Tag Archives: Xbox

Roblox Umumkan Tanggal Rilis di PlayStation

GAMEFINITY.ID, PATI – Para penggemar Roblox yang telah lama menantikan kesempatan untuk bermain di PlayStation sekarang memiliki alasan untuk bersorak gembira. Kabar baiknya adalah bahwa tanggal rilis resmi Roblox untuk PlayStation telah dikonfirmasi.

Tanggal Rilis Roblox di Playstation

Setelah beberapa tahun sejak perilisan pertamanya, pengembang Roblox Corporation telah mengonfirmasi tanggal rilis resmi Roblox untuk PlayStation. Pemain PlayStation akan segera memiliki akses ke dunia yang kaya dan beragam yang telah ditempati oleh jutaan pemain di seluruh dunia.

Roblox

Roblox akan tersedia di PlayStation mulai 10 Oktober 2023, yang merupakan berita yang sangat dinantikan oleh komunitas gamer. Tanggal ini akan menjadi momen menggembirakan karena akan membuka pintu bagi pemain PlayStation untuk menjelajahi game-game yang telah dibuat oleh para pemain lain di Roblox. Game ini akan tersedia untuk Playstation 4 dan Playstation 5.

Baca Juga:

Tentang Game Roblox

Salah satu daya tarik utama Roblox adalah beragam game yang tersedia di platform ini. Dengan bergabung dengan Roblox di PlayStation, pemain akan dapat mengakses ribuan game yang telah dibuat oleh komunitas. Ini termasuk game-game kreatif, permainan sosial, pertandingan kompetitif, dan banyak lagi. Hal ini bisa dicapai karena Roblox versi Playstation juga akan mendukung cross-platform dengan mobile, PC, dan Xbox.

Dengan hadirnya Roblox di PlayStation, pemain akan dapat terhubung dengan komunitas yang luas dan beragam. Mereka dapat bermain bersama teman-teman mereka, berkolaborasi dalam proyek-proyek kreatif, dan bahkan membuat game mereka sendiri untuk dimainkan oleh orang lain.

Salah satu aspek yang membuat Roblox begitu istimewa adalah kemampuan pemain untuk menciptakan konten mereka sendiri. Dengan fitur-fitur seperti Roblox Studio, pemain dapat merancang game mereka sendiri, menciptakan alam semesta virtual mereka sendiri, dan berbagi karya mereka dengan pemain lain di seluruh dunia.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Roblox di Playstation? Jangan lupa ikuti akun resmi Gamefinity di FacebookInstagram, dan TikTok. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga murah di Gamefinity Store.

Respawn Siapkan IP Original Untuk Game Barunya

GAMEFINITY.ID, PATI – Pada tahun-tahun terakhir, Respawn Entertainment telah menjadi salah satu studio yang paling menonjol di industri game. Studio ini telah menghibur jutaan pemain di seluruh dunia melalui game seperti Apex Legends dan Star Wars Jedi: Fallen Order. Sekarang, CEO Electronic Arts (EA), Andrew Wilson, memberikan tease akan ada proyek-proyek yang sangat menarik dalam pengembangan di Respawn Entertainment.

CEO EA Tease Game Baru dari Respawn

Dalam sebuah wawancara terbaru di Goldman Sachs Communacopia & Technology Conference, CEO EA, Andrew Wilson, memberikan sedikit wawasan tentang apa yang sedang terjadi di Respawn Entertainment. Dia menyatakan bahwa studio ini memiliki “sejumlah proyek yang sangat menarik dalam pengembangan saat ini.”

Respawn

Respawn Entertainment telah membangun reputasi yang solid dalam beberapa tahun terakhir. Mereka memulai dengan kesuksesan Titanfall dan kemudian merilis Apex Legends yang menjadi salah satu game battle royale paling populer di dunia. Selain itu, Star Wars Jedi: Fallen Order juga diterima dengan sangat baik oleh kritikus dan pemain, menunjukkan bahwa Respawn mampu menghasilkan game berkualitas tinggi dalam berbagai genre.

Baca Juga:

Proyek Respawn Sejauh Ini

Dalam sebuah wawancara dengan Axios pada bulan Mei, bos Respawn, Vince Zampella mengatakan bahwa mereka sedangan  mengembangkan IP baru dari Respawn. Dipimpin oleh Steve Fukuda, direktur game Titanfall dan Titanfall 2, bersama Tim “skunkworks” sedang mencari sesuatu yang baru pada game terbaru mereka.

Disisi lain, sutradara seri Star Wars Jedi, Stig Asmussen, mengatakan bahwa ia berharap dapat membuat trilogi game, dan Respawn saat ini sedang merekrut anggota tim untuk mengembangkan game baru yang bisa saja menjadi entri ketiga dalam franchise tersebut.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalian? Kira – kira game apa yang sedang disiapkan Respawn Etertainment? Jangan lupa ikuti akun resmi Gamefinity di FacebookInstagram, dan TikTok. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga murah di Gamefinity Store.

Source: VGC

TMNT: Mutant Mayhem Dapatkan Spin-Off Game

GAMEFINITY.ID, PATI – Franchise Teenage Mutant Ninja Turtle tampaknya mulai menunjukkan kebangkitannya. Dimulai dari perilisan animasi movie yang mendapatkan banyak respon positif hingga beberapa proyek game yang sudah disiapkan untuk rilis. Salah satu game terbaru dari TMNT akan memiliki setting waktu sama dengan movie TMNT:  Mutant Mayhem.

Game Baru TMNT

Outright Games telah mengumumkan bahwa movie animasi Teenage Mutant Ninja Turtles: Mutant Mayhem akan memiliki spin-off melalui video game. Game ini direncanakan akan rilis untuk PC dan konsol pada tahun 2024 nanti.

Doug Rosen selaku senior vice president of games and emerging media dari Paramount mengatakan bahwa film animasi terbaru ini sangat cocok untuk dibuatkan video game.

TMNT
Source: Outright Games

Film animasi Mutant Mayhem terbukti sukses dan mendapatkan banyak ulasan baik. Didukung dengan gaya animasi yang unik, voice actor dari actor terkenal, karakterisasi yang baik membuat animasi ini berhasil menarik hati para penonton. Meskipun kisah yang dihadirkan cukup sederhana, tetapi antusiasme penonton terumata yang telah mengenal franchise ini sejak mereka kecil sudah sangat besar.

Baca Juga:

Tentang Game TMNT: Mutant Mayhem

Mengambil latar waktu beberapa bulan setelah kejadian dalam film, game ini akan menampilkan visual unik yang terinspirasi oleh gaya animasi film yang berani dan penuh warna. Menggabungkan gameplay kerja sama tim ninja yang energik dengan narasi yang lucu, pemain akan bermain sebagai kura – kura ninja bersama sejumlah karakter yang tak terlupakan dari waralaba TMNT berjuang untuk menyelamatkan Kota New York yang penuh ancaman para mutan jahat.

Dianggap sebagai salah satu franchise anak-anak paling populer, Teenage Mutant Ninja Turtles adalah properti global klasik yang dibuat pada tahun 1984 oleh Peter Laird dan Kevin Eastman.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Teenage Mutant Ninja Turtles ini? Jangan lupa ikuti akun resmi Gamefinity di FacebookInstagram, dan TikTok. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga murah di Gamefinity Store.

Source: IGN, Gameinformer

Starfield Resmi Bakal Dapat Dukungan Nvidia DLSS

GAMEFINITY.ID, Bandung – Setelah peluncurannya yang mengundang hype besar, Bethesda akhirnya merilis patch untuk Starfield pada 13 September 2023. Patch tersebut berupa hotfix kecil yang diharapkan bisa mengatasi beberapa masalah penting. Mereka juga berharap beberapa fitur permintaan penggemar akan segera mereka buat, termasuk dukungan resmi untuk Nvidia DLSS khusus PC.

Tidak Mendukung Nvidia DLSS saat Peluncuran

Starfield Nvidia support 1

Sebelumnya, The Verge melaporkan para ahli dari Digital Foundry menemukan perbedaan mencolok antara sistem AMD dengan Nvidia dan Intel saat menjalankan Starfield. Mereka mendapati pengguna PC ber-GPU Intel dan Nvidia jauh lebih buruk dalam menjalankan game daripada AMD.

“Jika kamu menggunakan Intel dan Nvidia, kamu dapat pengalaman lebih aneh dan buruk daripada GPU AMD dalam hal yang tidak biasa,” jelas Alexander Battaglia dalam video analisis Starfield versi PC di YouTube.

Tidak heran, AMD menjadi “mitra PC eksklusif” untuk Starfield. Karena hal ini, Bethesda dan AMD bekerja sama untuk mengoptimalkan game-nya untuk versi Xbox dan PC menggunakan Prosessor Ryzen 7000 Series and dan kartu grafik Radeon 7000 Series. Oleh karena itu, tampaknya game besutan Bethesda itu lebih optimal menggunakan GPU dan CPU AMD daripada CPU Intel dan GPU Nvidia.

Beberapa pemain mengungkap kekecewaannya di sosial media mulai saat early access. Bahkan, saat early access, pengguna PC dengan kartu grafik Intel Arc tidak dapat menikmati game besutan Bethesda itu. Terlebih lagi, terdapat mod yang memungkinkan game sci-fi RPG itu bisa dimainkan menggunakan Nvidia DLSS.

Baca juga:

Starfield Akan Dapat Dukungan Resmi Nvidia DLSS

Melalui laman resminya, Bethesda mengumumkan beberapa fitur yang telah diminta pemain akan muncul dalam serangkaian patch mendatang. Salah satunya adalah dukungan DLSS untuk versi PC.

“Kami juga sedang berkerja lebih dekat dengan Nvidia, AMD, dan Intel untuk dukungan driver, dan setiap update akan termasuk pengembangan stabilitas dan performa baru,” sebut Bethesda.

Selain itu, fitur lain yang sedang dikerjakan Bethesda termasuk dukungan monitor ultrawide 32:9 untuk PC. Beberapa pengembangan quality of life juga akan muncul, termasuk kalibrasi menu HDR, kontrol kontras dan cahaya, dan slider FOV. Terakhir, mereka akan menambah pilihan tombol untuk makan.

Semenntara itu, patch terbaru Starfield, v1.7.29, disebut membuat versi Xbox Series X|S lebih stabil saat instalasi. Beberapa pengembangan stabilitas dan performa juga diterapkan demi mengurangi crash dan menambah framerate.

Starfield: Guide Main Quest Keempat – The Empty Nest

GAMEFINITY.ID, Bandung – The Empty Nest merupakan salah satu dari tiga main quest setelah menyelesaikan The Old Neighborhood di Starfield. Quest tersebut ter-unlock bersama Back to Vectera dan Into the Unknown. Gamefinity.id akan membahas The Empty Nest sebagai main quest keempat.

Dalam quest ini, Sam Coe akan menjadi companion. Ia akan mengajak pemain untuk melakukan ekspedisi demi menemukan beberapa peta penting yang hilang.

Bicara pada Sam Coe

Starfield Main Quest 4

Pertama, pemain harus bertemu dengan Sam Coe di bagian luar The Lodge. Ia akan berada di ruangan sebelah kiri dekat ruang tengah The Lodge di mana artifact sudah terkumpul. Pemain akan menemukan Sam sedang berbicara dengan Cora, putrinya.

Saat berbicara dengan Sam, ia memberitahu pemain dirinya memiliki petunjuk keberadaan sebuah artifact di Akila City, Dengan begitu, ia ingin pemain membantu dalam sebuah ekspedisi.

Pergi ke Akila City

Starfield Main Quest 4

Setelah memasuki kapal, pemain perlu pergi ke Cheyenne System untuk mencapai Akila City. Pemain bisa terbang atau menggunakan fast travel. Namun, Cheyenne System terletak sangat jauh dari Alpha Centauri. Jika ingin melakukan jump, pilih Olympus System sebagai tujuan sebelum menuju Cheyenne System.

Pilih planet Akila dan jadikan Akila City sebagai pendaratan. Setelah itu, kembali bicara pada Sam. Ia akan menjadi companion selama quest The Old Neighborhood berlangsung di Starfield.

Starfield Main Quest 4

Pertama, ikuti marker untuk mencapai GalBank Vault. Dalam perjalanan, seorang keamanan Akila City menghentikan pemain dan Sam. Ia memberitahu terdapat perampokan di bank tersebut oleh Shaw Gang. Pemain harus menyelesaikan Freestar Collective faction quest Job Gone Wrong terlebih dahulu. Pasalnya, situasi perampokan ini menghalangi tujuan pemain untuk melanjutkan ekspedisi. Atau pemain bisa menyelesaikannya sebelum menjalankan The Empty Nest di Starfield.

Baca juga:

Selesaikan Side Quest Job Gone Wrong

Starfield Main Quest 4

Jika belum selesaikan Job Gone Wrong, pemain wajib selesaikan quest tersebut. Temui Daniel untuk memulai diskusi. Daniel awalnya terlihat tidak senang berbicara dengan orang asing hingga Sam meyakinkannya. Setelah itu, lewati barikade dan jalan masuk menuju bank. Dekati terminal di kiri pintu masuk untuk memulai berbicara dengan pemimpin Shaw Gang.

Starfield Main Quest 4

Pemain bisa bernegosiasi dengan pemimpin perampok itu demi menyelamatkan para sandera. Jika upaya pertama gagal, sang pemimpin akan memberi beberapa permintaan. Pemain bisa kembali menemui Daniel kalau upaya kedua gagal. Atau jika berhasil, Job Gone Wrong sudah terselesaikan.

Jika gagal, Daniel akan memberitahu pemain harus membasmi para Shaw Gang. Terdapat enam perampok di bank, tentunya tidak akan lama untuk membasmi mereka. Namun, mereka justru akan membunuh para sandera jika pemain tidak bertindak cepat. Setelah perampok itu terkalahkan, loot pemimpinnya dan ambil GalBank Front Door Key. Temui kembali Daniel untuk mengakhiri side quest Starfield tersebut.

Cari Peta di GalBank Vault

Starfield Main Quest 4

Kembali ke bank tersebut dan pergi ke lantai basement. Sam akan memberi pemain Coe GalBank Key. Key card ini akan membuka berbagai kabinet penyimpanan, salah satunya berisi Note for Sam. Beritahu Sam dan dia akan memberitahu seseorang bernama Jacob. Jika perlu, yakinkan dia dengan persuasion untuk memberitahu identitas Jacob.

Apapun hasil dari persuasion itu, ikuti marker untuk meninggalkan bank dan menuju Coe Estate di timur. Di sana, Sam dan Jacob akan berbicara. Keduanya pun saling berargumen dan saling tidak sepakat.

Starfield Main Quest 4

Jacob kemudian akan menjaga sebuah pintu ruangan kantornya. Bicaralah pada Sam lagi. Terdapat tiga pilihan untuk mengambil map dari Jacob:

  • Lakukan negosiasi dengan Jacob: Jika berhasil, ia akan memberi Office Key untuk masuk ke kantornya
  • Biarkan Sam Jadi Pengalihan: Sementara Sam berbicara dengan Jacob, pemain bisa melakukan pick lock dan ruangan menerobos masuk ke kantor
  • Minta bantuan Cora: Cora akan langsung berlari menuju ruang Jacob. Reuni keluarga itu sudah cukup agar Jacob memberi map. Ini bisa menjadi pilihan terakhir jika dua pilihan sebelumnya gagal karena Sam tidak ingin Cora terlibat.

Starfield Main Quest 4

Apapun pilihannya, pemain bisa mendapat Solomon’s Maps Cards. Bicara kembali pada Sam yang akan memberitahu Empty Nest menjadi lokasi berikutnya berdasarkan peta.

Pergi ke Empty Nest

Starfield Main Quest 4

Terdapat dua cara untuk mencapai Empty Nest. Pemain bisa berjalan dari Akila City dengan mengikuti marker atau naik kapal dengan melakukan fast travel. Sesampai di sana, pemain akan kembali berhadapan dengan Shaw Gang. Jika berhasil membunuh para perampok bank saat akhir Job Gone Wrong, mereka tidak akan segan menyerbu. Kalahkan semua musuh di depan gedung tersebut.

Jika pergi menggunakan kapal, pemain harus mengambil arah barat daya memasuki Empty Nest. Namun, jalan tersebut terdapat banyak ranjau. Jika ingin menggandalkan stealth tanpa mendekati ranjau, fokus kalahkan turret dan robot terlebih dahulu.

Starfield Main Quest 4

Begitu semua musuh terkalahkan di area depan, carilah pintu menuju sebuah gua. Pemain akan menemui lebih banyak musuh di gua tersebut hingga mencapai sebuah pintu jeruji di depan. Pemain bisa melakukan melompat menggunakan crate yang terletak di kanan. Alternatifnya, pemain harus menemukan Shaw Gang Cave Key di belakang Contraband Cache untuk membukanya.

Ikuti jalan menurun mengikuti marker hingga melihat bebatuan caelumite. Di sana, pemain bisa melihat Artifact Chi. Ambil Artifact itu dan berbalik.

Akan tetapi, Shaw dan anggota gang-nya tiba dan menghampiri. Shaw geram ketika pemain berhasil mengambil Artifact Chi. Terdapat tiga opsi untuk menghadapinya, yaitu lakukan negosiasi, bayar 4.000 Credits, atau serang.

Starfield Main Quest 4

Apapun pilihannya, sekelompok Ashta akan muncul. Pemain bisa membasminya atau segera meninggalkan Empty Nest. Terlebih, jika berhasil melakukan negosiasi atau membayar Shaw, ia akan meminta bantuan pemain untuk mengalahkan Ashta.

Starfield Main Quest 4

Kembalilah ke The Lodge di New Atlantis. Taruh Artifact di meja bersama dengan serangkaian Artifact lainnya. Bicaralah kembali pada Sam untuk mengakhiri main quest. Dengan begitu, Sam bisa menjadi companion kapanpun di Starfield.

Starfield Resmi Dapat Dukungan Mod Mulai Tahun 2024

GAMEFINITY.ID, Bandung – Pemain Starfield sudah menggunakan mod untuk menambah keseruan selama gameplay. Beberapa dari mereka bahkan membuatnya untuk mengekpresikan kreativitas sehingga bisa digunakan pemain lain.

Bethesda sudah memperhatikan terdapat banyak mod yang tersebar di jagad maya. Kabar baiknya mereka mengumumkan game sci-fi RPG besutan mereka itu akan mendapat dukungan mod secara resmi mulai tahun 2024.

Bethesda Pastikan Starfield Akan Dapat Dukungan Mod Resmi pada 2024

Starfield mod support

Melalui wawancaranya dengan Famitsu, produser eksekutif Bethesda Game Studios Todd Howard mengungkap pihaknya ingin mendukung modding secara besar. Mereka pernah melakukannya terhadap dua game sebelumnya, The Elder Scrolls V: Skyrim dan Fallout 4.

“Kami akan bisa melakukan hampir segalanya, seperti hasil karya [kami] sebelumnya. Dukungan mod akan tersedia tahun depan, tapi kami juga menyukainya, jadi kami akan melakukannya dengan cara besar,” ungkap Howard.

Dukungan mod tersebut berupa hadirnya Creation Kit untuk Starfield. Alat itu mempermudah kreator dalam pembuatan dan penggunaan mod. Ditambah, kreator juga bisa membuat konten tambahan berupa quest, karakter, senjata, dan lainnya berkat alat tersebut.

Bethesda tentu sangat antusias untuk memberi dukungan pada komunitas mod. Bahkan, pihaknya merekrut pembuat cluster mod untuk The Elder Scrolls V: Skyrim .sebagai clutter artist

Starfield sendiri sudah sangat sukses saat peluncurannya. Tidak hanya mendapat respon positif dari pemain dan kritik, tetapi juga menjadi game dengan peluncuran terbesar bagi Bethesda. Ditambah lagi, tampaknya game sci-fi RPG itu menjadi peluncuran terbesar pada hari pertamanya untuk game dari Xbox Game Studios.

Baca juga:

Pemain sudah Buat Berbagai Mod

Starfield Star Wars mod

Semenjak peluncurannya, beberapa pemain mulai membuat mod tidak resmi. Fungsi dari setiap mod cukup beragam. Salah satunya adalah mod untuk pengguna kartu grafis Nvidia. Mod tersebut menggantikan teknologi upscaling FSR2 untuk kartu grafis AMD dan menggantikannya DLSS untuk kartu garis Nvidia.

Pemain juga sangat kreatif dalam mengandalkan mod untuk memasukkan konten buatan sendiri yang terinspirasi dari berbagai medium. Contoh terkenalnya adalah mod Star Wars yang menjadikan UC Security sebagai Stormtroopers, menjadikan setiap kota kekuasaan United Colonies terasa seperti Galactic Empire. Mod Star Wars itu dibuat oleh Nexusmods dan direncanakan untuk menambah konten lainnya dari dunia Star Wars.

Selain dukungan mod, Bethesda juga berencana untuk memberi dukungan pada Starfield dalam jangka panjang. Salah satunya berupa DLC expansion. Story expansion pertama Shattered Space sudah diumumkan saat Starfield Direct dan juga hadir sebagai bonus dari Digital Premium Edition. DLC tersebut belum memiliki jadwal rilis.