Tag Archives: zelda: breath of the wild

Speedrunner Zelda: BOTW pecahkan Rekor Baru

GAMEFINITY.ID, YOGYAKARTA – Seorang speedrunner membuat rekor speedrun baru di game The Legend of Zelda: Breath of the Wild. Speedrunner dengan nama user Player 5 ini menggugah video speedrunnya di youtube pada Minggu, 15 Mei kemarin. Dia berhasil menamatkan Zelda: BOTW dengan rekor waktu hanya 24 menit 15 detik saja.

Hal tersebut memungkinkan untuk dilakukan dengan memanfaatkan bug dari game Zelda: BOTW. Nintendo sendiri selaku pengembang sekaligus publisher dari game ini memang sengaja membiarkan bug-bug tersebut untuk menambah keseruan dalam komunitas speedrunner.

Karena beberapa bug tersebut memang sering dimanfaatkan oleh para speedrunner Zelda: BOTW untuk mempersingkat waktu permainan. Para speedrunner biasanya menggunakan bug populer seperti shield clipping untuk membuat karakter bergerak dengan lebih cepat dan mempersingkat waktu.

Rekor Speedrun Zelda: BOTW dari Player 5

Player 5 ini berhasil menungguli rekor sebelumnya dengan selisih 34 detik. Melalui situs speedrun.com, rekor tertinggi speedrun dari Zelda: BOTW untuk kategori any% saat ini dipegang oleh player 5 dengan waktu 24m 15s. Any% sendiri adalah kategori speedrun dimana tujuan satu-satunya dari speedrun jenis ini adalah menamatkan gamenya.

Side quest dan hal-hal lainnya yang tidak berkaitan langsung dengan menamatkan game tidak dihitung dalam speedrun jenis ini. Di Zelda: BOTW sendiri, any% speedrun dihitung dari awal game sampai mengalahkan boss terakhir, “Dark Beast Ganon”. Cutscene dan end credit setelah itu tidak akan masuk hitungan waktu dalam speedrun.

Zelda: BOTW
Detik-detik Akhir Speedrun Player 5

Baca Juga: Streamer Twitch Tamatkan Elden Ring Tanpa Terkena Hit

Taktik yang digunakan Player 5 untuk mencapai rekor ini adalah dengan memanfaatkan paraglider di Zelda: BOTW dan mengganti bahasa. Menurut Player 5, memainkan Zelda: BOTW dengan bahasa Prancis akan mempersingkat dialog disepanjang game, dengan total waktu 4 detik lebih cepat daripada bahasa Inggris.

Player 5 sendiri saat ini sudah berhasil memegang 11 rekor berbeda untuk kategori speedrun di game Zelda: BOTW. Rekor kategori All Main Quest, Damageless run, bahkan speedrun lucu-lucuan “Become Monke% speedrun” sudah berhasil dipecahkan oleh Player 5.

Speedrunning suatu game memang sudah menjadi hal yang populer beberapa tahun ini. Hal tersebut ditujukan untuk memberikan kompetisi bagi para player dan penggemar dari game-game tersebut. Speedrun adalah suatu cara untuk memberikan rasa kompetitif pada game-game singleplayer, sekaligus menghidupkan komunitas dari para penggemar game tersebut.

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di Gamefinity. Tetap menjadi gamer yang sultan dengan top up mudah dan murah di gamefinity.id

Seorang Fan Membuat Map Seperti Google Street View untuk Zelda: Breath of The Wild

GAMEFINITY.ID, Denpasar – Zelda: Breath of The Wild merupakan salah satu game RPG terbaik yang bisa kalian mainkan untuk saat ini jadi tidak bisa dipungkiri bahwa fan base dari Zelda: Breath of The Wild termasuk besar. Seorang fan dari game ini membuat “Google Street View” versi Zelda: Breath of The Wild.

Proyek ini dinamakan Project of Nassim, diambil dari nama twitternya yakni @LabNassim. Proyek ini mirip dengan Google Street View, hanya saja bukan peta dari bumi ini melainkan peta dari Zelda: Breath of The Wild. Kalian dapat melihat foto panorama 360 derajat dari dunia Zelda: Breath of The Wild dari map ini. Map ini dapat kalian akses di website yang telah ia buat, kalian dapat mengaksesnya disini.

Setelah kalian membuka websitenya, dapat memillih daerah mana yang kalian ingin lihat dengan cara menekan tombol pin point dari peta tersebut, beberapa saat kemudian sistem akan memberikan kalian gambaran 360 derajat dari game ini. Cara kerjanya mirip sepert Google Street View.

Karena ia membangun proyek ini sendirian, belum banyak landmark yang dimasukan ke map ini namun kalian dapat membantunya dengan menambahkan foto panorama 360 derajat dari game Zelda: Breath of The Wild dan mengupload link nya ke google form yang telah ia buat.

Zelda: Breath of The Wild ini umurnya sudah 4 tahun, game ini banyak mendapatkan penghargaan disaat pelirisannya salah satunya adalah penghargaan Game of The Year pada tahun 2017. Jikalau kalian mempunyai Nintendo Switch, Zelda: Breath of The Wild menjadi salah satu game yang harus kalian main pada platform Nintendo Switch.