Tag Archives: X.com

Situs X.com Elon Musk Diblokir di Indonesia! Ada Apa?

GAMEFINITY.ID, Bandung – Rencana Elon Musk untuk me-rebrand Twitter sebagai X tampaknya menghadapi rintangan, khususnya di Indonesia. Domain baru itu, X.com, telah diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika sesuai aturan negara demi memberantas konten negatif seperti pornografi dan perjudian. Jadi apa yang terjadi?

Netizen di Indonesia Tidak Dapat Mengakses X.com

Jutaan pengguna internet di Indonesia mendapati mereka tidak dapat mengunjungi domain x.com. Alih-alih diarahkan pada Twitter.com seperti saat ini, mereka justru mendapat notifikasi bahwa situs tersebut diblokir. Salah satu netizen membagikan screenshot di Twitter di mana ia tidak bisa mengakses situs itu.

Menurut peringatan dari Kominfo itu, setiap situs yang diblokir itu tidak mematuhi aturan Indonesia yang terkenal sangat ketat mengenai konten negatif. X.com terlihat tampak melanggar regulasi yang ditetapkan oleh Kominfo.

“Biasanya, kementerian memblokir situs yang dianggap sangat menyinggung, kriminal atau berbahaya terhadap harmoni sosial. Hal-hal ini biasanya mengandung materi pornografi, situs yang melanggar hukum kekayaan intelektual, dan hal=hal yang memicu kebencian dan informasi palsu,” tutur Gatria Priyandita, analis kebijakan cyber di Australian Strategic Policy Institute pada Al Jazeera.

Aribowo Sasmito, pendiri MAFINDO, sebuah grup cek fakta, juga berbicara pada Al Jazeera bahwa X.com diblokir karena konotasi negatif. Ia mengaku nama itu tidak jauh berbeda dari XXX yang berarti konten dewasa.

Baca juga:

Ini Kata Kominfo

Menurut Kominfo, domain X.com telah diblokir sebelumnya. Alasannya, domain itu sebelumnya pernah digunakan oleh situs yang tidak mematuhi aturan mengenai konten negatif seperti pornografi dan perjudian.

Usman Kansong, Direktur Jendral Informasi dan Komunikasi Publik Kominfo mengaku pihak pemerintah sudah berkomunikasi dengan X untuk mengklarifikasi. Ia mengaku pihaknya sudah berbincang dengan perwakilan Twitter akan digunakan oleh platform media sosial itu.

Sementara itu, X merupakan nama baru dari Twitter yang sudah diumumkan oleh Elon Musk. Linda Yaccarino, sang CEO, menyebut rebranding itu sebagai kesempatan kedua unuk membuat perhatian besar. Tujuannya adalah untuk mengubah Twitter yang saat ini dikenal sebagai sebuah super app seperti WeChat.

Saat ini, pihak X atau Twitter masih enggan berkomentar.

Twitter Rebranding Jadi X, Ternyata Ini Respon Gamer dan Developer

GAMEFINITY.ID, Bandung – Secara mengejutkan, Elon Musk mengumumkan Twitter resmi berganti nama menjadi X. Berarti, burung biru yang ikonik dan selama ini sudah dikenal sudah tidak lagi ada. Reaksi dari netizen pun langsung bertebaran. Banyak sekali yang menentang perubahan logo tersebut.

Setidaknya, para gamer dan developer memiliki gagasan lain untuk membuat reaksi terhadap logo baru Twitter itu.

Pergantian Nama Twitter Jadi X Undang Amarah Netizen

Twitter as X

Baru-baru ini, Elon Musk mengejutkan semua orang dengan mengumumkan Twitter akan rebrand dengan nama X. Hal ini dimulai dari pergantian logo dari burung biru yang sudah ikonik. Ini menjadi pergantian logo pertama dalam 11 tahun terakhir. Bahkan, nama perusahaannya sendiri, Twitter, Inc. sudah berganti nama sebagai X Corp pada April lalu dilansir dari Forbes.

“Sebentar lagi kita akan ucapkan adieu pada brand Twitter dan secara bertahap semua burungnya,” cuit Elon Musk pada Sabtu, 22 Juli 2023.

Netizen justru mengkritik keras keputusan Elon Musk untuk mengganti nama Twitter sebagai X. Banyak pihak menilai bahwa rebranding itu akan semakin menghancurkan platform media sosial itu. Bahkan, tidak sedikit yang mengolok-olok rebranding yang dilakukan itu, terutama dari perusahaan media dan berbagai brand.

Baca juga:

Inilah Reaksi Para Gamer dan Developer!

Ternyata para gamer dan developer game juga tidak mau ketinggalan membagikan reaksi terhadap pergantian nama Twitter menjadi X. Banyak dari mereka mengunggah gambar logo X versi mereka sendiri atau setidaknya meme untuk mengolok-olok keputusan Elon Musk dan sang CEO Linda Yaccarino.

Contoh pertama datang dari akun Twitter resmi Xbox yang mengunggah logo X versi mereka sendiri. Akun resmi Pokemon juga mengikuti dengan melakukan hal serupa. Terlebih, Quantic Dream juga mengubah meme “Press X to Jason” dari Detroit: Become Human hanya untuk mengolok-olok.

Dari kalangan gamer, rebranding ini juga menarik perhatian penggemar seri Kingdom Hearts. Pasalnya, X merupakan simbol yang sering muncul di setiap game besutan Disney dan Square Enix itu. Mereka mengganti gambar profil mereka menjadi gambar anggota Organization 13 dan mengeluarkan nama-nama Nobody. Satu lagi contoh gambar penempatan logo X pada Sora dan Roxas, menganggap logo X sebagai Nobody milik Twitter.

Meski kabar rebranding Twitter menjadi X memicu amarah netizen, sisi positifnya mereka juga mengolok-olok keputusan itu hanya untuk menghibur. Pada akhirnya, masih menjadi pertanyaan apakah ambisi Elon Musk berikutnya akan berhasil atau justru gagal total.

Twitter Resmi Mengganti Logo Menjadi ‘X’

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Twitter telah resmi menghapus logo burung ikoniknya dan menggantinya dengan ‘X’ sebagai logo resmi baru. Langkah ini diumumkan setelah Elon Musk mengumumkan perubahan tersebut akhir pekan lalu. Perubahan ini sudah diterapkan pada situs web Twitter.

Menariknya, Musk juga mengumumkan bahwa x.com kini mengarahkan pengguna ke twitter.com. Dalam kiriman tersebut, Musk juga menyebut logo ini sebagai logo “sementara,” sehingga kita mungkin akan melihat perubahan logo lainnya di masa depan.

Twitter mungkin tidak berhenti hanya dengan mengganti logo. Musk mengatakan bahwa perusahaan pada akhirnya akan “mengucapkan selamat tinggal pada merek Twitter dan secara bertahap, menghilangkan semua burung.”

Baca juga:

Minggu malam, Musk mengubah foto profilnya dengan logo Twitter yang baru. Akun resmi Twitter @Twitter juga mengubah nama dan foto profilnya dengan logo ‘X’ baru.

Twitter @twitter X
X (Foto: Twitter/@Twitter)

Dalam balasan kepada seorang pengguna, Musk juga memberi petunjuk bahwa kita sebaiknya menyebut postingan di Twitter sebagai “x’s.”

CEO perusahaan, Linda Yaccarino, mengatakan bahwa meskipun Twitter telah mengubah cara orang berbicara satu sama lain, ‘X’ akan menghadirkan fitur-fitur lebih lanjut. Fitur yang berfokus pada audio, video, pesan, pembayaran/perbankan, dan menjadikannya “pasar global untuk ide, barang, jasa, dan peluang.” Itu terdengar seperti banyak hal.

Baca juga:

Produk Elon Musk Serba X

X Twitter Elon Musk
Twitter X Elon Musk (Foto: TechCrunch)

Obsesi Musk terhadap huruf “X” sudah cukup terkenal. Ia mendirikan X.com pada tahun 1997, yang kemudian berkembang menjadi PayPal. Perusahaan antariksa miliknya, SpaceX, memiliki logo berupa huruf “X”. Terbaru, ia mendirikan perusahaan kecerdasan buatan bernama X.ai. Pada bulan April, jaringan sosial milik Musk mengubah nama hukumnya dari Twitter Inc. menjadi X Corp.

Setelah mengambil alih Twitter, CEO Tesla ini berbicara tentang merubah jaringan sosial tersebut menjadi “X, aplikasi segala sesuatu” berkali-kali.

Ini bukan pertama kalinya Musk mengubah logo Twitter. Tahun ini, ia sebentar mengganti logo jaringan sosial tersebut dengan meme Doge. Seorang pengembang yang telah membuat ekstensi untuk menghindari logo Doge juga mengatakan ekstensi tersebut juga berfungsi untuk logo “X” baru. Sehingga pengguna dapat dengan cepat mengembalikan logo burung tersebut.

Baca juga:

Logo burung ikonik Twitter sebenarnya tidak digunakan di awal-awal eksistensinya. Pada tahun 2010, perusahaan secara resmi mengadopsi logo ikonik yang disebut “Larry the bird”. Dinamai setelah pemain legendaris bola basket Boston Celtics, Larry Bird.

Perubahan merek oleh perusahaan ini datang beberapa hari setelah Musk menanggapi seorang pengguna. Pengguna tersebut menyatakan bahwa Twitter masih mengalami “arus kas negatif” karena “penurunan pendapatan iklan sekitar 50% ditambah beban utang yang berat.”

Demikian pembahasan Twitter Resmi Mengganti Logo Menjadi ‘X’. Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram, dan TikTok. untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.