Tag Archives: Twitch Vtuber

VTuber Kena Tipu Studio Animasi Hingga Setengah Miliar

GAMEFINITY.ID, PATI – Dalam dunia VTuber yang semakin berkembang, popularitas para Virtual YouTuber atau VTuber terus meningkat. Namun, seperti yang terungkap baru-baru ini, tidak semua pengalaman para VTuber berjalan mulus. Seperti kasus kontroversial di mana indie VTuber yang dikenal Bao mengklaim bahwa dia telah ditipu oleh sebuah studio animasi sebesar $34.000 atau hampir setengah miliar.

VTuber Indie Bao Kena Tipu Hingga Setengah Miliar

Bao, seorang VTuber independen yang memiliki banyak penggemar, mengungkapkan bahwa dia telah menjadi korban penipuan oleh sebuah studio animasi. Menurut Bao, dia telah membayar sejumlah uang sebesar $34.000 kepada studio tersebut untuk pembuatan animasi khusus yang akan digunakan dalam video musik originalnya nanti. Namun, setelah pembayaran dilakukan, studio tersebut gagal memberikan hasil pekerjaan yang dijanjikan.

Baca Juga:

Bao terpaksa menghabiskan uang yang diperoleh dari subathonnya untuk hal yang tidak ada sama sekali. Dia mengatakan bahwa saat ini pihak studio baru mengembalikan uangnya sebesar $20. Angka yang terpaut sangat jauh sekali dengan uang yang dibayarkan Bao sebelumnya.

Setelah menyadari bahwa dia telah menjadi korban penipuan, Bao memutuskan untuk berbagi pengalamannya dengan komunitas VTuber lainnya dan media. Dia memberikan rincian tagihan yang dibayarkan kepada studio animasi yang tidak diketahui namanya itu.

VTuber
Rincian Uang Yang dibayarkan Bao | Source: Twitter @baovtuber

Baca Juga:

Selalu Waspada dan Jangan Mudah Percaya

Vienna yang merupakan VTuber sama seperti Bao juga ikut buka suara mengenai kasus yang dialami kawannya tersebut. Berdasarkan tweet yang dibagikan olehnya, Bao bukanlah satu – satunya korban. Tidak lupa dia juga menghimbau kepada siapapun untuk tidak mudah percaya pada sekelompok orang sekalipun mereka memiliki reputasi yang bagus. Vienna sangat menolak untuk membayarkan uang secara penuh di awal untuk menghindari kejadian seperti ini.

Baca Juga:

Kisah Bao sebagai korban penipuan oleh studio animasi menyoroti risiko yang mungkin dihadapi oleh VTuber dan konten kreator lainnya dalam industri digital. Dalam upaya untuk melindungi diri mereka sendiri, para VTuber perlu menjaga kewaspadaan, melakukan penelitian yang cermat, dan berhati-hati dalam transaksi keuangan yang signifikan. Semoga pengungkapan kasus ini membantu meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan dan perlindungan dalam komunitas VTuber serta memberikan pembelajaran bagi mereka yang berencana untuk berkolaborasi dengan pihak ketiga dalam upaya mengembangkan konten mereka.

Bagaimana menurut kalian? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Komunitas Vtuber Indonesia  jadi Komunitas Terbesar di Asia

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Vtuber siapa yang tidak kenal dengan sebutan, peran atau nama ini. Vtuber atau yang dikenal juga dengan Virtual Tuber atau Virtual Youtuber merupakan konten kreator yang dimana merupakan individu Youtuber yang diperankan secara virtual.

Apa itu Vtuber

Komunitas Vtuber Indonesia  jad Komunitas Terbesar di Asia

Vtuber sendiri dibagi berdasarkan atas keterlibatan individu Vtuber dengan agensi yang menampung konten atau bakat Vtuber ini. Salah satu agensi Vtuber yang terkenal adalah Hololive, Nijisanji, MAHA, dan banyak lagi. Setiap agensi sendiri memiliki divisi di region yang berbeda-beda, seperti Hololive di Indonesia dikenal dengan Hololive ID.

Tidak sedikit juga Vtuber yang berdiri secara independen. Maksudnya berdiri atau bergerak secara individu tanpa terikat aturan maupun kontrak dengan agensi manapun.

Baca Juga:

Setelah LA, Tsuma Shogakusei ni Naru dapatkan Adaptasi Anime

Jadi Komunitas Terbesar di Asia

Akhir-akhir ini salah satu situs website jejaring di internet, Vtuber Asia membagikan sebuah leaderboard perihal Vtuber didunia dengan berbagai pertimbangan ataupun klasifikasi dalam pengelompokan di leaderboard.

Salah satu klasifikasi yang menarik ini adalah Vtuber dengan komunitas terbanyak. Tidak disangka Indonesia menjadi negara yang menempati nomor satu komunitas Vtuber terbanyak dan terbesar se Asia.

Komunitas terbesar dan terbanyak di Asia ini untuk yang pertama di tempati oleh Indonesia dengan jumlah Vtuber kurang lebih 500 personel, kemudian disusul oleh Thailand diurutan nomor 2. Menurut data Vtuber Asia, total subscriber terbanyak untuk Vtuber Indonesia adalah 20 juta Subscriber, serta lebih dari 150 Vtuber yang miliki 10 ribu lebih Subscriber.

Komunitas Vtuber Indonesia  jad Komunitas Terbesar di Asia

Kobo Kanaeru dari agensi Hololive menjadi Vtuber Indonesia dengan subscriber paling banyak di Asia, dengan jumlah subscriber 1,9 juta, hampir 2 juta atau sudah 2 juta.

Urutan ini kemudian disusul oleh Moona dan Ollie di urutan kedua dan tiga, serta ada beberapa Vtuber lainnya secara urut, yaitu Ayunda Risu, Pavolia Reine, Mythia Batford, Vestia Zeta, Lenzi Mew, Airani Lofifteen, dan Andi Adinata.

Mereka semua merupakan Vtuber dengan jumlah rata-rata 600.000 – 1.900.000 subscribes. Hal ini cukup menarik dan jelas mengapa komunitas Vtuber Indonesia berada diurutan teratas dalam leaderboard Asia.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.