GAMEFINITY.ID, Jakarta – Persaingan yang semakin ketat akan wireless device membuat vendor ternama GameSir meluncurkan GK300 Wireless Mechanical Gaming Keyboard pada tahun 2019 lalu.
Kebutuhan akan produk pendukung game semakin hari semakin meningkat bersamaan dengan berkembangnya scene e-sports di Indonesia, hal ini diikuti dengan perkembangan vendor GameSir yang terus menerus melakukan inovasi demi melengkapi kebutuhan para gamers di Indonesia.
Tahun 2019 yang lalu, GameSir meluncurkan Keyboard Mechanical Wireless GK300 yang juga dilengkapi dengan koneksi Bluetooh agar bisa terkoneksi dengan device di platform apapun.
Design
GameSir GK300 Wireless Mechanical Gaming Keyboard hadir dengan design yang ergonomis dimana memiliki kemiringan sebeasr 7.5 derajat yang membuat posisi pengetikan menjadi lebih nyaman.
Bahan yang digunakan pada GameSir GK300 dibuat dari plastik yang dilapisi dengan pelat Alumunium pada bagian atasnya yang membuatnya menjadi lebih kokoh dan tampil elegan.
Pada bagian bawah GameSir GK300 juga terdapat karet anti slip untuk menunjang kenyamanan dalam penggunaan di level yang ekstrim seperti bermail game kompetitif.
GameSir GK300 juga dipersenjatai dengan switch mechanical 104 TTC berwarna Biru yang digadang-gadang mempunyai umur keystroke hingga 50 juta klik. Switch tersebut juga mempunyai feedback tactile yang akan terasa click setelah pengguna menekan tombol.
Ukuran USB Dongle GameSir GK300 juga memudahkan peletakan dan tidak mengganggu slot USB lain pada komputer yang kita gunakan ditambah lagi terdapat lampu indikator pada USB Dongle tersebut.
Cahaya backlight pada tombol GameSir GK300 juga memantul berkat adanya lapisan aluminium pada cover atas sehingga efek cahaya pada setiap tombol lebih terlihat.
Disain tombol on/off pada GameSir GK300 terdapat indikator untuk mengetahui mode koneksi yang digunakan dan daya baterai yang tersisa.
Features & Performance
Hampir semua keyboard mechanical gaming yang hadir terdapat fitur Anti-ghosting yang juga terdapat pada keyboard GameSir GK300 ini, dengan fitur ini pengguna dapat menekan 10 tombol secara bersamaan tanpa adanya inputan tombol yang terlewatkan.
GameSir juga mengembangkan koneksi wireless pada keyboard GK300 ini dengan Agility X 2.4GHz wireless technology yang memiliki latency sangat rendah (1 ms) sehingga tidak ada lagi masalah gangguan pada koneksi seperti beberapa keyboard gaming lainnya.
GameSir GK300 juga memiliki mode koneksi bluetooth yang dapat digunakan pada saat berpindah device yang tidak ada slot USB, perpindahan mode koneksinya juga sangat mudah, hanya dengan memindahkan tombol.
GameSir GK300 juga mengusung istilah ‘plug and play’, dimana para penggunanya tidak perlu lagi melakukan installasi driver yang akan mengganggu konsentrasi persiapan pertandingan.
Setiap tombol pad GameSir GK300 dilengkapi dengan 6500k pure white color tempature light dengan 4 efek pencahayaan dan 5 tingkatan kecerahan yang bisa diatur dengan tombol kombinasi yang ada di keyboard tanpa installasi driver.
Daya tahan baterai juga menjadi tolak ukur sebuah keyboard wireless dimana GameSir GK300 ini dibekali dengan kapasitas sebesai 3600mAh yang ditambah dengan fitur baterai saver dimana backligth GameSir GK300 akan otomatis mati jika tidak ada penggunaan dalam 30 detik dan selanjutnya akan memasuki mode sleep setelah 1 menit tidak digunakan.
Selain itu untuk menambah durasi ketahanan baterai, GameSir GK300 ini juga dipersenjatai dengan SoC Nordic 51822 sebuah chip 32-bit arm cortex pintar yang dikembangkan untuk menghemat penggunaan koneksi Bluetooth dan 2.4 Ghz wireless. Pada USB dongle juga dipersenjatai dengan SoC TI CC2544 yang di-optimize untuk penggunaan koneksi wireless device dengan rate transfer data up to 2Mb/s.
Experience
Pada saat awak GameScore mencoba GameSir GK300 Wireless Mechanical Gaming Keyboard ini kami mencoba beberapa judul game kompetitif seperti Counter-Strike: Global Offensive, DOTA 2, Overwatch, PLAYERUNKNOWN’S BATTLEGROUNDS, Fornite, dan Call of Duty: Modern Warfare.
Pada saat kami memainkan game tersebut menggunakan GameSir GK300, kami tidak menemukan masalah sedikitpun, daya baterai yang tersimpan juga cukup tahan untuk menemani bermain berbagai game tersebut.
Saat GameSir GK300 membutuhkan pengisian, indikator lampu di tombol siwtch power langsung berwarna merah dan blinking yang membuat pengguna langsung sadar bahwa ada yang kehabisan baterai. Saat baterai GameSir GK300 diisi para penggunanya juga masih bisa bermain game kesayangan tanpa mengganggu jalannya permainan.
Efek lampu latar yang dihasilkan GameSir GK300 juga cukup beragam dan ada beberapa latar yang cocok dengan game terkenal yang tetap menyala pada tombol tertentu seperti WASD dan lain-lain.
Dari beragam fitur yang disajikan, awak GameScore sempat terkejut dengan harga yang cukup terjangkau untuk meminang GameSir GK300 ini, kalian yang tertarik meminangnya cukup merogeh kocek sekitar Rp900.000.
Sayangnya ada beberapa kekurangan yang kami temukan pada GameSir GK300 namun tidak terlalu berpengaruh pada performance yang dihasilkan, misalnya seperti lampu latar yang belum RGB dan suara click yang terdengar pada saat tengah malam.
Tech Specs
- Brand: GameSir
- Model: GK300 Space Gray
- Connection: Wireless
- Wireless Technology: 2.4GHz Wireless / Bluetooth 4.1
- Working Platforms: Windows PC (Windows 7 or later) / macOS / Android (Android 4.4 or later) / iOS (iOS 7.0 or later)
- Keys Layout: 104 Mechanical Keys
- Switches Type: TTC Blue Switches
- Polling Rate under 2.4GHz Wireless: 1000Hz (1ms)
- Polling Rate under Bluetooth: 125Hz (8ms)
- Durability: 50 million keystroke lifespan
- Pressure Force : 60g±15gf
- Actuation Force: 50g±20gf
- Actuation Distance: 2.2±0.6mm
- Total Travel Distance: 4.0±0.4mm
- Backlight Color: White, 5-level adjustable brightness
- Material: Aluminium Alloy + ABS Plastic
- Battery Capacity: built-in 3600mAh rechargeable Lithium battery
- Charging Time: 2.5~3 hours
- Charging Voltage: 3.7V~5V
- Working Time: 30 hours
- Working Temperature: -5℃~45℃
- Carrier Frequency: 2402MHz~2480MHz
- Connectivity: Micro-USB (only for charging)
- Cable Length: 3.28 ft.
- Wrist Rest Size: 17.32*3.07 in.
- Keyboard Size: 17.24*5.08*1.65 in.
- Package Size: 18.27*5.35*2.48 in.
- Gross Weight: 3.09 lb.
In the Box
- 1x GameSir GK300 Wireless Mechanical Gaming Keyboard
- 1x 2.4GHz Wireless Dongle
- 1x Micro-USB Cable
- 1x User Manual