Tips Komposisi Emblem

Tips Menyusun Komposisi Emblem di Mobile Legends: Bang-Bang

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Emblem menjadi salah satu aspek penting yang mendukung gameplay permainan dari hero yang kita gunakan. Emblem sangat berpengaruh dalam urusan Power dan Statistik hero yang sesuai dengan emblem terkini.

Mengingat bahwa beberapa Hero dapat menggunakan tipe Emblem lebih dari satu, tidak heran jika banyak sekali variasi dalam komposisi penyusunan emblem. Karena dasarnya tiap hero memiliki keunikan dan ciri khas kemampuannya masing-masing.

Tips Menyusun Komposisi Emblem di Mobile Legends: Bang-Bang

Menyusun komposisi Emblem setidaknya ada peraturan umum dan tidak tertulis dalam hal ini. Baik itu penggunaan point dan Upgrade Emblem yang akan diprioritaskan. Berikut tips menyusun Komposisi emblem di Mobile Legends: Bang-Bang.

Sesuaikan Emblem Dengan Hero

Tidak hanya hero yang memiliki tipe dan role yang berbeda dan variatif, emblem juga memiliki beberapa jenis dan aspek yang berbeda.

Mobile Legends: Bang-Bang memiliki 9 jenis Emblem seperti Physical, Tank, Jungle, Assassin, Mage, Fighter, Support, Marksman, dan Magical. Setiap Emblem memiliki karakteristik, Statistik dan fungsi yang berbeda.

Kebanyakan hero role Mage menggunakan Emblem Magical ataupun Mage. Untuk sekarang hero Mage dapat menggunakan emblem support tergantung dari damage yang diberikan oleh hero.

Gunakan emblem yang sesuai dengan damage yang diberikan oleh hero. Jika hero memberikan damage tipe Magical, Player dapat mencocokkannya dengan emblem magical, mage ataupun support.

Melihat Karakteristik dan Statistik Hero

Seiring perkembangan update pada Mobile Legends: Bang-Bang, sudah banyak hero yang alami pasang-surut dari Buff, Nerf hingga Adjustment yang diberikan. Kebanyakan update hanya melakukan sedikit perubahan pada statistik hero. Hal ini menjadi fungsi dari emblem dalam menutupi kekurangan dari hero yang terkena Update.

Memastikan potensi dan karakteristik hero yang digunakan seperti apa. Hal ini berguna untuk menyesuaikan penyusunan emblem yang baik bagi hero.

Salah satunya seperti yang terjadi pada Harith. Seiring perkembangan update yang terus menerus, menjadikan Harith sebagai hero yang sedikit kurang populer karena terdapat beberapa Nerf yang menurunkan damage.

Dalam menutupi hal ini, Harith dapat dipadukan dengan komposisi emblem yang sesuai. Karena Harith merupakan hero yang cukup bergantung kepada skill-nya, dapat dipastikan bahwa Harith membutuhkan tambahan statistik Cooldown Reduction yang cukup banyak.

Berikut komposisi emblem yang dapat player gunakan untuk menutupi kekurangan Harith dalam aspek ini.

  • Mastery (Cooldown Reduction) Level 3/3
  • Observation (Magical PEN) Level 3/3
  • Tier Effect (Mystery Shop/Magic Worship/Impure Rage)
  • Untuk Tier terakhir (Talent) dapat di sesuaikan dengan kebutuhan hero.

Mempertimbangkan Penggunaan Talent Point Dengan Baik

Talent point sangat berpengaruh dalam emblem. Talent point merupakan Point yang digunakan untuk Upgrade atribut dasar dan atribut efek pada emblem. Pada dasarnya, untuk Upgrading Full Atribut membutuhan 7 talent point. Penggunaan talent point antara lain untuk Upgrading 3 Level di Tier 1, Upgrading 3 Level di Tier 2, dan Upgrading 1 Point di Tier 3 atau Tier Effect.

Upgrading setiap Level di Tier membutuhkan 1 talent point. Pertimbangkan penggunaan talent point untuk mendukung permainan dari sang hero bersangkutan.

Secara umum, talent point dapat diatur ulang dan mengembalikan talent point sejumlah dengan total level yang ada pada atribut tier. Hal ini membuat player dapat dengan leluasa untuk kustomisasi emblem.

Baca Juga : Tips Set Build Low Emblem Mobile Legends: Bang-Bang

Kecocokan Hero dan Emblem

Beberapa hero memiliki kecocokan ganda dalam pemilihan dan penggunaan emblem. Berikut hero yang cocok dalam menggunakan emblem tertentu di Mobile Legends: Bang-Bang.

Harith + Mage

Tips Komposisi Emblem
Harith Tips Menyusun Komposisi Emblem di Mobile Legends Bang Bang

Harith adalah hero tipe mage yang sangat mengandalkan fungsi Cooldown Reduction untuk peningkatan performa miliknya. Berikut komposisi emblem yang cocok untuk Harith.

  • Mage
  • Mastery Level 3
  • Observation Level 3
  • Mystery Shop

Paquito + Assassin/Fighter

Tips Komposisi Emblem
Paquito Tips Menyusun Komposisi Emblem di Mobile Legends Bang Bang

Fighter botak preman offlane ini sangat cocok menggunakan kombinasi yang meningkatkan mobilitas dan damage yang diberikan. Berikut komposisi emblem yang dapat Paquito coba.

  • Assassin
  • Agility Level 3
  • Invasion Level 3
  • Killing Spree

Beatrix + Assassin

Tips Komposisi Emblem
Beatrix Tips Menyusun Komposisi Emblem di Mobile Legends Bang Bang

Beatrix merupakan hero dengan kemampuan yang variatif dan komposisi yang diperlukannya juga pasti lebih kompleks. Beatrix cukup Fleksibel dalam menyusun komposisi emblem miliknya, baik dalam komposisi burst damage, critical maupun attack speed. Berikut komposisi yang secara umum digunakan untuk Beatrix dengan tipe senjata serbu dan bomb.

  • Assassin
  • Bravery/Agility Level 3
  • Invasion/Fatal Level 3
  • Killing Spree

Penyusun komposisi emblem sangatlah berpengaruh dalam pesaingan antar hero di arena. Mengingat sudah banyak hero yang Overpower namun pool hero milik kita masihlah kurang. Penyusunan komposisi emblem dapat menutupi kekurangan tersebut.

Update informasi menarik lainnya seputar guide dan trick game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.