call of Duty setelah penjualan Crash Bandicoot 4: It’s About Time tidak sebesar yang diharapkan. Ia justru mengandalkan pengalaman dari kerja samanya dengan tim Call of Duty untuk mengembangkan Crash Team Rumble.

Berbicara tentang Call of Duty, Activision baru-baru ini mengumumkan Modern Warfare 2 dan Warzone telah berkolaborasi dengan Crash Bandicoot. Kolaborasi ini untuk menyambut perilisan Crash Team Rumble. Bundle tersebut sudah tersedia saat ini.

Crash Team Rumble Rilis Juni Ini, Closed Beta Digelar April

GAMEFINITY.ID, Bandung – Pertama kali diumumkan di The Game Awards 2022, Activision dan Toys for Bob akhirnya mengumumkan tanggal rilis Crash Team Rumble. Mereka mengungkap game MOBA tersebut akan rilis pada 20 Juni ini. Sementara itu, closed beta akan dilaksanakan pada 20-24 April.

Closed Beta Akan Digelar 20-24 April

Crash Team Rumble MOBA
Crash Team Rumble gelar closed beta April ini

Bagi yang sudah melakukan pre-order Crash Team Rumble, mereka berkesempatan dapat menikmati game-nya lebih awal melalui closed beta. Closed beta tersebut akan digelar 20-24 April.

Saat beta berlangsung, hanya lima karakter yang tersedia, yaitu Crash Bandicoot, Coco Bandicoot, Dr. Neo Cortex, Dingodile, dan Tawna. Masing-masing karakter memiliki power unik yang dapat dipergunakan secara strategis dengan move spesial dan ability lainnya. Selain itu, tersedia pula tiga map. Ketiga map tersebut di antaranya Just Beachy, Calamity Canyon, dan Tiki Towers.

Di game ini, pemain harus mengumpulkan Wumpa Fruit untuk menngisi meteran dalam waktu terbatas. Mereka harus memenuhi meteran tersebut secepat mungkin agar menang. Pemain juga akan saling menyerang. Gameplay tersebut melibatkan exploring, memecahkan crate, dan menyerang ti lawan sambil mengumpulkan Wumpa Fruit. Kalau pemain terkena serangan lawan, Wumpa Fruit akan direbut.

“Kami benar-benar bersemangat agar fans dapat menikmati Crash Team Rumble lebih awal saat Closed Beta April ini. Kami benar-benar mengharga pendapat komunitas dan mempergunakannya untuk memoles game ini untuk pengalaman pemain yang luar biasa saat peluncuran,” tutur Paul Yan kepala studio Toys For Bob melalui press release.

Baca juga: Crash Bandicoot Mobile Akan Ditutup 2023

Crash Team Rumble Akan Rilis Resmi Juni Ini

Activision menyebut Crash Team Rumble akan rilis pada 20 Juni 2023 di PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, dan Xbox Series X}S. Bersama dengan pengumuman closed beta-nya, preorder sudah dibuka dalam dua edition, Standard dan Deluxe.

Pemain yang melakukan pre-order Standard Edition akan berkesempatan mendapat akses Closed Beta dengan unlock otomatis Premium Battle Pass Season 1. Khusus pemain yang melakukan pre-order Deluxe Edition, mereka juga berhak mendapat Digital Proto Pack berupa kumpulan item kosmetik. Kalau itu belum cukup, mereka juga berhak mendapat unlock otomatis Premium Battle Pass Season 2 dan unlock instan 25 tier di Premium Battle Pass Season 1.

Crash Team Rumble akan rilis 20 Juni 2023, sementara itu belum diketahui apakah versi PC juga dalam pengembangan.