Tips Menyusun Formasi Terbaik di Mobile Legends: Adventure

GAMEFINITY.ID, Bandar LampungMobile Legends: Adventure game RPG IDLE yang dikembangkan oleh Moonton dan dirilis pada 28 Februari 2019 untuk Platform Android dan IOS. Game yang berlatar belakang di dunia Mobile Legends. Game ini mengusung gaya layaknya Turn Based, tetapi tidak ada sesi bergiliran untuk pemain menyerang namun masih ada tema formasi.

Pemain dituntut untuk menyelesaikan battle ditiap Chapternya dengan membuat susunan formasi terdiri atas hero-hero yang memiliki latar belakang dan skill yang berbeda-beda. Dan player diharuskan untuk meningkatkan statistik dari hero-hero yang akan dibawa dalam pertempuran nantinya.

Seperti pada game RPG IDLE lainnya, game ini juga memiliki tingkatan level kelangkaan karakter seperti SSR, SR, dan R.

Baca Juga : Setelah Valir. Kini Guinevere Dapatkan Skin Legend Mobile Legends: Bang-Bang

Tips Menyusun Formasi Terbaik di Mobile Legends: Adventure

Ada beberapa tips dalam menyusun formasi yang baik dan memenangkan pertandingan dalam kondisi kalah power.

Pick Hero SSR

Formasi MLA
<span style=font size 10pt>Pick Hero SSR Tips Menyusun Formasi Terbaik di Mobile Legends Adventure<span>

Semakin tinggi tingkatan hero, semakin kuat juga heronya. Susunlah formasi dengan beberapa hero tipe SSR dengan mempertimbangkan jenis hero. Jika tidak memiliki hero SSR, pemain dapat menggunakan karakter SR yang memiliki daya serang kuat dan luas.

Berikut beberapa karakter SSR dan SR yang direkomendasikan seperti, Aurora (SSR), Alice (SSR), Gusion (SSR), Freya (SSR), Layla (SR), Eudora (SR).

Perhatikan Resonance

Formasi MLA
<span style=font size 10pt>Resonance Tips Menyusun Formasi Terbaik di Mobile Legends Adventure<span>

Resonance memberikan sebuah buff jika syarat susunan formasi terpenuhi. Resonance hampir sama dengan sinergi di Magic Chess seperti, susunan 3 hero dengan tipe yang sama mendapatkan HP +8% dan Attack +15%.

Ketahui kekuatan dan Kelemahan Hero

Mengetahui Kekuatan dan Kelemahan hero sangatlah penting. Hal ini sangat berpengaruh dalam menyusun formasi gameplay. Tipe hero juga dibedakan berdasarkan warna. Berikut 5 tipe hero di Mobile Legends: Adventure.

  • Elemental (hijau) yang kuat melawan tipe Tech (biru)
  • Tech (biru) yang kuat melawan tipe Martial (merah)
  • Martial (merah) yang kuat melawan tipe Elemental (hijau)
  • Light (kuning) dan Dark (ungu) yang kuat melawan tipe satu dengan yang lain.

Ketahui Skill yang Dimiliki Lawan

Formasi MLA
<span style=font size 10pt>Ketahui Skill yang Dimiliki Lawan Tips Menyusun Formasi Terbaik di Mobile Legends Adventure<span>

Mengetahui Skill Hero yang dimiliki oleh lawan sangatlah penting. Selain berguna dalam menyusun formasi, hal ini pun berguna dalam Drop Formasi Hero sesuai Statistik yang dimiliki. Seperti Franco yang memiliki skill, dimana Franco dapat melempar Hook kepada lawan yang berada dibaris belakang dan menariknya.

Dapatkan Informasi terbaru seputar game menarik lainnya hanya di Gamefinity.id.