Tag Archives: Untuk

Hideo Kojima Pernah Menggarap Game Lanjutan Death Strandings Untuk Stadia

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Setelah pengumuman jadwal penutupan Stadia, kini muncul kabar pembatalan proyek game lanjutan eksklusif dari Death Stranding. Game ini sendiri dikatakan sebagai proyek kolaborasi antara Hideo Kojima dan Google, yang rencananya akan rilis eksklusif di Stadia, dengan konsep “game horor episodik” single-player.

Pertama kali diumumkan pada tahun 2019, Google tampak penuh percaya diri  dengan visi besar dari teknologi cloud streaming. Dengan ide-ide baru seperti Stream Connect, Google akhirnya membentuk Stadia Games & Entertainment, yang dipimpin oleh veteran industri video game, Jade Raymond (Assassin’s Creed & Watch Dogs), untuk menciptakan pengalaman yang hanya mungkin terjadi di Stadia.

Namun, sekitar satu tahun kemudian, platform Cloud Gaming besutan Google itu dilaporkan telah kehilangan ratusan ribu target pengguna mereka, dan Google mulai meruntuhkan divisi Stadia Games and Entertainment.

Google sendiri sebenarnya telah bekerjasama dengan beberapa pengembang terkenal di industri video game, untuk membuat beberapa judul eksklusif di Stadia. Dan salah satunya adalah pengembang dari seri game Metal Gear dan Death Stranding, Hideo Kojima.

Baca juga: Twitter Hadirkan Reels Video Imersif Ala TikTok

Google Stadia | Proyek Game Single-Player Yang Dibatalkan

Proyek Game Single-Player Yang Dibatalkan

Mengutip dari laman web 9to5google, Google dilaporkan pernah membuat kerjasama dengan Hideo Kojima untuk menggarap proyek game lanjutan eksklusif dari Death Stranding. Akan tetapi, proyek itu akhirnya dibatalkan karena game tersebut mengusung sistem permainan single-player. Dimana Google percaya bahwa tidak ada lagi pasar untuk pengalaman permainan solo.

Kabarnya, game tersebut telah mendapatkan persetujuan awal dari Google dan telah memulai tahap awal pengembangan. Namun, tak lama setelah mockup pertama pada pertengahan 2020, Google membatalkan proyek tersebut sepenuhnya.

Game kolaborasi dengan Kojima Productions itu diklaim akan menjadi sebuah “game horor episodik,” dengan Hideo Kojima yang bersemangat untuk memanfaatkan potensi cloud gaming.  Tapi pada akhirnya, dikatakan bahwa Manajer Umum Stadia, Phil Harrison, telah membuat panggilan terakhir kepada Kojima Productions untuk membatalkan proyek game mereka.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di https://gamefinity.id/

Pro Player Wild Rift Bergabung Dengan Tim Baru MobaZane

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Bubarnya tim Kuda Hitam M3 asal Amerika Serikat, BloodThirsty King, telah mendorong MobaZane untuk membentuk tim baru, agar dapat berpartisipasi dalam turnamen NACT 2022. Menariknya, selain akan diperkuat oleh mantan roamer BTK, Shark, tim baru MobaZane juga akan diperkuat oleh seorang Pro Player League of Legends Wild Rift.

Mobile Legends: Bang Bang North America Challenger Tournament (NACT) Fall Season 2022, telah diumumkan dengan 64 tim partisipan, yang akan berjuang untuk memperebutkan tiket menuju ajang Kejuaraan Dunia M4 di Jakarta.

Setelah bubarnya tim BTK, sang mantan kapten tim, Michael “MobaZane” Cosgun, berisiniatif untuk membentuk tim baru yang diberi nama The Valley. Menariknya, tim tersebut bisa dibilang sebagai Dream Team MLBB asal Amerika Utara. Pasalnya, selain akan diisi oleh tiga mantan pemain tim BloodThirsty King (MobaZane, FwydChickn, dan Shark), The Valley juga akan diperkuat oleh mantan Pro Player Onic PH, Peter Bryce “Basic” Lozano, serta Roster aktif dari salah satu tim esport League of Legends Wild Rift, Jang “Hoon” Du-hoon.

Baca juga: Elden Ring Akan Diadaptasi Menjadi Board Game

Player Wild Rift
Jang “Hoon” Du-hoon | Pro Player Yang Ingin Pensiun Dari Wild Rift

Pro Player Yang Ingin Pensiun Dari Wild Rift

Sebagai Pro Player Aktif dalam tim Immortals untuk divisi esport League of Legends Wild Rift, Hoon sempat mengaku kesulitan dalam mengikuti turnamen Mobile Legends, dirinya bahkan tidak bisa menjamin pasti dapat mengikuti ajang Kejuaraan Dunia M4 di Jakarta.

“Kupikir peluang M4 ini sangat besar,” Ucap Hoon dalam sesi livestreamingnya.

“…Aku mungkin juga hanya fokus pada ML, karena kami (telah) memiliki tim yang bagus sekarang.” Imbuhnya.

Hoon sendiri mengklaim bahwa dirinya masih ingin menjadi bagian dari tim Immortals, hanya saja ia tidak diizinkan untuk memainkan game Mobile Legends. Hal itulah yang membuat Hoon lebih memilih untuk Pensiun dari game mobile besutan Riot Games tersebut.

“Aku ingin pensiun dari Wild Rift, jadi aku bisa fokus di ML. Tidak ada yang salah denganku (karena) bermain ML, hanya saja ada kemungkinan mereka (Immortals) masih bisa memaksaku untuk bermain WR, semoga saja tidak.”

Tim Immortals merupakan salah satu tim esport Wild Rift dengan prestasi yang tidak bisa diremehkan. Tim tersebut pernah meraih gelar juara dalam beberapa turnamen Wild Rift region Amerika Utara.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di Gamefinity.id/

Netflix Gaet Microsoft Beri Opsi Berlangganan dengan Iklan

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Netflix menggandeng Microsoft untuk mewujudkan opsi layanan berlangganan dengan iklan. Nantinya, Microsoft akan menjadi partner dalam “teknologi periklanan global”, sekaligus mitra penjualan dari opsi berlangganan dengan harga yang lebih terjangkau.

Setelah diumumkan pada bulan April lalu, kali ini Netflix membagikan perkembangan terbaru dari rencana mereka. Sebuah opsi berlangganan dengan iklan, yang menawarkan harga  lebih terjangkau untuk semua kalangan.

Dalam update terbarunya, Netflix mengumumkan bahwa mereka akan menggandeng Microsoft sebagai mitra penjualan dan teknologi periklanan global mereka.

“Hari ini kami dengan senang hati mengumumkan bahwa kami telah memilih Microsoft sebagai teknologi periklanan global dan mitra penjualan kami.” Tulis Netflix dalam artikel Blog mereka.

“Microsoft memiliki kemampuan yang telah terbukti untuk mendukung semua kebutuhan periklanan kami saat kami bekerja sama untuk membangun penawaran baru yang didukung iklan. Lebih penting lagi, Microsoft menawarkan fleksibilitas untuk berinovasi dari waktu ke waktu baik di sisi teknologi dan penjualan, serta perlindungan privasi yang kuat untuk anggota kami.”

Baca juga: Penghangat Kursi Mobil Jadi Microtransaction Baru BMW

Pemilihan Microsoft Sebagai Mitra Kerja

Pemilihan Microsoft Sebagai Mitra Kerja

Meski berita pemilihan ini tergolong mengejutkan, hal ini sebenarnya juga cukup logis untuk dilakukan. Pasalnya terdapat dua alasan kuat, mengapa raksasa teknologi terpilih sebagai Mitra dalam pemasaran global.

Dalam laporan The Wall Street Journal, sumber anonim menyebutkan bahwa Netflix memilih Microsoft sebagai mitra karena setidaknya dua alasan signifikan. Tidak seperti Comcast dan Google yang dilaporkan ikut membantu dalam pembuatan iklan, Microsoft tidak memiliki layanan video sendiri yang akan bersaing dengan Netflix.

Selain itu, Microsoft juga telah mengakuisisi Xandr dari AT&T, pada akhir tahun lalu.  Yang mana Xandr merupakan sebuah perusahaan teknologi iklan, yang berharap dapat membangun teknologi untuk mencapai dunia “post cookie”.

Dalam sebuah artikel Blog, Microsoft menyebutkan bahwa pemasar akan bekerja sama dengan Microsoft untuk menghadirkan iklan ke ekosistem Netflix.

“Saat diluncurkan, konsumen akan memiliki lebih banyak opsi untuk mengakses konten pemenang (dari) penghargaan Netflix. Pemasar mencari Microsoft untuk kebutuhan periklanan (dan) mereka akan memiliki akses ke pemirsa Netflix dan inventaris TV terhubung premium.”

Selain itu, Microsoft juga akan menjamin keamanan dari data para pelanggan, yang memilih opsi berlangganan dengan iklan.

“Semua iklan yang ditayangkan di Netflix akan tersedia secara eksklusif melalui platform Microsoft. Pengumuman hari ini juga mendukung pendekatan Microsoft terhadap privasi, yang (mana akan) dibangun untuk melindungi informasi (pribadi para) pelanggan.”

Berita tentang opsi berlangganan dengan iklan Netflix muncul, setelah perusahaan mengungkap penurunan pelanggan untuk pertama kalinya, dalam satu dekade terakhir.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di Gamefinity.id/

Riot Hadirkan Voice Evaluation Untuk Halau Pemain Toxic

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Riot Games akan menghadirkan fitur baru berupa Voice Evaluation dalam game Valorant. Fitur baru ini nanti, akan merekam suara dari para pemain selama permainan, sebagai upaya untuk mengatasi masalah toxic yang ada dalam game tersebut.

Riot Games sedang meningkatkan upayanya untuk membatasi aktivitas toxic di Valorant. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya pembaruan ‘Pemberitahuan Privasi dan Persyaratan Layanan mereka’, yang sekarang menyatakan bahwa game tersebut akan memiliki izin untuk ‘merekam komunikasi suara’ selama permainan.

“Evaluasi suara akan memberikan cara untuk mengumpulkan bukti jelas yang dapat memverifikasi setiap pelanggaran kebijakan perilaku sebelum kami dapat mengambil tindakan apa pun.” Tulis artikel di website resmi Riot Games. “Ini juga akan membantu kami membagikan kembali kepada pemain mengapa tindakan tertentu menghasilkan penalti.”

“Menciptakan ruang permainan yang inklusif berarti kita perlu mengembangkan lingkungan yang saling menghormati, aman, dan positif bagi semua pemain. VALORANT diluncurkan dengan komunikasi suara yang lebih komprehensif daripada yang kami gunakan dengan League.”

Dan meski fitur baru ini terdengar sangat berguna untuk menjaga komunikasi agar tetap bersih, fitur Voice Evaluation mungkin juga menimbulkan beberapa masalah lain seperti privasi para pemain. Riot Games sendiri tidak akan memaksa para pemainnya untuk mengaktifkan fitur tersebut, akan tetapi, jika pemain tidak ingin suara mereka direkam, maka mereka tidak akan bisa berkomunikasi menggunakan Voice Chat..

“(Jika) Anda memilih untuk tidak merekam obrolan suara Anda, Anda dapat mematikan obrolan suara. Berpartisipasi dalam suara di platform kami berarti log suara Anda dapat direkam dan diproses secara potensial.”

Baca juga: Mengaku! Mantan Juara World Series Terjerat Kasus Narkoba

Voice Evaluation
Fitur Voice Evaluation Yang sedang Dikembangkan

Voice Evaluation Yang Sedang Dikembangkan

Riot Games sebelumnya telah menyatakan bahwa Voice Evaluation Valorant tidak akan diluncurkan, kecuali saat fitur tersebut telah benar-benar sempurna. Dan untuk sekarang, mereka ingin menguji evaluasi suara di Amerika Utara, sebelum pada akhirnya akan diluncurkan ke wilayah lain di masa mendatang.

“Sistem perilaku baru kami untuk obrolan suara saat ini sedang dalam pengembangan. Kami (juga) ingin memberikan visibilitas sedini mungkin dan kami akan memulai pengujian beta dengan VALORANT di Amerika Utara sebelum diluncurkan ke bahasa dan wilayah lain.”

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di https://gamefinity.id/

Microsoft Akan Hentikan Dukungan Update Untuk Windows 8.1

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Microsoft mulai berancang-ancang menghentikan dukungan update sepenuhnya untuk Windows 8.1. Penghentian dukungan ini akan dimulai dengan pemberian notifikasi kepada para pengguna, sebelum akhirnya dimulai pada awal tahun 2023 mendatang.

Pada awal tahun 2020 kemarin, Microsoft telah menghentikan semua dukungan untuk sistem operasi Windows 7. Penghentian dukungan ini berlaku untuk pembaruan sistem operasi, hingga klaim garansi oleh para penggunanya. Dan kali ini, giliran sistem operasi generasi selanjutnya, yaitu Windows 8.1, yang akan mengalami hal serupa.

Dikutip dari laman resmi Microsoft, raksasa teknologi itu telah mengumumkan rencana mereka untuk menghentikan dukungan update dari sistem operasi Windows 8.1, yang akan dimulai per tanggal 10 Januari 2023, dan akan berimbas ke seluruh fitur Windows 8.1. Termasuk dukungan pembaruan untuk aplikasi Office, hingga update keamanan sistem operasi.

“Windows 8.1 mencapai akhir dukungan pada 10 Januari 2023.” Tulis Microsoft di artikel FAQ, “Setelah tanggal tersebut, jika Anda menjalankan Microsoft 365, Anda tidak akan lagi menerima pembaruan untuk aplikasi Office; ini termasuk fitur, keamanan, dan pembaruan kualitas lainnya.”

Baca juga: Seorang Insinyur Memainkan Dungeons And Dragons Bersama AI

CEO Microsft Umumkan Update
CEO Microsoft | Penghentian Update Sepenuhnya

Penghentian Update Sepenuhnya

Sebelum pengumuman ini, Microsoft sebenarnya telah mulai menghentikan dukungan untuk windows 8 sejak tahun 2016 silam. Dan untuk Windows 8.1, dukungan pembaruan akan dihentikan sepenuhnya pada awal tahun 2023 mendatang. Dalam penghentian ini, Microsoft tidak akan menawarkan program Extended Security Update (ESU) untuk Windows 8.1, sehingga perusahaan tidak akan memberikan patch keamanan tambahan, dan pengguna dihimbau untuk melakukan upgrade ke sistem operasi terbaru, atau menerima risiko menjalankan perangkat lunak tanpa pembaruan keamanan.

Windows 8.1 merupakan perbaikan besar untuk Windows 8, yang memperkenalkan visi sentuh-sentris baru untuk masa depan Microsoft. Karena fitur ini membuang desktop tradisional dan menggantinya dengan tombol Start baru, banyak pengguna PC umum yang menolaknya. OS mobile-first Windows 8 pun dinilai tidak sesuai dengan keinginan pengguna, dan Windows 8.1 hadir dengan mengembalikan tombol Start, sebagai pengakuan dari Microsoft bahwa Windows 8 adalah produk yang kacau.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di https://gamefinity.id/

Data Militer Bocor Untuk Ketiga Kalinya Di Forum War Thunder

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Sebuah data rahasia militer dilaporkan telah bocor di forum game simulasi perang, War Thunder. Data yang dibocorkan pun tidak main-main, yakni sebuah dokumen tentang peluru anti-tank milik angkatan militer China.

War Thunder merupakan sebuah game MMO, yang bertemakan simulasi perang dengan kendaraan militer. Dan sebagai sebuah game online, pengembang game tentu telah menyediakan forum khusus bagi para pemain untuk berkomunikasi, hingga berdiskusi mengenai spesifikasi, serta kemampuan dari berbagai kendaraan yang ada dalam permainan.

Baru-baru ini, War Thunder telah menambahkan kendaraan-kendaraan perang historis, dari beberapa negara adidaya ke dalam gamenya. Yang kemudian menyebabkan bocornya beberapa informasi rahasia, di kalangan para anggota dalam forum game tersebut. Beberapa diantaranya adalah informasi mengenai tank Challenger 2 buatan MBT (UK), Tank Leclerc dari Nexter System (Prancis), dan yang terbaru yaitu sebuah gambar dokumen dari Tungsten Penetrator DTC10-125 milik angkatan militer China.

Baca Juga: Pokemon Scarlet And Violet Akan Dukung Fitur Co-operative

Informasi Rahasia Militer China
Informasi Rahasia Militer China

Informasi Rahasia Militer China

Dikutip dari laman web UK Defence Journal, DTC10-125 merupakan sejenis peluru anti-tank yang diterjunkan oleh angkatan militer China. Dikenal sebagai penetrator energi kinetik, peluru tersebut digunakan untuk melumpuhkan tank musuh, dengan meninju kulit logamnya hingga menembus ke kompartemen internal.

“Dokumen tersebut tidak dapat diverifikasi secara independen pada saat ini, tetapi proyektil yang bertumpu di atasnya tampaknya adalah DTC10-125 asli.” Tulis halaman website tersebut.

Moderator forum sendiri telah menghapus postingan tersebut, dan menambahkan tulisan “Materi yang terkait dengan DTC10-125 diklasifikasikan di China”. Sementara itu, website UK Defence Journal juga menyebutkan bahwa sebelum datangnya kabar ini, gambar tersebut telah muncul terlebih dahulu di salah satu forum Cina. Kendati demikian, informasi ini masih belum dapat dikonfirmasi karena kontrol internet Cina yang cukup ketat.

War Thunder bukanlah satu-satunya game simulasi yang pernah mengalami insiden pembocoran data militer. Pada tahun 2019, salah seorang karyawan dari pengembang game simulasi penerbangan, Eagle Dynamics, didakwa atas tuduhan konspirasi dan penyelundupan. Hukuman tersebut harus diterimanya, lantaran ia diduga telah meminta seseorang di Amerika Serikat, untuk membeli sebuah manual dari pesawat jet F-16 di eBay, yang kemudian dikirimkan ke luar negeri untuk dianalisa.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di https://gamefinity.id/