Tag Archives: Ulang

Sony Rombak Ulang Motherboard PlayStation 5

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Model terbaru dari konsol PlayStation 5 yang sebelumnya muncul di Australia, dilaporkan hadir dengan beberapa perubahan besar. Mulai dari ukuran motherboard yang lebih kecil, berat heatsink yang lebih ringan, hingga pengurangan konsumsi daya listrik yang lebih hemat hampir 10 persen.

Pada akhir Agustus lalu, penampakan luar dari PlayStation 5 Model 1200 telah muncul di Australia. Dan kini, seorang YouTuber teknologi, Austin Evans, berkesempatan untuk mendapatkan Edisi Digital dari model tersebut, serta melihat apa saja perubahan yang dihadirkan oleh Sony jika dibandingkan dengan model sebelumnya.

Dalam video berdurasi 11 menit yang diunggah olehnya, sang YouTuber membagikan penampakan sisi luar dan dalam dari model 1200. Sony menggunakan motherboard baru yang lebih kecil untuk PS5, sistem pendingin yang berbeda, juga perubahan pada bagian penutup SSD.

Selain berat konsol yang lebih ringan 500 gram, model 1200 juga memiliki konsumsi daya listrik yang lebih hemat. Konsol tersebut bahkan juga memiliki penyebaran suhu panas yang lebih merata, jika dibandingkan dengan 2 versi pendahulunya.

Baca juga: Ex Developer Payday Akan Kembangkan Game Heist Baru

Inside Playstation
Screenshot: Austin Evans | Perombakan Sisi Dalam PlayStation 5 Versi Baru

Perombakan Sisi Dalam PlayStation 5 Versi Baru

Menurut Evans (via: The Verge), Motherboard dan heatsink baru pada PlayStation 5 model 1200 memiliki berat sekitar 1,1 kilogram, 500 gram lebih ringan dari versi aslinya. Dalam video pembongkaran, Sony juga telah memindahkan banyak komponen dalam desain motherboard baru ini.

Seperti posisi baterai CMOS yang sekarang tersembunyi di bawah heatsink, yang diklaim Evans bahwa “sekarang pengguna harus benar-benar membongkar PS5 untuk mengganti baterai CMOS.”

Penutup SSD juga telah berubah dalam model PS5 baru ini. Tidak lagi memiliki PCB di seluruh bagian, dan mengekspos logamnya. Masih belum jelas mengapa Sony mengubah bagian khusus dari desain PS5 ini, tetapi Evans berspekulasi bahwa itu ditujukan untuk meningkatkan pembuangan panas.

Dalam videonya, Evans juga mengklaim model PS5 baru berjalan dengan sekitar 20-30 watt daya listrik yang lebih sedikit, sambil tetap menghasilkan jumlah kebisingan dan keluaran panas yang sama.

“Sony mengecilkan hampir semuanya termasuk motherboard dan kemasan internal untuk membuatnya lebih ringan dan hampir pasti lebih murah (untuk mereka),” tulis Evans di Twitter.

PlayStation 5 model 1200 tiba bertepatan saat Sony menaikkan harga PS5 di luar AS. Sony menaikkan harga PS5 di Inggris, Eropa, Jepang, Cina, Australia, Meksiko, dan Kanada.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik seputar game dan teknologi lainnya hanya di Gamefinity.id/

YouTuber Ini Desain Ulang Konsol PS5 Ke Ukuran Yang Lebih Kecil

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Seorang YouTuber sekaligus Modder Hardware, DIY Perks, berhasil memodifikasi konsol PlayStation 5 miliknya menjadi hanya setebal 1,9 centimeter saja. Tidak hanya berhasil dinyalakan, konsol modifikasi tersebut juga dapat menjalankan game AAA dengan lancar hingga berjam-jam.

Meski telah hampir 2 tahun rilis, Sony masih belum juga menghadirkan versi slim dari konsol game terbaru mereka, PlayStation 5. Hal inilah yang sepertinya menginspirasi seorang YouTuber dengan akun DIY Perks, untuk mendesain ulang konsol Nextgen miliknya menjadi berukuran jauh lebih kecil.

Dalam video berdurasi 29 menit yang diunggahnya, sang YouTuber memperlihatkan proses desain ulang dari konsol PlayStation 5. Perangkat yang semula berukuran cukup besar, diubah olehnya hingga menjadi hanya setebal 1,9 centimeter saja. Dengan ukuran yang jauh lebih kecil, tentu akan ada beberapa komponen yang harus diubah, hingga diganti. Mulai dari mendesain ulang komponen Liquid Cooler dan casing, hingga mengganti power supply dengan sebuah unit eksternal.

Meski memiliki ukuran yang jauh lebih ramping, bukan berarti biaya desain ulang ini ramah di kantong. Pasalnya, untuk mendesain ulang liquid cooler saja, DIY Perks harus merogoh kocek sebesar 238 Poundsterling, atau sekitar 4 juta rupiah.

Baca juga: Game Heroes Of Newerth Resmi Dimatikan

Konsol PS5
DIY Perks | Konsol Berhasil Menjalankan Game AAA
Ukuran Konsol setelah Diubah
DIY Perks | Ukuran Konsol Modifikasi Yang Jauh Lebih Kecil
Konsol PS5 yang diubah
DIY Perks | Ukuran Konsol Modifikasi Yang Jauh Lebih Kecil
Main Menu Konsol
DIY Perks | Konsol Berjalan Dengan Suhu Lebih Rendah

Konsol Berjalan Dengan Suhu Lebih Rendah

Meski semua komponen berhasil terpasang, bukan berarti tidak ada masalah selama percobaan. Dimana pada percobaan pertama, PlayStation 5 Slim tersebut sempat tidak mau menyala meski arus listrik yang dialirkan sudah sesuai dengan kriteria. Yang kemudian membuat sang YouTuber harus melakukan bypass pada arus listrik di tombol power.

Lalu pada percobaan kedua, konsol berhasil dinyalakan dan berjalan dengan lancar. Namun pada saat menjalankan permainan, konsol tiba-tiba Freeze karena kendala teknis pada sistem pendingin. Akibatnya, sang YouTuber pun terpaksa harus mengganti komponen Mainboard, karena perangkat sudah tidak bisa menyala.

Hingga pada percobaan ketiga, setelah memastikan semua aman, konsol PlayStation Slim tersebut berhasil dinyalakan dan berjalan dengan lancar.

Untuk segi performa, konsol PlayStation Slim tersebut dapat menjalankan game Horizon Forbidden West tanpa kendala selama berjam-jam. Bahkan, dengan adanya modifikasi pada sistem pendingin, konsol modifikasi itu telah berjalan dengan suhu rata-rata yang lebih rendah dibandingkan dengan perangkat aslinya.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di Gamefinity. Kalian juga bisa melakukan top up dan beli voucher games di Gamefinity.id.