GAMEFINITY.ID, Bandung – Arkane Studios baru-baru ini merilis cuplikan gameplay untuk mempromosikan Redfall sebagai bagian dari kerjasama dengan IGN. Sayangnya, netizen beramai-ramai mengkritik keras cuplikan tersebut. Terdapat dua kubu berdasarkan kritikan, yaitu kubu yang mengkritik kualitas game-nya dan kubu yang mengkritik kemampuan pemain yang ditunjukkan di gameplay tersebut.
Forbes mendapati cuplikan gameplay itu mendapat 15 ribu dislike di YouTube per 10 April 2023. Angka ini jauh lebih banyak daripada like yang hanya mendapat kurang lebih 1,4 ribu. Apa yang membuat penggemar mengkritik keras cuplikan gameplay tersebut? Apakah lebih banyak berfokus pada kualitas atau kemampuan pemain di gameplay?
Baca juga:
Kualitas Redfall DInilai Mengecewakan?
Banyak yang merasa Redfall terasa belum selesai berdasarkan cuplikan gameplay yang disajikan channel YouTube IGN itu. Ini justru mengingatkan pada rumor pada akhir Januari lalu bahwa Starfield dan Redfall dipercaya belum siap walau tanggal perilisannya semakin dekat. Rumor itu berasal dari Horns, salah satu leaker yang terkenal hampir selalu akurat. Sementara Starfield mengalami penundaan perilisan hingga September ini, Redfall mendapat tanggal rilis 2 Mei 2023.
Banyak dari pengguna YouTube menilai game buatan Arkane itu masih terlihat berada di tahap alpha dan kekurangan arahan. Contoh komentar datang dari JMaine518 yang menilai bahwa cuplikan tersebut memiliki map kaku dan kurangnya logika terhadap penghancuran sekitar tempat dan fisika yang akan masuk akal.
Baca juga:
Pemain selama Gameplay Juga Dikritik Gara-gara Ini!
Ironisnya, penggemar banyak menyalahkan kemampuan pemain dalam video promosi Redfall itu. Bahkan, cuplikan tersebut terasa banyak terpotong dan melompat-lompat. Dalam sebuah pertarungan melawan Rook, salah satu boss, para pemain yang terlihat di gameplay itu melakukan hal yang memalukan dan patut dipertanyakan.
“Kenapa kamu bertarung dengan boss raksasa di dalam rumah bobrok? Kenapa kamu melarikan diri dari boss dan menembak sementara timmu terbunuh? Kenapa kamu menjebol kunci pintu di tengah-tengah pertarungan alih-alih membantu rekan tim? Kenapa kamu melempat translocator dan tidak menggunakannya? Kenapa kamu mengunci target musuh tiga kaki di depanmu? Kenapa kamu melakukan serangan terakhir saat kamu tidak membantu apa-apa?” Itulah komentar dari pengguna US War Machine.
Baca juga:
Tentunya netizen menilai cuplikan Redfall saat Xbox Showcase Januari lalu jauh lebih baik daripada saat promosi IGN First. Namun, promosi dari IGN First ini tentu membuat penggemar meragukan akan kualitas Redfall.
Redfall bakal rilis pada 2 Mei 2023 di Xbox Series X|S dan PC. Pelanggan Game Pass bisa memainkannya secara gratis mulai hari pertama perilisannya.